Berita Ragam

Doa Novena Santo Yudas Tadeus, Penolong dalam Berbagai Kesulitan. Mujarab!

2 menit

Doa Novena Santo Yudas Tadeus diyakini mampu menolong seseorang dari berbagai kesulitan yang melanda.

Doa Santo Yudas Tadeus yang dilantunkan tidak hanya berlaku bagi perorangan, tetapi juga bisa dibaca secara bersama-sama alias berkelompok.

Sama halnya dengan Doa Novena Tiga Salam Maria, bacaannya mudah dihafal karena cenderung sederhana.

Akan tetapi, meskipun doa tersebut sederhana, kandungannya bisa mengabulkan umat kristiani yang sedang dilanda masalah.

Doa Novena Santo Yudas Tadeus

novena santo yudas tadeus

sumber: youtube.com/doa katolik

Menukil kumparan.com, Doa Novena Santo Yudas Tadeus bakal lebih afdal apabila diawali dengan Syahadat Para Rasul, Doa Bapa Kami, Salam Maria, Kemuliaan, dan Terpujilah.

Kamu bisa membaca Doa Santo Yudas Tadeus sebanyak 6 kali sehari selama 9 hari beruntun lantas tinggalkan 9 salinannya di gereja seusai berdoa.

Berikut ini adalah Doa Novena Santo Yudas Tadeus yang bisa kamu baca:

Rasul yang amat suci, Santo Yudas Tadeus, pelayan dan sahabat Yesus yang setia, Gerega Semesta menghormati dan memohon kepadamu, sebagai penolong dari masalah-masalah yang tampaknya tidak ada harapannya, hal-hal yang tidak ada jalan keluarnya.

Doakanlah aku, karena aku merasa sendirian dan tidak mempunyai penolong.

Aku mohon padamu, gunakanlah kekuatan khusus yang diberikan kepadamu untuk memberikan padaku bantuan nyata dan sesegera mungkin di saat aku merasa bantuan itu hampir tidak ada.



Dampingilah aku dalam kebutuhanku yang mendesak ini sehingga aku boleh menerima penghiburan dan bantuan Surgawi atas semua kebutuhanku, masalah dan penderitaanku, khususnya …. (sebutkan permintaan kamu) dan sehingga aku akan memuji Tuhan bersamamu dan semua orang terpilih selamanya.

Aku berjanji, oh Santo Yudas Tadeus untuk selalu mengingat bantuan besar ini, untuk selalu menghormati sebagai Rasul yang istimewa dan perkasa di antara kedua belas Rasul lainnya dan untuk meningkatkan devosi kepadamu.

Semoga hati Yesus yang Mahakudus selalu dihormati, dicintai di semua Tabernakel sampai akhir zaman.

Semoga hati Yesus yang Mahakudus dihormati dan dimuliakan sekarang dan selama-lamanya.

Santo Yudas Tadeus doakanlah aku dan dengarlah doaku.

Terberkatilah Hati Kudus Yesus.

Terberkatilah Hati Maria yang tak bernoda.

Terberkatilah Santo Yudas Tadeus.

Di seluruh bumi dan selalu di sepanjang masa.

Amin.

FAQ

Doa Novena Yudas Tadeus untuk apa?

Doa ini dibacakan untuk mempermudah segala macam masalah.

Doa Santo Yudas Tadeus baiknya dilakukan jam berapa?

Menurut berbagai sumber, doa Novena Santo Yudas Tadeus disyaratkan untuk didoakan 6 kali dalam sehari selama 9 hari berturut-turut. Waktu terbaik di antaranya pukul 06.00, 08.00, 10.00, 12.00, 15.00, dan 18.00.

***

Semoga bermanfaat, ya.

Yuk, baca pula berbagai informasi menarik hanya di Berita.99.co.

Follow Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini, ya.

Jangan lupa untuk mengakses laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.

Dapatkan berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts