DIY Tips & Trik

Yuk, Bikin Sandaran Buku Lucu dari Kayu Ini agar Rak Tampak Lebih Menarik!

3 menit

Sahabat 99, kapan coba terakhir kali kamu membereskan koleksi bukumu dankemudian menyusunnya dengan rapi dan apik? Sepertinya sudah lama ya. Sebelum semua koleksi-koleksi buku tambah berantakan atau malah rusak, yuk atur lagi. Sambil kembali diatur, tambahkan juga sandaran buku dan dekorasi supaya rak dan ruangan belajar  kelihatan berbeda.

Salah satu pernik rak buku yang bisa dibuat adalah sandaran buku alias bookends dengan tampilan yang lucu dan menarik.

Jika biasanya terbuat dari besi berbentuk bujur sangkar, sekarang kita buat sandaran yang sedikit berbeda yuk.

Mau tahu cara buatnya? Ayo simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Cara Membuat Sandara Buku Bentuk Rubah Oranye

Sandaran buku yang satu ini cukup mudah untuk dibuat.

Bahan-bahan yang diperlukan pun tidak terlalu rumit, kamu cukup menyediakan beberapa hal yakni:

  • Wadah penabur merica dan garam atau pajangan porselen berbentuk hewan. Kali ini yang akan digunakan adalah penabur merica dan garam berbentuk rubah. Namun kamu boleh kok menggunakan bentuk-bentuk lainnya yang disukai.
  • Cat semprot jenis mengilap berwarna oranye dan cat biasa berwarna biru muda. Warna cat tersebut pun boleh kamusesuaikan dan padankan sesuai selera.
  • Dua buah balok kayu berbentuk kubus. Kamu bisa mendapatkanya dari pengrajin kayu atau mungkin memotong dari sisa-sisa kayu yang dimiliki di rumah.
  • Kuas busa
  • Lem kayu atau lem kuning yang kuat.

Cara membuatnya seperti ini nih, Sahabat 99:

  • Buka bagian penyumbat dari penabur merica dan garam, lalu warnai dengan cat semprot berwarna oranye hingga seluruh permukaannya rata, keringkan dan sisihkan. Lakukanlah proses pengecatan di area dengan aliran udara yang lancar ya Sahabat 99, agar bau cat tidak memengaruhi pernafasan kamu.

  • Ambil dua buah blok kayu, lalu cat dengan menggunakan kuas busa. Keringkan lalu sisihkan.
  • Setelah penabur garam dan merica yang dicat mengering, tempatkan kembali bagian penutupnya, lalu lapisi bagian bawahnya dengan lem yang memiliki daya rekat kuat.



  • Tempelkan penabur garam dan merica ke atas blok kayu yang telah dicat, tekan-tekan dan perbaiki posisinya, lalu biarkan mengering selama setengah hari.
  • Setelah mengering, kamu tinggal menaruhnya di atas rak untuk mengapit buku-buku koleksi.

Sandaran Buku Batang Kayu Ombre

Membuat sandaran buku yang satu ini tak kalah mudah dari sebelumnya.

Material utama yang digunakan adalah kayu sisa sehingga kamu dapat menghemat banyak uang jika memilikinya di rumah.

Selain batang kayu yang telah dipotong pipih dan dibagi dua dengan ketebalan sekitar 8-10 cm, sediakan juga alat serta bahan berikut ini :

  • Kuas lukis
  • Cat akrilik multiwarna. Pilih tiga jenis warna yang masih dalam satu palet. Contohnya pada proyek DIY ini, yang digunakan adalah turunan warna dari merah muda.
  • Blok pengamplas atau amplas biasa
  • Gergaji
  • Cat pernis untuk finishing (opsional)

Cara membuatnya sebagai berikut :

  • Siapkan batang kayu yang telah dipotong pipih, lalu gergaji bagian tengahnya hingga terbelah dua. Setelah itu lanjut membelah bagian yang telah dipotong menjadi dua. Dua bagian itulah yang kamu gunakan sebagai sandaran buku.
  • Amplas permukaan dalam kayu yang telah dipotong hingga halus dan hingga dapat dicat.
  • Lapisi permukaan dalam kayu yang telah diamplas dengan menggunakan tiga warna cat pada tiga bagian dalam, tengah, dan terluar dari permukaan kayu. Ini dilakukan agar tampilan warnanya tampak bergradasi alias ombre. Biarkan mengering lalu sisihkan.
  • Jika kamu mengingkan tampilannya lebih mengilap, lapisi kayu yang telah dicat dengan pernis. Pernis juga berfungsi membuat sandaran buku tersebut tahan lama. Sandaran buku kayu berwarna ombre merah muda pun siap menghias rak buku.

Semoga ide proyek DIY ini dapat bermanfaat dan bisa dipraktikkan sendiri di rumah untuk mempercantik rak buku.

Biar teman-teman yang lain tahu, yuk share artikel ini ke media sosial.

Jangan lupa juga, terus kunjungi halaman Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan ulasan mengenai dunia properti yang tak kalah bermanfaat lainnya.



Tiara Syahra Syabani

Content Manager : 99 Group
Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts