Percaya atau tidak, beberapa poin feng shui meja kerja di bawah ini dapat membantu karier kita. Apa saja? Inilah beberapa metode yang bisa kamu terapkan!
Kamu pasti sudah akrab dengan istilah feng shui.
Untuk yang baru pertama kali mendengar…
Istilah feng shui (dibaca “fang-sway”) ini adalah praktik kuno Tiongkok yang membahas tentang penataan objek di dalam satu ruangan yang bisa menarik energi baik.
Selebihnya, ajaran ini berbasis kepada kepercayaan bahwa setiap benda di sekitar kita dapat mempengaruhi jalannya hidup kita, baik maupun buruknya.
Dalam lingkup kerja, tentu saja ini menjadi hal yang penting bagi sejumlah orang yang meyakini praktik ini.
Ayo, kita simak!
Feng Shui Meja Kerja untuk Individual Sukses
1. Pentingnya Feng Shui Meja Kerja
Menata meja kerja menurut ajaran feng shui dianggap penting karena kita berhubungan langsung dengan meja dan ruang lingkup kerja setiap hari.
Semakin baik penempatan feng shui, semakin banyak pula energi positif yang datang.
Dengan begitu, kualitas energi kita pun akan lebih baik.
2. Pentingnya Karakteristik Meja
Langkah pertama dalam menata meja sesuai dengan ilmu feng shui adalah mempelajari dan memilih meja terbaik.
Kriteria meja yang harus diperhatikan adalah:
- Material
- Bentuk
- Warna
– Material
Dari semua matarial meja seperti kayu, metal, sampai kaca, meja kayu adalah pilihan terbaik.
Tidak hanya dapat memberikan energi murni pada ruangan kerja, meja kayu juga disebut-sebut dapat memberikan nuansa alami yang dapat merawat energi positifmu.
– Bentuk
Untuk bentuk meja, semuanya disesuaikan dengan energi apa yang kita butuhkan.
Meja berbentuk kotak memberikan energi dan unsur pertumbuhan.
Meja berbentuk bundar selalu direkomendasikan untuk meja rapat karena dapat mendorong aliran energi positif secara bebas dan setara.
Sementara itu, meja berbentuk huruf L sangatlah cocok untuk membentuk semangat dan memandu kreativitas kita.
– Warna
Seperti bentuk meja, setiap warna meja memiliki energi dan nuansa tersendiri.
- Coklat: Menciptakan rasa nyaman dan kebugaran
- Hitam: Meningkatkan konsentrasi dan keterbukaan pikiran
- Putih: Menjernihkan pikiran dan membangkitkan rasa disiplin
- Abu-abu: Membantu fokus
- Merah: Melancarkan aktifitas dan membangkitkan semangat
- Hijau: Membantu revitalisasi dan meningkatkan rasa kreatif
Baca Juga:
Pengaruhi Energi di Rumah, Pahami Makna Warna 5 Elemen Fengsui Ini!
3. Penempatan Meja Kerja
Penempatan meja kerja adalah hal yang terpenting dalam ajaran ini.
Berikut adalah beberapa penempatan meja yang buruk menurut ajaran feng shui:
- Menghadap ke dinding dan jendela secara langsung
- Sejajar lurus menghadap pintu
- Membelakangi pintu
Penempatan yang paling tepat adalah dimana kamu bisa melihat pintu kantormu (namun tidak sejajar) dan membelakangi dinding yang kokoh.
4. Feng Shui Meja Kerja dan Segala Barang-Barang di Atasnya
Menurut ajaran Tingkok ini, memiliki meja yang rapih dan bersih tentu saja menjadi saran yang terbaik.
Meja yang berantakan dengan alasan yang masih masuk akal seperti kebutuhan tugas kita sehari-hari masih diperbolehkan, asal dirapikan kembali setelah selesai.
Barang-barang tidak terpakai yang menumpuk di atas meja disarankan untuk dibuang.
Idealnya, kamu dianjurkan untuk membersihkan meja seminggu sekali dan merapikannya setiap hari sebelum pulang kerja.
5. Mengaplikasikan Feng Shui Bagua dan Alasannya
Feng Shui Bagua lebih dikenal sebagai map energi feng shui yang dapat diaplikasikan bukan pada meja saja, tapi seluruh isi bangunan.
Berikut adalah penjelasan tiap area dalam satu ruangan:
- Kanan atas: Cinta dan Pernikahan
- Kiri atas: Harta dan Kekayaan
- Kanan tengah: Kreatifitas
- Kiri tengah: Kesehatan dan Keluarga
6. Sumber Cahaya Menurut Feng Shui
Dimana pun kamu berada, entah itu di kantor atau di rumah, menurut feng shui atau bukan, penataan cahaya sangatlah penting untuk kelangsungan aktifitas sehari-harimu.
Pastikan cahaya dalam ruang kerjamu tidak redup.
Selain buruk untuk mata, redupnya cahaya dapat mengundang energi negatif pada diri kita.
Untuk mengatasinya, kamu direkomendasikan untuk meletakan lampu meja di sebelah kiri atas, yang menurut ilmu bagua dapat mengundang kekayaan.
7. Tempatkan Sumber Energi Lainnya di Dalam Ruangan
Selain alat-alat pada meja dan penempatannya, menempatkan benda lain di dalam ruang kerja juga sangat penting.
Batu kristal, misalnya.
Selain untuk dekorasi, batu ini juga disebut-sebut dapat memurnikan energi kotor di dalam ruangan.
Tanaman juga bisa kamu jadikan pilihan kedua.
Sansevaria, palem kuning, sirih Belanda, atau bunga Aster Garbera dapat menyerap udara kotor dan merupakan pilihan yang cocok untuk semua tempat kerja!
8. Ukuran Meja
Ukuran meja juga berperan penting dalam menentukan feng shui meja kerja.
Sama seperti meja yang berantakan, meja yang terlalu besar dan kecil akan membuat ruang bekerjamu tidak nyaman.
Setelah menentukan material dan posisi meja, cobalah untuk mengukur ukurannya.
Apakah kamu membutuhkan meja kecil atau meja yang besar.
Sesuaikan dengan jenis pekerjaanmu.
Contohnya, pekerjaanmu adalah seorang arsitek…
…maka kamu akan membutuhkan meja yang cukup luas untuk menyimpan kertas, penggaris, dan segala kelengkapan lainnya di atas meja.
9. Penutup Kaki Meja
Apa yang dimaksudkan dengan penutup kaki meja?
Penutup ini merupakan sebuah lempengan kayu yang menutup bagian depan meja sehingga bagian kaki kita tertutup.
Dengan begini, kita akan merasa lebih nyaman untuk bergerak dan bekerja pun akan lebih leluasa.
Tidak hanya berdasarkan ilmu feng shui…
…Menurut ilmu psikologi, rasa nyaman yang dirasa oleh pergerakan tubuh akan juga sampai ke otak, sehingga segala macam aktivitas yang kita jalani akan lebih lancar.
Baca Juga:
Inilah 7 metode penempatan meja kerja menurut feng shui.
Semoga artikelnya bermanfaat, ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Jangan lupa untuk mencari segala kebutuhan properti hanya di www.99.co/id.
***SBM/TSS