Agama Agama Islam

Kumpulan Doa sebelum Baca Yasin Arab, Latin, dan Artinya. Bisa Dibacakan untuk Orang Meninggal

5 menit

Doa sebelum baca Yasin berikut ini penting untuk dilafalkan guna memohon keberkahan, ampunan, dan pahala kepada Allah Swt..

Yasin adalah surat ke-36 dalam Alquran yang terdiri dari 83 ayat dan biasanya sering dibacakan dalam berbagai kesempatan.

Misalnya saja, dalam acara pengajian seperti tahlil untuk orang meninggal, doa bersama, hingga ziarah kubur.

Sama halnya seperti surat lain yang terdapat di dalam Alquran, seperti surat Al-Fatihah, Yasin juga memiliki banyak manfaat.

Adapun manfaat dari surat Yasin di antaranya adalah untuk mendapatkan pahala, meringankan siksa kubur, serta memohon ampunan kepada Allah, atau sebagai amalan penghapus dosa.

Sebelum membaca Yasin, umat Islam dianjurkan untuk membaca doa terlebih dahulu.

Doa sebelum yasinan dipanjatkan untuk memohon kepada Allah Swt. agar diberi keberkahan.

Selain itu, doa sebelum baca Yasin juga dapat menjadikan kita lebih khusyuk ketika menjalankan ibadah.

Nah, berikut bacaan doa sebelum baca Yasin yang wajib dilafalkan.

Bacaan Doa sebelum Baca Yasin

Berikut bacaan sebelum baca Yasin lengkap dengan arab, latin, dan artinya.

1. Doa Tawasul sebelum Baca Yasin Pertama

Bacaan Doa Sebelum Baca Yasin

Berikut bacaan pembuka Yasin pada tawasul pertama:

إلَى حَضْرَةِ النَّبِيِّ الْمُصْطَفَى مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَاَلِهِ وَاَزْوَخِهِ وَاَوْلَادِه وذُرَّيَّا تِهِ اَلْفَاتِحَه

Ilaa hadhrotin Nabiyyil Mushthofaa, Muhammadin shollallohu ‘alaihi wa sallam, Wa aalihii wa azwaajihii wa aulaadihii wa dzurriyaatih, Al-Faatihah. 

Artinya:

Untuk yang terhormat Nabi Muhammad saw., segenap keluarga, dan para sahabatnya.

Bacaan Al-Fatihah ini kami tujukan kepada Allah dan pahalanya untuk mereka semua. Al-Fatihah.”

Setelah membaca pembukaan sebelum baca Yasin di atas, langkah selanjutnya adalah membaca surat Al-Fatihah.

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ. اَلْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. اَلرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ. مَالِكِ يَوْمِ الدِّيْنِ. اِيَّاكَ نَعْبُدُ وَاِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُ. اِهْدِنَا الصِّرَاطَ الَّمُسْتَقِيْمَ. صِرَاطَ الَّذِ يْنَ اَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوْبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّالِّيْنَ. اَمِينْ

Bismillāhir-raḥmānir-raḥīm. al-ḥamdu lillāhi rabbil-‘ālamīn. ar-raḥmānir-raḥīm. māliki yaumid-dīn. iyyāka na’budu wa iyyāka nasta’īn. ihdinaṣ-ṣirāṭal-mustaqīm. ṣirāṭallażīna an’amta ‘alaihim gairil-magḍụbi ‘alaihim wa laḍ-ḍāllīn.

Artinya:

“Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Yang menguasai di Hari Pembalasan. Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan. Tunjukilah kami jalan yang lurus, (yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.”

2. Bacaan Surat sebelum Yasin Tawasul Kedua

bacaan sebelum baca yasin

Berikut bacaan tawasul sebelum baca Yasin kedua:

ثُمَّ إلَى حَضْرَةِ إِخْوَانِهِ مِنَ اْلأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ وَاْلأَوْلِيَاءِ وَالشُّهَدَاءِ وَالصَّالِحِيْن وَالصَّحَابَةِ وَالتَّابِعِيْنَ وَاْلعُلَمَاءِ وَاْلمُصَنِّفِيْنَ وَجَمِيْعِ اْلمَلاَئِكَةِ اْلمُقَرَّبِيْنَ خُصُوْصًا سَيِّدنَا الشَّيْخِ عَبْدِ اْلقَادِرِ الجَيْلاَنِي رَضِيَ اللهُ عَنْهُ اَلْفَاتِحَة…………………………

Tsumma ilaa hadhratin ikhwaanihi minal anbiyaai wal mursaliin wal auliayaai wa syuhadaai wa shaalihin wa shahaabati wat taabi’iina wal ‘ulamaai wal mushannifiin wajami’il malaaikatil muqarrabiin khushusan sayyidina asy syaikh ‘Abdul Qadir Al Jailaani radhiyallahu ‘anhu al faatihah.

Artinya:

“Kemudian kepada para handaitaulannya, dari pada nabi dan utusan, para wali, para syuhada, orang-orang sholeh, para sahabat dan tabi’in, para ulama, para pengarang yang ikhlas, dan kepara para malaikat yang selalu taqarub.

Dan terutama kepada penghulu kita Syekh Abdul Qodir Al Jailani, Al Fatihah.”

Bacaan di atas merupakan tawasul surat Yasin kedua.

3. Doa sebelum Membaca Surah Yasin Tawasul Ketiga

tawasul sebelum membaca yasin

Di bawah ini bacaan sebelum baca surat Yasin ketiga:

ثُمَّ إِلَى جَمِيْعِ أَهْلِ الْقُبُوْرِ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ مِنْ مَشَارِقِ الْاَرْضِ إِلَى مَغَارِبِهَا بَرِّهَاوَبَحْرِهَا خُصُوْصًا أَبَاءَنَا وَأَمَّهَاتِنَا وَأَجْدَنَا وَجَدَّاتِنَا وَهَشَايِخَنَا وَمَشَايِخَ مَشَايِخِنَا وَلِمَنِ اجْتَمَعْنَا هَهُنَا بِسَبَبِهِ وَخُصُوْصًا إِلَى رُوْحِ…..، لَهُمُ الْفَاتِحَةُ

Tsumma ila jamii’i ahlul qubuur, Minal muslimiina wal muslimaat, Wal mu-miniina wal mu-minaat, Min masyaariqil Ardhi ilaa maghooribihaa, Barrihaa wa bahrihaa, Khushuushon abaa-anaa wa ummahaatinaa, Wa ajdaadanaa wa jaddaatinaa, Wa hasyaa yikhanaa wa masyayikha masyaa yikhinaa, Wa limanijtama’naa hahunaa bisababih, Wa khushuushon ilaa ruuhi (nama orang yang meninggal). Lahumul Faatihah.

Artinya:



“Untuk yang terhormat Nabi Muhammad saw., segenap keluarga, dan saudaranya dari kalangan pada nabi, rasul, wali, syuhada, orang-orang saleh, sahabat, tabi’in, ulama al-amilin, ulama penulis yang ikhlas, semua malaikat Muqarrabin, kemudian semua ahli kubur Muslimin, Muslimat, Mukminin, Mukminat dari Timur ke Barat, baik di laut dan di darat, khususnya bapak kami, ibu kami, kakek kami, nenek kami, guru kami, pengajar dari guru kami, ustadz kami, pengajar ustadz kami, mereka yang telah berbuat baik kepada kami, dan bagi ahli kubur/arwah yang menjadi sebab kami berkumpul di sini. Bacaan Al-Fatihah ini kami tujukan kepada Allah dan pahalanya untuk mereka semua. Al-Fatihah.”

4. Bacaan sebelum Baca Yasin Tawasul Keempat

tawasul singkat sebelum baca yasin

Di bawah ini tawasul Yasin keempat:

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيم اِلَى حَضْرَةِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيهِ وَسَلَّمَ وَاَلِهِ وصَحْبِهِ شَيْءٌ لِلهِ لَهُمُ الْفَاتِحَةُ

Bismillahirrahmaa nirrahim ilaa hadrotinnabiyyi shalallahu ‘alaihi wa sallama wa alihi wa shohbihi syai-un lillahi lahumul fatihah.

Artinya:

“Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Nabi Muhammad saw, seluruh keluarganya, dan para sahabatnya. Doa ini kami persembahkan kepada Allah, dan pahalanya kami dedikasikan untuk mereka semua.”

FAQ

Apa saja keutamaan surat Yasin?

Dilansir buku Menggali Kandungan Makna Surat Yasin karya Abu Utsman Kharisman, dari Abu Hurairah, Nabi Muhammad bersabda:

“Barangsiapa membaca surat Yasin pada satu hari satu malam dengan mengharap rida Allah, ia akan diampuni (dosa-dosanya).”

Kemudian, Nabi saw juga pernah bersabda: “barangsiapa membaca surat Yasin satu kali, maka ia seperti membaca Alquran dua kali (khatam).”

Sementara, dari Harits bin Abi Usamah dalam kitab Musnadnya bersabda:

“Barangsiapa membaca surat Yasin, sedangkan ia dalam ketakutan maka Allah memberikannya rasa aman, atau sedang sakit maka Allah akan menyembuhkannya, atau sedang lapar maka Allah akan mengeyangkannya.”

Apa bacaan doa setelah membaca surat Yasin?

Setelah membaca surat Yasin, umat Islam dianjurkan melafalkan doa berikut:

اللّٰهُمَّ اِنّٓا نَسْتَحْفِظُكَ وَ نَسْتَوْدِعُكَ اَدْيَانَنَا وَاَنْفُسَنَا وَاَهْلَنَا وَاَوْلَادَنَا وَاَمْوَالَنَا وَكُلِّ شَيْءٍ اَعْطَيْتَنَا. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنَا وَإِيَّاهُمْ فِى كَنَفِكَ وَاَمَانِكَ وَجِوَارِكَ وَعِيَاذِكَ مِن كُلِّ شَيْطَانٍ مَرِيدٍ وَجَبَّارٍ عَنِيدٍ وَذِى عَيْنٍ وَذِى بَغْيٍ وَمِنْ شَرِّ كُلِّ ذِى شَرٍّ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ. اَللّٰهُمَّ جَمِّلْنَا بِالْعَافِيَةِ وَالسَّلَامَةِ وَحَقِّقنَا بِالتَّقْوٰى وَالْاِسْتِقَامَةِ وَاَعِذْناَ مِنْ مُوجِبَاتِ النَّدَامَةِ اِنَّكَ سَمِيْعُ الدُّعَاءِ. اَللّٰهُمَّ اغْفِرْلَنَا وَلِوَالِدِيْنَا وَلِاَوْلَادِنَا وَمَشَايِخِنَا وَلِاِخْوَانِنَا ِفِى الدِّينِ وَلِاَصْحَابِنَا وَاَحْبَابِنَا وَلِمَنْ اَحَبَّنَا فِيكَ وَلِمَنْ اَحْسَنَ اِلَيْنَا وَ لِلْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْمُسْلِمِينَ وَالْمُسْلِمَاتِ يَارَبَّ العَالَمِيْنَ. وَصَلِّ اَللّٰهُمَّ عَلَى عَبْدِكَ وَرَسُولِكَ سَيِّدِنَا وَمَوْلاَناَ مُحَمَّدٍ وَعَلَى اٰلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ. وَارْزُقْنَا كَمَالَ الْمُتَابَعَةِ لَهُ وَظَاهِرًا وَبَاطِنًا فِي عَافِيَةٍ وَسَلَامَةٍ بِرَحْمَتِكَ يَااَرْحَمَ الرَّاحِمِينَ

Allahumma innaa nastahfidzhuka wa nastaudi’uka diinana wa anfusanaa wa ahlanaa wa aulaadanaa wa amwaalanaa wa kulla syai’in a’thaitanaa.

Allahummaj’alnaa wa iyyaahum fii kanafika wa amaanika wa jiwaarika wa ‘iyaadzika min kulli syaithaanim mariid wa jabbaarin’aniid wa dzii’ainin wa dzii baghyin wa min syarri kulli dzii syarrin innaka’alaa kulli syai’in qadiir.

Allahumma jammilnaa bil’aafiyati was salaamati wa haqqiqnaa bit taqwaawal istiqaamati wa a’idznaa min muujibaatin nadaamati innaka samii’ud du’aa’i.

Allahummaghfirlanaa wa li waa lidiina wa li aulaadinaa wa li masyaayikhinaa wa li ikhwaaniaa fiddiini wa li ashhaabinaa wa ahbaabinaa wa liman ahabbanaa fiika wa liman ahsana ilainaa wa lil mukminiina wal mukminaati wal musliminiina wal muslimaati ya rabbal’aalamiin.

Washalli allahumma’alaa abdika warasuulika sayyidinaa wamaulanaa muhammadin wa’ala alihi washahbihi wasallam.

Warzuqnaa kamaalal mutaaba’ati lahu dhaahiran wa baathinan fii’aafiyatin wa salaamatin birahmatika yaa arhamar rahimiin.

Artinya:

“Ya Allah, kami memohon penjagaan-Mu dan menitipkan kepada-Mu agama kami, dari kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta benda kami, dan apa saja yang telah engkau berikan kepada kami.

Ya Allah, semoga Engkau menjadikan kamu dalam penjagaan, tanggungan, kedekatan, dan perlindungan-Mu dari godaan setan yang menggoda, orang yang kejam, zalim dan durhaka, dan dari kejahatan penjahat, sesungguhnya Engkau adalah maha kuasa atas segala sesuatu.

Ya Allah, baguskanlah kami dengan kesehatan dan keselamatan, dan sejatikanlah kami dengan takwa dan istikamah, jagalah kami dari penyesalan, karena sesungguhnya Engkau maha mendengarkan doa.

Ya Allah ampunilah kami, kedua orang tua kami, anak-anak kami, guru-guru kami, saudara-saudari kami seagama, sahabat-sahabat kami, kekasih-kekasih kami, orang yang mengasihi kami karena Engkau, dan kepada siapa saja yang berbuat baik kepada kami, orang-orang yang beriman laki-laki dan perempuan dan orang-orang yang beragama Islam, laki-laki dan perempuan, wahai Tuhan semesta alam.

Ya Allah limpahkanlah rahmat dan keselamatan kepada hamba dan utusan-Mu, yaitu junjungan kami Nabi Muhammad saw, serta para keluarga dan sahabatnya.

Dan limpahkan kepada kami kesempurnaan mengikutinya latih dan batin, dalam keadaan sehat dan selamat dengan rahmat-Mu wahai sebaik-baik penyayang dari para penyayang.”

***

Itulah bacaan doa sebelum baca Yasin yang penting untuk dipanjatkan.

Baca juga ulasan lain mengenai kumpulan doa hanya di Berita.99.co.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya!

Yuk, segera wujudkan impian untuk memiliki hunian nyaman di kawasan Tangerang bersama www.99.co/id.

Jangan lewatkan berbagai kemudahan untuk memiliki rumah sendiri karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts