Sejak berkembangnya teknologi kamera, seni fotografi telah menghasilkan jutaan karya foto terbaik sepanjang masa dan beberapa di antaranya bisa Anda lihat di sini.
Karena itulah, majalah TIME mengkurasi jutaan foto yang ada dan kemudian membuat daftar 100 foto terbaik dan paling berpengaruh sepanjang masa.
Tim penyeleksi beranggotakan kurator, sejarahwan, penyunting foto, termasuk fotografer kenamaan di seluruh dunia.
Para penyunting foto dalam tim ini mengaku, “tak ada formula khusus untuk membuat sebuah foto ikonik.”
Sebagian karya fotografi masuk ke dalam daftar foto terbaik karena menjadi karya pertama dan sebagian lainnya mempengaruhi cara berpikir manusia.
Lalu, ada pula sebagian kecilnya yang bahkan telah mengubah bagaimana manusia hidup.
Dari 100 foto terbaik versi majalah TIME, berikut ini kami tampilkan 20 foto teratas yang ada pada daftar tersebut.
20 Foto Terbaik Paling Berpengaruh Sepanjang Masa
1. The Terror of War, Nick Ut, 1972
Foto ini menggambarkan buruknya dampak ketakutan yang ditimbulkan akibat perang Vietnam terutama kepada anak-anak.
2. The Burning Monk, Malcolm Browne, 1963
Dalam foto ini, biksu Thich Quang Duc memprotes perang Vietnam dengan cara yang sangat mengejutkan yaitu dengan membakar diri.
3. Starving Child and Vulture, Kevin Carter, 1993
Foto ini menjadi ilustrasi nyata bagaimana parahnya bencana kelaparan di Afrika.
Tragisnya, foto terbaik ini menimbulkan beban moral berat bagi sang fotografer hingga ia kemudian bunuh diri.
4. Lunch Atop A Skyscraper, 1932
Foto makan siang paling ceria yang pernah didokumentasikan.
11 orang makan, bercakap, dan merokok dengan santai dan penuh senda gurau seakan-akan mereka tak sedang berada 250 meter di atas tanah.
5. Tank Man, Jeff Widener, 1989
Foto ini diambil oleh Jeff Widener dari Beijing Hotel dan menggambarkan dampak buruk yang ditimbulkan setelah tragedi pembantaian di Tiananmen Square.
6. Falling Man, Richard Drew, 2001
Foto ini diambil oleh Richard Drew beberapa saat setelah terjadinya tragedi 11 September 2001 di mana pria ini berusaha kabur dari bencana tersebut.
Baca Juga:
20+ Foto Rumah Jelek Karya Pria Belgia | Saking Jeleknya Bikin Ngakak!
7. Alan Kurdi, Nilüfer Demir, 2015
Foto ini menjadi representasi paling nyata bagaimana perang di Syiria telah meluluhlantakkan tak hanya negara, tetapi juga nyawa tak berdosa.
8. Earthrise, William Anders, NASA, 1968
Diambil tepat 75 jam, 48 menit, dan 41 detik setelah Apollo 8 lepas landas ke bulan dan menjadi misi luar angkasa pertama dengan awak manusia.
9. Mushroom Cloud Over Nagasaki, Lieutenant Charles Levy, 1945
Foto terbaik ini diambil oleh sang letnan yang merupakan pilot pesawat pengebom yang menjatuhkan bom seberat 20 kiloton di atas Nagasaki.
10. V-J Day In Times Square, Alfred Eisenstaedt, 1945
Lewat karya fotografi ini kita tahu bahwa seni fotografi dapat menangkap cuplikan harapan, derita, rasa kagum, dan suka cita dalam hidup.
11. Pillars Of Creation, Nasa, 1995
Fenomena menakjubkan di antariksa ini ditangkap dengan bantuan The Hubble Space Telescope pada tahun 1995.
12. Fire Escape Collapse, Stanley Forman, 1975
Foto ini tertangkap secara tak sengaja oleh Forman ketika sedang memotret bencana kebakaran yang terjadi.
Dalam proses memotret tersebut, tiba-tiba Diana Bryant, 19, dan putri baptisnya Tiara Jones, 2, melompat ke udara untuk menyelamatkan diri.
Nahas, Bryant meninggal seketika akibat terjatuh dari ketinggian, sementara putri baptisnya berhasil selamat.
13. A Man On The Moon, Neil Armstrong, NASA, 1969
Dalam foto ini adalah Buzz Aldrin, orang kedua yang menginjakkan kaki di bulan, dan difoto oleh Neil Armstrong dengan kamera Hasselblad.
14. Albino Boy, Biafra, Don Mccullin, 1969
15. Jewish Boy Surrenders In Warsaw, 1943
16. Bloody Saturday, H.s. Wong, 1937
17. Migrant Mother, Dorothea Lange, 1936
18. The Hindenburg Disaster, Sam Shere, 1937
19. Guerillero Heroico, Alberto Korda, 1960
20. Dalà Atomicus, Philippe Halsman, 1948
Baca Juga:
23 Foto Termahal di Dunia | Karya Fotografi Bernilai Miliaran Rupiah!
Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.
Jangan lupa bookmark Blog 99.co Indonesia agar tak ketinggalan info menarik lainnya ya.
Sedang mencari rumah impian? Kunjungi saja 99.co/id.