Berita Berita Properti

Pindah Rumah Sendiri vs Jasa Pindah, Hemat Mana? Simak di Sini!

3 menit

Bersiap pindah rumah, akan tetapi masih kebingungan memilih proses pindahan tersebut? Jangan cemas, lakukan estimasi pindahan rumah secara mandiri atau lewat jasa pindah rumah. Simak simulasi perbandingan dan perhitungannya di artikel ini!

Sahabat 99, pindah ke rumah baru merupakan hal yang ditunggu-tunggu.

Dalam waktu dekat, kamu mungkin akan segera pindah ke tempat yang jauh lebih besar dan nyaman.

Namun, jangan anggap enteng karena proses pindah rumah membutuhkan banyak waktu dan tenaga, lo.

Kamu harus memperhitungkan segala sesuatunya termasuk memindahkan barang dari rumah lama ke rumah baru.

Belum lagi, memikirkan biaya yang harus dikeluarkan saat proses pindah rumah tersebut termasuk urusan transportasi.

Nah, bagi kamu yang masih bingung memilih pindahan secara mandiri atau via jasa pindah ada baiknya simak selengkapnya di bawah ini, yuk.

Kamu akan tahu perbandingan pindahan secara mandiri atau melalui jasa pindah termasuk dalam estimasi biaya yang ditimbulkan.

Pindah Rumah Sendiri vs Jasa Pindah

Proses pindah rumah pada dasarnya bisa dilakukan secara mandiri terlebih jika kamu memiliki armada yang mendukung proses pindahan tersebut.

Ini karena saat pindah rumah, tak sedikit barang-barang yang harus dikemas, dibungkus, diangkat, dan diantarkan ke alamat rumah baru.

Hanya saja, selain opsi pindahan secara mandiri sebetulnya kamu juga bisa memanfaatkan jasa pindahan rumah.

Kekinian, ada banyak layanan jasa pindah rumah yang menawarkan beragam pilihan menarik.

Namun, kamu mungkin masih ragu karena khawatir barang hilang atau rusak dan lebih percaya menanganinya sendiri.

Selain itu, khawatir biaya yang timbul akan jauh lebih besar terlebih jika pindah rumah ke alamat yang lumayan jauh.

Estimasi Biaya Pindahan Sendiri vs Jasa Pindah

1. Menghitung Estimasi Biaya Pindah Rumah Secara Mandiri

pindah rumah sendiri

sumber: sweetstyleblog.com

Jika kamu masih bingung memilih pindahan secara mandiri atau lewat jasa pindah, maka membandingkan keduanya adalah pilihan tepat.

Jika kamu berencana pindahan secara mandiri, mungkin biaya yang timbul akan berbeda jika menggunakan jasa pindah.

Kamu juga harus mempersiapkan kardus, koran bekas, hingga plastik gelembung untuk mengemas barang-barang di rumah lama.

Belum lagi, mengangkut perabotan yang tidak ringan seperti lemari, kasur, hingga sofa.

Namun, kamu bisa meminta bantuan tetangga, teman, atau saudara saat melakukan proses pindah secara mandiri.

Kamu juga bisa menyewa mobil pikap atau truk engkel.

Hal pertama adalah menghitung estimasi mengenai berapa volume dari barang tersebut.



Gunakan meteran untuk menghitung volume setiap barang tersebut.

Ambil contoh, jika perabotan yang hendak dipindahkan mencapai 16 m3 sementara kapasitas truk engkel 10 m3, setidaknya kamu membutuhkan dua kali perjalanan bolak-balik.

Dengan asumsi demikian, maka kamu membutuhkan biaya sewa mobil truk engkel sebesar Rp500.000 belum termasuk bensin dan sopir.

Tak hanya itu, biaya lain juga belum termasuk biaya material untuk packing seperti kardus dan lainnya.

Belum lagi biaya yang memerlukan teknik khusus seperti bongkar water heater ataupun kitchen set.

Jika ditotal, estimasi biaya yang dikeluarkan untuk pindah rumah yang dilakukan sendiri mencapai Rp2 juta-an.

Biaya tersebut sudah termasuk biaya kardus berbagai macam ukuran, plastik gelembung, jasa bongkar barang, hingga transportasi berupa truk engkel.

2. Menghitung Estimasi Biaya Pindahan via Jasa Pindah

jasa pindah rumah

sumber: bbc.com

Biaya pindahan melalui layanan jasa pindah memiliki perhitungan baik dari jarak tempuh atau kubikasi.

Selain itu, tergantung dari layanan yang dipilih apakah layanan secara penuh yang mencakup pembongkaran, pengantaran hingga penempatan posisi barang di rumah baru.

Namun, disarankan untuk memilih jasa pembongkaran hingga pengantaran saja sehingga pengemasan barang bisa dilakukan sendiri.

Penghitungan biaya pindahan umumnya menggunakan satuan meter kubik atau CBM.

Contoh estimasi biaya via layanan jasa pindahan, misalnya, estimasi perabotan yang akan diangkut ke rumah baru mencapai 16 m3.

Jika biaya 1 CBM sekitar Rp200.000, maka total biaya yang dikeluarkan adalah Rp3.200.000.

Angka itu didapat dari perhitungan 16 CBM x Rp200.000 = Rp3.200.000.

Biaya tersebut sudah termasuk tenaga kerja, bensin, dan moda transportasi berupa truk engkel.

Namun, harga tiap layanan bisa berubah tergantung pemilihan jenis layanan dan jarak tempuh hingga akses ke lokasi.

Selain itu, mereka juga menerapkan batas minimal yang mencapai 10 CBM.

Jadi, Pilih Mana?

Sahabat 99, itulah estimasi dan perbandingan pindah rumah yang dilakukan sendiri versus melalui layanan jasa pindah rumah.

Jika melihat perbandingannya, tentunya pindahan menggunakan jasa lebih diuntungkan dan lebih mudah, ya.

Meskipun biaya yang timbul lebih besar, akan tetapi kamu tak perlu pusing lagi membongkar hingga mengangkut barang ke alamat tujuan.

Hanya saja, kamu harus pintar memilih jasa pindahan rumah terbaik dengan membandingkannya satu sama lain.

***

Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

Ikuti terus tulisan informatif lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id untuk menemukan hunian idamanmu!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts