Temukan beberapa desain sekat ruangan yang populer pada tahun 2022. Bila dipilih dengan tepat, sebuah partisi akan menjadi interior rumah apik!
Saat memiliki rumah yang sempit, diperlukan kreatifitas tingkat tinggi untuk meramunya sedemikian rupa.
Contohnya saat membuat sekat ruangan, sebisa mungkin partisi atau area pembatas tersebut tak memakan banyak tempat.
Namun demikian, bila kamu tepat manakala memilih sekat ruangan untuk rumah sempit, ia bukan tidak mungkin akan menjadi sebuah interior apik dan sedap dilihat, lo.
Lalu, bagaimana, sih, rupa partisi ruangan yang tampak enak dilihat itu?
Gambar selengkapnya, dapat kamu lihat di bawah.
Oh iya, beberapa contoh desain yang akan kami rekomendasikan pun kekinian di tahun 2022.
Lantaran acap dipakai di rumah-rumah Indonesia, yuk, kita simak!
8 Desain Sekat Ruangan Kekinian Tahun 2022
1. Desain Unik
Desain sekat ruangan pertama memiliki bentuk yang unik.
Sekat di atas, dapat difungsikan sebagai rak hias untuk tanaman dan benda-benda lainnya.
Uniknya, pada bagian sekat yang tidak dijadikan rak, terdapat ukiran cantik…
Ukiran di atas sepertinya bisa dibuat sesuai pesanan.
2. Hiasan di Belakang TV
Memiliki rumah kecil, tak boleh dijadikan alasan untuk tidak berkreasi.
Contohlah rumah @renisasmika, ia membuat sekat di rumahnya menjadi hiasan cantik sebagai latar belakang televisi.
Alhasil, sekat antar ruangan itu mempunyai daya pikatnya tersendiri!
3. Rak Buku
Desain berikutnya tak perlu ribet dan cukup praktis!
Ya, gunakan saja sebuah rak buku untuk diubah menjadi partisi sebuah ruangan.
Selain berperan menjadi sekat antara ruangan, rak buku ini juga secara fungsi dapat digunakan secara optimal.
Kamu bisa menyimpan berbagai buku dan ragam hiasan.
4. Sekat Lemari
Bila kamu bingung mencari sekat ruangan yang pas, coba beli saja via online.
Sebab, dewasa ini ada banyak sekali penjual yang menjajakan partisi dengan berbagai model.
Contoh nyatanya seperti gambar di atas…
Sekat ini terlihat seperti lemari, tapi ia juga dapat difungsikan sebagai sebuah pembatas ruangan.
Hasilnya ia tampak cantik di kedua sisi dan ruangan jauh lebih hidup.
5. Sekat dengan Konsep Industrial
Desain sekat ruangan berikutnya memiliki konsep industrial.
Konsep industrial kentara pada gambar di atas karena material yang digunakan adalah besi berwarna hitam.
Ide ini pun dapat kamu coba, jika ingin hadirkan nuansa industrial di dalam rumah.
Bila sekat yang ingin dimiliki sama dengan yang di atas, maka kamu dapat menyimpan ragam hiasan untuk kian mempercantik sebuah ruangan!
6. Sekat Berbahan Kayu
Material kayu, acap jadi andalan jika berbicara interior rumah.
Pasalnya bahan tersebut membuat sebuah hunian terasa hangat dan berikan kesan homey!
Bahan kayu dapat dipertimbangkan tatkala memilih sekat ruangan dan bisa dijadikan opsi terdepan.
7. Partisi Cantik
Prinsip dasar sekat ruangan dibuat agar penghuni rumah mendapat privasi.
Namun, tak hanya yang berbahan tembok, partisi juga dapat dibuat dari sebuah rak cantik, seperti gambar di atas.
Penghuni rumah akan mendapat privasi maksimal…
Dan interior rumah kian cantik dengan hadirnya partisi tersebut.
Syaratnya, pasang ragam hiasan tepat, semisal tanaman hias asli atau artifisial.
8. Sekat dengan Tanaman Hias
Demam tanaman hias pada tahun 2020, tampaknya akan konsisten hingga 2022.
Maka tak heran, jika interior dengan nuansa tanaman hias, kemungkinan tetap jadi favorit…
Terutama ibu-ibu muda yang baru menggemari tanaman hias.
Unsur tanaman hias tersebut, dapat kamu terapkan lewat partisi untuk membatasi ruangan.
Tak perlu partisi dengan bentuk atau desain rumit, pilih saja sekat sederhana yang cukup untuk menyimpan tanaman hias.
Dengan begitu, tanaman hias akan menjadi unsur utama dekorasi di dalam rumah.
Hunian lebih hijau, segar, hidup, dan bikin kamu betah memandangnya lama-lama!
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di Bandung Kota?
Langsung saja meluncur ke www.99.co/id dan rumah123.com.
Cek sekarang juga!