Merancang desain plafon ruang tamu minimalis ukuran 3×3 memang tidak mudah, tetapi tidak sulit juga kok. Untuk membantumu, intip inspirasi desainnya di sini. Bikin hunian makin terlihat nyaman & berkesan!
Ruang tamu adalah area pertama yang menjadi ruangan di mana kita menyambut tamu.
Desain ruang tamu kecil seperti berukuran 3×3 dapat terlihat makin menarik dan nyaman dengan penataan dekorasi serta plafon yang tepat.
Plafon atau langit-langit yang sesuai dengan kondisi ruangan akan memberikan kenyamanan tak hanya bagi penghuni rumah tetapi juga bagi tamu yang berkunjung.
Kamu bisa menyiasatinya dengan memilih material serta desain tertentu untuk plafon ruang tamu kecil.
Berikut ini beberapa desain plafon yang dapat menjadi inspirasi dan bisa kamu terapkan untuk ruang tamu berukuran kecil hingga sedang di rumah.
7 Desain Plafon Ruang Tamu Minimalis Ukuran 3×3
1. Ceiling Beams
Plafon balok atau disebut juga dengan ceiling beams merupakan salah satu desain plafon yang dapat kamu pilih.
Langit-langit balok kayu ini membentuk segitiga yang menyerupai atap rumah.
Kamu juga dapat menyesuaikan warna balok kayu dengan desain ruangan.
Plafon yang tinggi ini akan membuat ruangan terasa lebih luas dan nyaman, sehingga cocok diterapkan pada ruang tamu mungil seperti ukuran 3×3.
2. Coffered
Plafon coffered atau dikenal juga dengan sebutan grid adalah tipe plafon yang terdiri dari panel-panel persegi.
Plafon ini umumnya terbuat dari bahan dasar kayu, kaca, cermin, hingga logam.
Biasanya pada bagian tengah panel terdapat lampu gantung atau chandelier sebagai sumber pencahayaan utama ruangan.
Sementara pada bagian panel lainnya dipasang lampu yang lebih redup sebagai sumber pencahayaan pendukung.
Desain plafon ini cocok dipasang pada ruangan dengan dekorasi yang minim atau sederhana.
3. Kayu Panel
Desain plafon selanjutnya ini terbuat dari kayu.
Kayu sendiri merupakan material alami yang dapat memberikan kesan hangat sekaligus elegan pada hunian.
Material ini juga cocok digunakan untuk ruang tamu berukuran 3×3.
Jangan lupa untuk menggunakan juga furnitur berbahan kayu dengan warna senada dengan plafon agar memberikan kesatuan desain.
Untuk menampilkan kesan elegan, kamu juga bisa menambahkan lampu berwarna kuning yang hangat di sekeliling plafon.
4. Plafon Unik
Untuk ruang tamu yang memiliki plafon yang tidak terlalu tinggi, dapat disiasati dengan merancang plafon berbentuk unik.
Kamu bisa membuat pola cetak khusus pada langit-langit ruang tamu, sehingga ruangan terasa menarik dan tidak terlihat membosankan.
Seperti tampak pada gambar, pola plafonnya terlihat menyerupai model salah satu dindingnya.
Hal tersebut menghadirkan kesatuan desain dan membuat tampilannya seacara keseluruhan terlihat unik.
5. Permainan Warna
Tidak ingin mengubah struktur langit-langit?
Kamu bisa menyiasatinya dengan bermain warna cat.
Pilihlah warna-warna dan pola tertentu untuk dinding dan langit-langit sehingga menampilkan desain yang unik.
Meski caranya cukup sederhana, tetapi permainan warna dapat memberikan sentuhan berbeda pada suasana di ruangan.
6. Panel Kayu Rustic
Desain plafon yang satu ini sebenarnya sama dengan plafon panel kayu sebelumnya.
Namun yang membedakan adalah pemilihan kayunya yang terkesan kasar dan berwarna kusam.
Panel kayu ini dapat dipilih untuk menampilkan ruang tamu bergaya rustic.
Jangan lupa sesuaikan dengan perabotan berdesain vintage agar ruangan terasa rustic.
7. Desain Plafon Klasik
Klasik adalah desain yang dikenal menampilkan sesuatu yang mewah dan elegan.
Hadir dengan lekukan dan ukiran khas yang membuat ruangan terlihat menawan.
Seperti tampak pada gambar, sebuah plafon sederhana terlihat mewah dengan ukiran di setiap sisinya.
Warna plafon dan dinding yang serba putih pun membuat ruang tamu kecil terlihat luas.
***
Demikian 7 inspirasi desain plafon ruang tamu minimalis ukuran 3×3.
Selamat berkreasi, semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99.
Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan impian di Kota Semarang?
Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan perumahan seperti di Citra Grand Semarang.