Berita Ragam

Fungsi Airfryer yang Perlu Kamu Ketahui, Inovasi Alat Masak Revolusioner!

2 menit

Dalam beberapa tahun terakhir, dunia kuliner makin dimanjakan oleh inovasi alat-alat masak modern, salah satunya air fryer. Sudahkah kamu tahu apa fungsi airfryer?

Air fryer adalah salah satu inovasi alat masak yang belakangan ini mencuri perhatian banyak orang.

Bagaimana tidak, kehadiran air fryer bak angin segar dalam dunia kuliner, khususnya bagi mereka yang ingin menikmati makanan goreng tanpa harus khawatir dengan kandungan minyak berlebih.

Berbeda dengan proses penggorengan makanan secara konvensional yang membutuhkan banyak minyak, air fryer dapat menggoreng makanan dengan sedikit atau bahkan tanpa minyak.

Hal ini memungkinkan karena air fryer bekerja dengan cara mengalirkan udara panas secara cepat dan merata di dalam ruang memasak sehingga makanan menjadi matang dengan sempurna.

Tak hanya itu, masakan yang digoreng menggunakan air fryer pun memiliki tekstur yang garing.

Konsep memasak dengan udara panas ini sebenarnya bukanlah hal baru.

Namun, perkembangan teknologi telah membuat air fryer makin canggih dan mudah digunakan.

Lantas, apa saja fungsi airfryer? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini, yuk!

Mengenal Fungsi Airfryer

fungsi airfryer

1. Menggoreng dengan Sedikit atau Tanpa Minyak

Fungsi airfyer yang paling utama adalah menggoreng makanan dengan sedikit atau bahkan tanpa minyak.

Dengan menggunakan air fryer, kamu bisa mendapatkan tekstur makanan yang renyah seperti halnya memasak makanan melalui proses penggorengan.

Proses menggoreng makanan menggunakan air fryer memungkinkan kamu untuk menikmati makanan dengan kandungan minyak yang lebih sedikit.

Hal ini tentunya sangat baik bagi kamu yang ingin mengurangi asupan lemak.

2. Memanggang

Selain untuk menggoreng makanan, fungsi airfryer yang selanjutnya bisa untuk memanggang berbagai jenis makanan.

Makanan yang bisa dipanggang menggunakan air fryer di antaranya roti, kue, dan daging.

Hasil pemanggangan menggunakan air fryer seringkali lebih cepat dan merata dibandingkan dengan oven konvensional.



3. Memanaskan Kembali Makanan

Punya makanan sisa yang sudah dingin? Kamu bisa memanaskan kembali makanan tersebut menggunakan air fryer tanpa membuatnya menjadi lembek.

Dengan fungsinya ini, air fryer dapat menjadi alternatif microwave.

Keunggulan Air Fryer

1. Mengurangi Penggunaan Minyak

Air fryer memungkinkan untuk memasak makanan melalui proses penggorengan dengan sedikit atau tanpa minyak.

Proses ini membuat makanan yang dihasilkan menjadi lebih rendah kalori dan lemak sehingga lebih sehat.

Dengan demikian, air fryer cocok bagi mereka yang sedang menjalani diet atau ingin mengurangi asupan lemak.

2. Tekstur Makanan yang Renyah

Meskipun menggunakan sedikit minyak, air fryer tetap mampu menghasilkan makanan dengan tekstur yang renyah dan mirip dengan makanan yang digoreng secara tradisional.

Hal ini berkat tekanan udara panas yang bersirkulasi di dalam air fryer membuat permukaan makanan menjadi kering dan renyah.

3. Memasak Lebih Cepat

Air fryer dilengkapi dengan elemen pemanas yang kuat dan sirkulasi udara panas yang efisien.

Dengan demikian, makanan akan matang lebih cepat jika dibandingkan dengan oven konvensional.

Kekurangan Air Fryer

1. Harga Relatif Mahal

Harga air fryer bervariasi tergantung pada merek, kapasitas, dan fitur tambahan yang ditawarkan.

Namun secara umum, harga air fryer tergolong cukup mahal dibandingkan alat masak lainnya.

2. Konsumsi Listrik Tinggi

Selain harganya yang relatif mahal, air fryer umumnya juga membutuhkan daya listrik yang cukup besar untuk menghasilkan suhu tinggi yang diperlukan dalam proses memasak.

Penggunaan air fryer secara rutin tentu akan berdampak pada peningkatan tagihan listrik bulanan.

***

Itulah penjelasan mengenai fungsi air fryer.

Baca artikel lainnya di www.99updates.id dan Google News.

Dapatkan hunian impianmu di www.99.co/id dengan #SegampangItu!

**Gambar: Freepik



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts