Berita Hiburan

Intip 7 Foto Rumah Tukul Arwana, Artis Kaya yang Memilih Tinggal di Hunian Bersahaja

3 menit

Rumah Tukul Arwana terkenal dengan ukurannya yang luas dan megah, namun desainnya tetap memancarkan pribadinya yang sederhana. Bagaimana bisa?

Komedian asal Semarang, Tukul Arwana memulai karirnya sebagai salah satu anggota Srimulat.

Sukses menghibur rakyat Indonesia dengan guyonan khasnya, Tukul pun beralih profesi menjadi seorang presenter acara talkshow pada salah satu saluran TV Indonesia.

Pekerjaan barunya ini berhasil mengantarkan bapak tiga anak ini pada puncak karirnya.

Saking suksesnya, Tukul sempat diklaim sebagai pembawa acara dengan bayaran termahal di Indonesia.

Menurut beberapa sumber, untuk satu episode talkshow, Tukul bisa mengantongi lebih dari Rp50 juta.

Nah, enggak heran dong kalau kini Tukul beserta keluarganya tinggal di dalam rumah luas dan megah?

Tapi jangan salah sangka dahulu.

Walaupun luasnya enggak ada dua, rumah Tukul Arwana tetap terlihat sederhana.

Enggak percaya?

Simak penampakkannya di bawah ini!

Rumah Tukul Arwana yang Sederhana Walau Luas & Segala Ada

1. Rumah Tukul Arwana Tampak dari Depan

Begini potret rumah Tukul Arwana tampak depan. Megah dan elegan dengan dominasi warna krem.

Apabila dilihat dari luar, rumah Tukul Arwana terlihat seperti hunian warga biasa.

Desainnya tidak mencolok.

Warna cat tembok krem yang dipadukan dengan keramik dan jendela coklat membuat hunianya terlihat kalem, terutama jika dibandingkan dengan rumah-rumah selebriti Indonesia lainnya…

…yang biasanya memiliki aksen emas atau marmer tebal.

2. Garasi Depan Luas, Muat 8 Mobil

Garasi rumah Tukul berada di depan rumah.

Desainnya mengangkat konsep garaasi outdoor tanpa kehadiran kanopi atau atap yang melindungi pekarangan depan.

Untuk mengisi kekosongan tersebut, Tukul memilih keramik bata licin sebagai lantai garasi.

Dengan demikian, pekarangan rumahnya terlihat lebih bersih dan rapi.

Baca Juga:

11 Potret Rumah Luna Maya yang Nyaman dan Mewah, Ada Peralatan DJ!

3. Rumah Tukul Arwana Diisi dengan Ruang Tamu Minimalis

 

Masuk ke dalam rumah, Sahabat 99 akan disambut dengan tampilan ruang tamu rumah Tukul yang terlihat sederhana namun minimalis.

Warna cat tembok krem kembali dihadirkan di ruang tamu.

Namun, berbeda dengan ruangan minimalis yang baisanya diisi dengan furnitur dengan konsep yang sama…

…Tukul menghias ruangan ini menggunakan kursi sofa dan meja shabby chic, sebuah konsep yang memanfaatkan furnitur dan desain antik.

Chandelier yang menggantung di tengah ruangan merupakan sentuhan indah, membuat interior tampak lebih cerah.



4. Ruang Berkumpul Keluarga, Tempat Tukul Menyimpan Harta Paling Berharga

 

Sahabat 99, apabila kamu bertanya harta mana yang paling berharga di rumah Tukul Arwana…

…Jawabannya bukan emas atau koleksi mobil-mobil mewah lainnya, namun koleksi tas mendiang istri.

Tas-tas kesayangan almarhumah Susi disimpan rapi di ruang kumpul keluarga yang dibangun dengan konsep klasik.

Perabotan yang mendekorasi ruangan ini kebanyakan terlihat antik, mulai dari sofa etnik sampai lemari pajangan yang terbuat dari kayu jati kokoh.

5. Enak Dilihat, Ruang Makan Tukul Luas dan Hangat

Tukul Arwana juga memiliki meja makan yang nyaman dan besar.

Walaupun tajir melintir, ruang makan di rumah Tukul tetap terlihat bersahaja dan hangat, jauh dari kesan mewah.

Hanya tiga pasang kursi jati bermotif batik dan meja makan yang dihiasi ukiran khas saja yang menghiasi ruang ini.

Beberapa barang antik pun kembali terlihat di sini.

Seperti lemari tua dengan jam besar yang menempel didalamnya.

6. Ruang TV Tukul yang Benar-benar Terlihat Nyaman dan Homey Banget

Begini potret lebih jelasnya ruang TV Tukul Arwana. Di ruang ini, ia biasanya tidur dengan beralaskan karpet.

Bersebelahan dengan ruang makan, sekarang kita pindah ke tempat dimana Tukul lebih sering meluangkan waktunya bersama anak-anak.

Ruang TVnya dilengkapi dengan sofa panjang berwarna krem yang terlihat empuk.

Di depannya, terdapat TV sebesar 43 inci yang menempel langsung ke dinding.

Tidak lupa, Tukul juga menggelar karpet khas Arab agar para kerabat dan tamu bisa bersantai di lantai tanpa harus kedinginan.

7. Ada Kolam Renang yang Bersebelahan dengan Kebun Singkong!

Selain ruang TV, Tukul juga mengaku sering menghabiskan waktu luangnya di area kolam renang.

Yang bikin unik dan beda dari rumah artis-artis lainnya, kolam renang Tukul bersebelahan dengan kebun singkong!

Kebun dengan luas tidak lebih dari 2 x 3 m tersebut merupakan tempat dimana ia menyalurkan hobi berkebunnya bersama istri.

Baca Juga:

Bagai Villa, Ini Potret Megah Rumah Chris Pratt | Banyak Pohon Cemara!

Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Sahabat 99!

Nantikan artikel menarik lainnya dari Blog 99.co Indonesia.

Pastikan untuk mencari hunian impianmu lewat www.99.co/id.



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts