Berita Berita Properti

Ini Alasan Kenapa Ada 2 Tombol Flush di Kloset Duduk | Jarang Orang Tahu Ternyata!

2 menit

Buat kamu pengguna kloset duduk mungkin kerap bertanya-tanya sebenarnya apa sih fungsi dari dua tombol flush yang ada tersebut? Daripada penasaran, temukan jawabannya di artikel ini, ya!

Kloset atau toilet duduk merupakan jenis kloset modern dan praktis yang banyak dipilih orang saat ini.

Selain terasa lebih nyaman, kloset ini juga memiliki sistem khusus yang dapat membersihkan sendiri dengan cara menyiramkan air.

Kloset ini memiliki tombol yang dapat digunakan untuk menyiram kloset.

Umumnya, terdapat dua tombol flush pada kloset duduk.

Kira-kira apa alasannya, ya?

Apakah kedua tombol tersebut memiliki fungsi yang sama?

Daripada penasaran, simak penjelasannya berikut ini, ya!

2 Tombol Flush pada Kloset Duduk

1. Dirancang oleh Desainer Industri Amerika

Victor Papanek

sumber: bloomsburydesignlibrary.com

Dilansir dari laman timesofindia.indiatimes.com, dua tombol flush merupakan ide dari seorang desainer industri asal Amerika bernama Victor Papanek.

Idenya tersebut dituangkan dalam buku berjudul Design for the Real World pada tahun 1976.

Awalnya, Vitor Papanek ingin memiliki kloset duduk dengan dua tombol flush untuk dirinya sendiri.

Kemudian, kloset tersebut dibuat di Australia pada tahun 1980.

Baca Juga:

Ini Kekurangan dan Kelebihan Pakai Kloset Jongkok & Duduk, Pilih Mana?

2. Fungsi 2 Tombol Flush di Kloset Duduk

tombol flush



Ternyata, kita seharusnya tidak memencet kedua tombol secara bersamaan.

Pasalnya, kedua tombol flush tersebut memiliki fungsinya masing-masing.

Fungsinya tersebut dibedakan berdasarkan air yang dikeluarkan.

Bagian tombol yang besar akan mengeluarkan air kurang lebih 6-9 liter, sedangkan tombol yang kecil mengeluarkan air kurang lebih 3-4,5 liter.

Melihat fungsinya tersebut, tombol yang besar lebih baik ditekan kalau kita ingin menyiram sehabis buang air besar.

Sementara itu, tombol yang kecil bisa digunakan saat kita ingin menyiram sehabis buang air kecil.

Baca Juga:

9 Inspirasi Desain Kamar Mandi Hotel | Ada yang Minimalis hingga Mewah Berlapis Emas!

3. Dirancang untuk Menghemat Air

kloset duduk

Memang kita bisa saja memencet kedua tombol secara bersama-sama untuk menyiram kloset.

Namun dengan mengikuti petunjuk yang benar ketika menyiram kloset, kita bisa menghemat air sampai 20 ribu liter per tahunnya, lo!

Kloset duduk sendiri memang dirancang untuk kenyamanan dan menghemat penggunaan air.

Dengan begini, kita bisa menggunakan air untuk menyiram sesuai dengan kebutuhan saja.

***

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan di Jakarta Selatan, Bandung, Bali dan lokasi lainnya?

Kunjungi 99.co/id dan temukan properti impianmu sekarang!



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts