Berita Ragam

5 Rekomendasi Film Ma Dong-seok Terbaik, Badass Banget!

2 menit

Jadi salah satu aktor papan atas Korea Selatan, Ma Dong-seok membintangi banyak film populer. Tertarik untuk nonton film Ma Dong-seok? Simak rekomendasinya di sini!

Memiliki perawakan garang dengan tubuh gempal, Ma Dong-seok jadi salah satu aktor laga terbaik dari Negeri Ginseng.

Bahkan, film yang paling banyak ia bintangi bergenre aksi menegangkan yang dibumbui dengan sederet adegan perkelahian seru.

Tak sekadar berperan sebagai protagonis, Ma Dong-seok juga kerap memerankan peran antagonis, lo.

Berikut ini rekomendasi film Ma Dong seok yang wajib banget kamu tonton!

Rekomendasi Film Ma Dong-seok Terbaik

1. The Outlaws (2017)

Rating IMDb: 7,2/10

Salah satu film terbaik Ma Dong-seok adalah The Outlaws yang rilis pada tahun 2017 silam.

Di film The Outlaws, Ma Dong-seok berperan sebagai Detektif Ma Seok-do, seorang detektif tangguh yang ditugaskan untuk memerangi kejahatan di wilayah Gangnam, Seoul. 

Kawasan ini dikuasai oleh geng-geng kriminal, termasuk Black Dragon, yang dipimpin oleh Jang Chen (Yoon Kye-sang).

Seok-do dikenal dengan metode brutalnya dan tidak ragu untuk menggunakan kekerasan untuk menyelesaikan pekerjaannya. 

Dia bertekad untuk menumpas Black Dragon dan membawa perdamaian ke Gangnam.

Perjalanan Seok-do tidak mudah. Dia harus menghadapi perlawanan sengit dari Black Dragon dan juga dari rekan-rekannya di kepolisian yang korup. 

Namun, Seok-do tidak gentar dan terus berjuang untuk menegakkan keadilan.

2. The Roundup (2022)

Rating IMDb: 7/10

Rekomendasi Film Ma Dong-Seok terbaik selanjutnya adalag The Roundup, juga dikenal sebagai Crime City 2.

The Roundup adalah film aksi Korea Selatan tahun 2022 yang disutradarai oleh Lee Sang-yong dan dibintangi oleh Ma Dong-seok, Son Seok-koo, dan Choi Gwi-hwa. 

Film ini merupakan sekuel dari film tahun 2017, The Outlaws.

Empat tahun setelah peristiwa film pertama, Detektif Ma Seok-do (Ma Dong-seok) melakukan perjalanan ke Vietnam untuk mengekstradisi seorang tersangka. 

Namun, setibanya di sana, dia menemukan kasus pembunuhan mengerikan yang melibatkan turis Korea. 

Ma Seok-do dan timnya kemudian bekerja sama dengan polisi Vietnam untuk menangkap pembunuh kejam bernama Kang Hae-sung (Son Seok-koo), yang telah meneror komunitas selama bertahun-tahun.

3. The Gangster, the Cop, the Devil (2019)

Rating IMDb: 6,9/10



The Gangster, the Cop, the Devil (2019) adalah salah satu film Ma Dong-seok terbaik yang mengusung genre aksi kriminal.

Film yang disutradarai oleh Lee Won-tae ini juga Kim Mu-yeol dan Kim Sung-kyu. 

Film ini menceritakan kisah seorang bos geng dan seorang polisi yang bekerja sama untuk mengalahkan seorang pembunuh berantai.

Jang Dong-su (Ma Dong-seok) adalah bos geng paling ditakuti di Cheonan. Suatu malam, dia diserang oleh seorang pembunuh berantai yang dikenal sebagai “K” (Kim Sung-kyu) dan hampir terbunuh. 

Dong-su bersumpah untuk membalas dendam dan bekerja sama dengan Detektif Jung Tae-seok (Kim Mu-yeol), seorang polisi yang juga ingin menangkap K.

Tae-seok dan Dong-su memiliki metode yang berbeda dalam memerangi kejahatan. 

Tae-seok mengikuti aturan, sedangkan Dong-su menggunakan kekerasan dan ancaman.

Namun, mereka berdua memiliki tujuan yang sama: untuk menghentikan K dan membawa keadilan bagi para korbannya.

4. Unstoppable (2018)

Rating IMDb: 6,6/10

Unstoppable, film Korea Selatan tahun 2018 bergenre aksi ini dibintangi oleh Ma Dong-seok dan Song Ji-hyo.

Kang Dong-cheol (Ma Dong-seok), mantan gangster legendaris yang kini bekerja sebagai distributor makanan laut, berusaha keras untuk bangkit dari keterpurukan finansial. 

Suatu malam, saat mencoba meyakinkan sang istri, Ji-su (Song Ji-hyo), tentang peluang bisnis baru, mobil mereka ditabrak dari belakang oleh Gi-tae (Kim Sung-oh), seorang pedagang manusia. Ji-su diculik oleh Gi-tae, yang tertarik padanya.

Dong-cheol bertekad untuk menyelamatkan istrinya dengan cara apa pun. 

Dia menggunakan keahliannya di dunia hitam dan dibantu oleh beberapa rekannya untuk melacak keberadaan Ji-su dan melawan Gi-tae dan komplotannya.

5. Badland Hunters (2024)

Rating IMDb: 5,9/10

Badland Hunters (2024) adalah film aksi distopia Korea Selatan yang merupakan sekuel mandiri dari film Concrete Utopia (2023). 

Film ini menceritakan tentang para karakter yang berusaha untuk bertahan hidup di Seoul pasca gempa bumi, yang kini menjadi tanah terlantar tanpa hukum, tiga tahun setelah peristiwa film aslinya.

Ma Dong-seok berperan sebagai Johnny, seorang pemburu tangguh yang berusaha menyelamatkan seorang remaja yang diculik oleh seorang dokter gila.

***

Itulah rekomendasi film Ma Dong-seok terbaik.

Baca artikel lainnya di www.99updates.id dan Google News.

Mendapatkan hunian impian kini #SegampangItu melalui www.99.co/id!

**Header: soompi



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts