Agama Agama Islam

12 Bacaan Doa Perjalanan Jauh dalam Islam agar Selamat Sampai Tujuan. Yuk, Selalu Panjatkan Saat Berpergian!

6 menit

Sebelum bepergian jarak jauh, ada baiknya umat Islam membaca doa perjalanan jauh agar senantiasa dilindungi oleh Allah Swt.. Yuk, simak doanya bersama-sama dan panjatkan saat bepergian!

Menurut buku Kumpulan Do’a Sehari-hari oleh Tim Penyusun Kementerian Agama RI, doa adalah memohon atau meminta pertolongan kepada Allah Swt..

Sebagai seorang muslim, kita sudah seharusnya berdoa dalam keadaan apa pun dan di mana pun, termasuk saat bepergian jauh.

Pasalnya, berdoa perjalanan jauh memiliki keutamaan besar, Property People.

Memanjatkan doa bepergian dilakukan agar perjalanan yang kita lakukan mendapatkan perlindungan Allah Swt..

Tak hanya itu, berdoa juga merupakan sarana ibadah.

“Doa itu adalah ibadah.” (HR. Tirmidzi)

Yuk, simak beragam bacaan doa saat akan bepergian berikut ini, seperti melansir dari buku Kumpulan Do’a Sehari-hari Kemenag dan sumber lainnya.

Kumpulan Doa Perjalanan Jauh

1. Doa Perjalanan Jauh dari Nabi Muhammad

doa perjalanan jauh nabi muhammad

Abdulllah bin Sarjis mengatakan saat Nabi Muhammad saw. melakukan perjalanan jauh, beliau berdoa:

اللَّهُمَّ أَنْتَ الصَّاحِبُ فِى السَّفَرِ وَالْخَلِيفَةُ فِى الأَهْلِ اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنْ وَعْثَاءِ السَّفَرِ وَكَآبَةِ الْمَنْظَرِ وَسُوءِ الْمُنْقَلَبِ فِى الْمَالِ وَالأَهْلِ

Allahumma antash shohibu fis safar, wal kholiifatu fil ahli. Allahumma inni a’udzubika min wa’tsaa-is safari wa ka-aabatil manzhori wa suu-il munqolabi fil maali wal ahli.

Arti doanya: “Ya Allah, Engkau adalah teman dalam perjalanan dan pengganti dalam keluarga. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesulitan perjalanan, kesedihan tempat kembali, doa orang yang teraniaya, dan dari pandangan yang menyedihkan dalam keluarga dan harta.” (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah).

2. Doa saat Bepergian Jauh agar Dilindungi Allah

panjatkan doa perjalanan jauh

Sebelum bepergian, alangkah baiknya jika kamu membaca doa sebelum melakukan perjalanan jarak jauh berikut ini.

اَللّٰهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا سَفَرَنَا هَذَا وَاطْوِعَنَّابُعْدَهُ اَللّٰهُمَّ اَنْتَ الصَّاحِبُ فِى السَّفَرِوَالْخَلِيْفَةُفِى الْاَهْلِ

Allahumma hawwin ‘alainaa safaranaa hadzaa waatwi ‘annaa bu’dahu. Allahumma antashookhibu fiissafari walkholiifatu fiil ahli.

Artinya: “Ya Allah, mudahkanlah kami bepergian ini, dan dekatkanlah kejauhannya. Ya Allah yang menemani dalam bepergian, dan Engkau pula yang melindungi keluarga.”

Dengan memanjatkan doa perjalanan jauh tersebut, perjalananmu diberkahi dan dilindungi oleh Allah Swt..

3. Doa Keluar Rumah Perjalanan Jauh

Selain doa di atas, ada juga doa keluar rumah yang mesti kita panjatkan.

Berikut adalah doanya:

بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ، لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ

Bismillahi, tawakkaltu ’alallah, laa haula wa laa quwwata illaa billaah.

Artinya: “Dengan nama Allah, aku bertawakkal kepada Allah. Tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah.”

4. Doa dalam Perjalanan Al-Ikhlas

doa perjalanan jauh selama bepergian

Setelah membaca doa bepergian jauh, kamu bisa melafalkan surat Al-Ikhlas saat berada di perjalanan.

Inilah bacaan doa dalam perjalanan jauh yang wajib dihafal.

(‎قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ (١) اللَّهُ الصَّمَدُ (٢) لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُولَدْ (٣) وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَدٌ (٤

Qul huwallahu ahad. Allahus shamad. Lam yalid, wa lam yulad, wa lam yakullahu kufuwan ahad

Arti doanya: “Katakanlah, Dia Allah yang Esa. Dia tempat bergantung. Dia tidak melahirkan dan tidak dilahirkan. Tiada satu pun yang menyamai-Nya.”

5. Doa agar Terhindar dari Segala Marabahaya

doa perjalanan jauh terhindar dari bahaya

Agar perjalananmu terhindar dari segala marabahaya, panjatkan doa bepergian jauh ini.

اللهمَّ الطفْ بي في تيسيرِ كلِّ عسيرٍ فإن تيسيرَ كلِّ عسيرٍ عليك يسيرُ وأسألُك اليسرَ والمعافاةَ في الدنيا والآخرةِ

Allahummalthuf bi fi taisiri kulli ‘asir fa inna taisira kulli ‘asirin ‘alaika yasir, wa as alukal yusra wal mu’afata fid dunya wal akhirati.

Arti doanya: ” Ya Allah, lunakkanlah kepadaku dalam memudahkan setiap sesuatu yang sulit karena memudahkan setiap sesuatu yang sulit bagi-Mu sangat mudah, dan aku memohon kepada-Mu kemudahan dan kesehatan di dunia dan akhirat.”

6. Doa Bepergian Naik Kendaraan

doa perjalanan jauh naik kendaraan

Saat akan naik kendaraan untuk bepergian, ada doa naik kendaraan yang mesti dipanjatkan.

Tak lupa juga, kita mesti mengucapkan doa bepergian naik kendaraan agar selamat sampai tujuan.

Inilah doa dalam perjalanan:

اَلْحَمْدُ للهِ، سُبْحَانَ الَّذِي سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلبُونَ

Alhamdulillah subhanalladzi sakhkhoro lana hadza wa ma kunna lahu muqrinina wa inna ila rabbina lamunqalibun.

Artinya: “Segala puji bagi Allah, Maha Suci Allah yang telah menundukkan semua (kendaraan) ini bagi kami, padahal sebelumnya kami tidak mampu menguasainya, dan sesungguhnya hanya kepada Tuhan kamilah kami akan kembali.”

7. Doa Dilindungi Selama Perjalanan

doa perjalanan jauh dapat perlindungan

Selama di perjalanan, tak ada yang tahu apa yang terjadi kepada kita.

Sebagai muslim yang bertakwa, sebaiknya panjatkan doa bepergian jauh ini.

Tujuannya adalah agar kita mendapatkan perlindungan selama perjalanan.

اَلْحَمْدُللهِ الَّذِيْ سَلَّمَنِيْ وَالَّذِيْ آوَانِيْ جَمَعَ الشَّمْلَ بِيْ

Alhamdu lillaahilladzii sallamanii walladzii aawaanii wal-ladzii jama’asy syamla bii

Arti doanya: “Segala puji milik Allah yang telah menyelamatkan aku dan yang telah melindungiku dan yang mengumpulkan aku dengan keluargaku.”

8. Doa Selamat di Perjalanan

bacaan selamat selama bepergian

Agar selamat sampai tujuan, tak lupa untuk memanjatkan doa selamat di perjalanan.

Kita juga bisa membaca doa agar hati tenang selama bepergian jauh.

Berikut doa selamat di perjalanan.



سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُونَ اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْأَلُكَ فِى سَفَرِنَا هَذَا الْبِرَّ وَالتَّقْوَى وَمِنَ الْعَمَلِ مَا تَرْضَى اللَّهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا سَفَرَنَا هَذَا وَاطْوِ عَنَّا بُعْدَهُ اللَّهُمَّ أَنْتَ الصَّاحِبُ فِى السَّفَرِ وَالْخَلِيفَةُ فِى الأَهْلِ اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنْ وَعْثَاءِ السَّفَرِ وَكَآبَةِ الْمَنْظَرِ وَسُوءِ الْمُنْقَلَبِ فِى الْمَالِ وَالأَهْلِ

Subhanal ladzi sakhora lana hadza wa ma kunna lahu muqrinina wa inna ila ila rabbana la munqalibun. Allahumma inna nas aluka fi safarna hadzal birra wat taqwa wa minal ‘amali ma tardla. Allahumma hawwin ‘alaina safarana hadza wa’thu ‘anna bu’dahu. Allahumma antash shokhibu fis safari wal kholifatu fil ahli. Allahumma inni a’udzubika min wa’tsais safari wa kabatil mundhori wa suil munqolabi fil mali wal ahli.

Artinya: “Mahasuci Allah yang telah menundukkan (kendaraan) ini untuk kami, padahal kami sebelumnya tidak mempunyai kemampuan untuk melakukannya, dan sesungguhnya hanya kepada Rabb kami, kami akan kembali. Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu kebaikan, takwa dan amal yang Engkau ridai dalam perjalanan kami ini. Ya Allah mudahkanlah perjalanan kami ini, dekatkanlah bagi kami jarak yang jauh. Ya Allah, Engkau adalah rekan dalam perjalanan dan pengganti di tengah keluarga. Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kesukaran perjalanan, tempat kembali yang menyedihkan, dan pemandangan yang buruk pada harta dan keluarga.”

9. Doa Saat Memasuki Sebuah Wilayah

doa perjalanan jauh memasuki suatu wilayah

Saat memasuki sebuah wilayah pada perjalananmu, sebaiknya kita membaca doa memasuki wilayah.

اَللَّهُمَّ رَبَّ السَّمَاوَاتِ السَّبْعِ وَمَا أَظْلَلْنَ، وَرَبَّ اْلأَرَضِيْنَ السَّبْعِ وَمَا أَقْلَلْنَ، وَرَبَّ الشَّيَاطِيْنَ وَمَا أَضْلَلْنَ، وَرَبَّ الرِّيَاحِ وَمَا ذَرَيْنَ. أَسْأَلُكَ خَيْرَ هَذِهِ الْقَرْيَةِ وَخَيْرَ أَهْلِهَا، وَخَيْرَ مَا فِيْهَا، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ أَهْلِهَا وَشَرِّ مَا فِيْهَا

Allahumma robbissamawaatis sab’i wa maa adhlalna, wa robbal arodhiinis sab’i wa maa aqlalna, warobbasy-syayaathiini, wa maa adhlalna warobbarriyaahi wa maa dharoy na fa inna nas-aluka khaira hadzihi qoryati wakhoyro ahliha, wana’uudzubika min syarrihaa wa syarri ahlihaa wa syarri maa fii haa.

Artinya: “Ya Allah, Tuhan tujuh langit dan apa yang dinaunginya, Tuhan penguasa tujuh bumi dan apa yang di atasnya, Tuhan yang menguasai setan-setan dan apa yang mereka sesatkan, Tuhan yang menguasai angin dan apa yang diterbangkannya. Aku mohon kepadaMu kebaikan desa ini, kebaikan penduduknya dan apa yang ada di dalamnya. Aku berlindung kepadaMu dari kejelekan desa ini, kejelekan penduduknya dan apa yang ada di dalamnya.”

10. Doa Perjalanan Jauh Saat Beristirahat

doa beristirahat ketika bepergian jauh

Selama bepergian, kamu pasti beristirahat untuk memulihkan kondisi.

Di saat seperti ini, jangan hanya mengembalikan kondisi dengan makan dan tidur, baca juga doa keselamatan perjalanan jauh saat beristirahat ini agar dihindarkan dari kejahatan.

أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ

A’udzu bi kalimaatillahit taammaati min syarri maa khalaq

Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan ciptaan-Nya.”

11. Doa untuk Keluarga yang Bepergian Jauh

doa perjalanan jauh keluarga

Keluarga akan melakukan perjalanan jauh?

Alangkah baiknya jika kamu baca doa selamat di perjalanan demi keselamatan mereka.

أَسْتَوْدِعُ اللَّهَ دِينَكَ وَأَمَانَتَكَ وَخَوَاتِيمَ عَمَلِكَ

Astaudi’ullaha dinaka wa amanataka wa khowatima ‘amalika.

Arti doanya: “Aku titipkan kepada Allah pemeliharaan agamamu, amanatmu, dan akhir penutup amalmu.”

12. Doa setelah Sampai di Tujuan

doa perjalanan jauh sampai tujuan

Terakhir, alangkah baiknya jika kita membaca doa setelah sampai di tujuan.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk rasa syukur kita karena diberikan keselamatan dalam perjalanan.

Berikut ini adalah doa yang harus dipanjatkan.

اَللّٰهُمَّ إِنِّىْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ أَهْلِهَا وَخَيْرَ مَافِيْهَا وَأَعُوْذُبِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ أَهْلِهَا وَشَرِّ مَافِيْهَا

Allaahumma innii as aluka lhairohaa wakhairo ahlihaa wakhairo maa fiihaa wa a’uudzubika min syarrihaa wa syaarri ahlihaa wa syarri maa fiihaa

Artinya: “Ya Allah, saya mohon kepada-Mu kebaikan negeri ini dan kebaikan penduduknya serta kebaikan yang ada di dalamnya. Saya berlindung kepada-Mu dari kejahatan negeri ini dan kejahatan penduduknya serta kejahatan yang ada di dalamnya.”

Tata Cara Berdoa yang Benar

Property People, agar doa yang kita panjatkan dapat dikabulkan oleh Allah Swt., sebaiknya ketahui tata cara berdoa yang baik dan benar.

Berikut adalah tata cara berdoa yang benar dalam Islam yang dikutip buku Kumpulan Do’a Sehari-hari oleh Tim Penyusun Kementerian Agama RI:

1. Menghadap Kiblat

Cara berdoa yang benar adalah menghadap kiblat, sebagaimana diriwayatkan sebuah hadis.

Sahabat Jabir Ibnu Abdullah yang diriwayatkan dalam sebuah hadis Muslim, dia pernah wukuf di Arafah bersama Rasulullah saw. di Arafah, Jabir melihat bagaimana Nabi Muhammad saw. berdoa.

“Rasulullah datang ketempat wuquf di Arafah dan ia menghadap kiblat lalu terus menerus berdoa sehingga tenggelam matahari.”

2. Membaca Pujian

Cara berdoa yang benar dalam Islam adalah membaca kalimat, seperti hamdalah, beristighfar, dan berselawat.

Salah seorang sahabat Nabi berkata:

“Ketika Nabi Muhammad saw. duduk di masjid, tiba-tiba datang seorang laki-laki masuk, lalu ia salat. Setelah selesai ia membaca doa,’Allahummaghfirlii warhamnii’. Maka waktu itu Rasulullah pun berkata, wahai kawan, engkau terburu-buru. Jika Engkau salat, duduklah dahulu kemudian bacalah puji-pujian kepada Allah. Karena dia yang memiliki pujian itu, lalu engkau baca selawat kepadaku kemudian baru berdoa. Kemudian datang seorang yang lain setelah salat ia memuji Allah dan membaca selawat untuk Nabi Muhammad saw. dan setelah itu Nabi bersabda, berdoalah akan dipenuhi.”

3. Bersuara Lembut dan Rasa Takut

Firman Allah Swt. berbunyi, “Berserulah (berdoa) kepada Tuhanmu dengan merendahkan diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. Dan janganlah engkau berbuat kerusakan di bumi sesudah (Allah Swt.) memperbaikinya, dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak diterima) dan harap (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” (QS. Al A’raf : 55-56)

4. Yakin Akan Dikabulkan

Saat memanjatkan doa, kita harus yakin dan berprasangka baik kepada Allah, seperti penjelasan hadis berikut ini:

“Sesungguhnya Allah’Azza wa Jalla berfirman : Aku akan mengikuti prasangka hamba-Ku kepada-Ku. Dan Aku selalu menyertainya apa bila ia berdoa kepadaKu.”

 

***

Semoga artikel di atas dapat bermanfaat untuk Property People.

Ikuti berbagai artikel yang menarik di situs Berita 99.co Indonesia.

Intip juga berita terbaru hanya di Google News kami.

Akses www.99.co/id untuk mendapatkan hunian yang diinginkan, karena mendapatkan properti impian ternyata #segampangitu.



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts