Interior Rumah Anda

10 Ide Furniture Unik untuk Dekorasi Rumah Mungil | Yuk, Buat Tamu Terkesan!

3 menit

Untuk membuat tamu terkesan ketika berkunjung ke rumah, rasanya tidak cukup dengan penataan dekorasi yang rapi saja. Supaya rumah terlihat lebih impresif,tidak ada salahnya jika kita membeli beberapa furniture unik.

Supaya bisa beraktivitas di dalam rumah mungil secara nyaman, tentu kita membutuhkan berbagai furnitur.

Namun, kita tidak bisa sembarangan membeli furnitur, karena bisa saja malah membuat ruangan terlihat sempit dan tidak sedap dipandang.

Supaya menambah estetika ruangan, kamu bisa membeli berbagai furnitur dengan bentuk yang unik.

Tidak hanya itu, furnitur dengan bentuk unik akan membuat interior rumah lebih impresif dan tamu akan terkesan.

Keunikan furnitur tidak hanya dilihat dari bentuk, tetapi juga kegunaannya yang bisa multifungsi.

Furnitur seperti ini mungkin harus kamu pesan di toko furnitur yang menyediakan jasa pembuatan furnitur custom.

Kamu butuh inspirasi furnitur unik di rumah?

Yuk, kita lihat sejumlah inspirasi desain furniture unik berikut ini!

Furniture Unik supaya Rumah Lebih Estetik

1. Sofa Sekaligus Meja Makan

sofa meja makan

sumber: homedit.com

Malas menyiapkan ruang untuk menaruh meja makan?

Jangan khawatir, sofa satu ini bisa menjadi meja makan dengan cara melipat bagian sandarannya.

Sangat praktis bukan?

2. Lemari Jam Punya Tangan

furniture unik seperti dongeng

sumber: homeworlddesign.com

Kamu masih ingat jam yang bisa berbicara di kisah dongeng “Beauty and The Beast”?

Nah untuk kamu yang ingin merasakan nuansa dongeng di rumah, bisa menggunakan lemari ini.

Keberadaan tangan di bagian sisi lemari membuat terlihat seperti hidup.

3. Bingkai Foto Sekaligus Breket TV

breket tv dan figura

sumber: hvtvmounts.com

Jika dilihat sekilas, benda ini hanya terlihat seperti bingkai foto biasa.

Namun, di baliknya ternyata ada televisi.

Jika ingin menonton televisi, kamu tinggal membalikkan bingkai lukisan.

Bentuk breket pun bisa kamu ubah sesuai kebutuhan.

4. Sofa, Meja Makan, dan Tempat Tidur

lemari multifungsi apartemen studio

sumber: homedesigning.com

Tinggal di Apartemen Studio yang kecil?

Tentu sangat sulit jika teman-temanmu datang untuk berkunjung karena kamar cukup sempit.

Cara mengakali ruangan yang sempit tersebut adalah dengan menggunakan furniture unik multifungsi ini.

Untuk itu, gunakanlah sofa bed dan lemari multifungsi.

tempat tidur apartemen studio

sumber: homedesigning.com

Dari balik lemari, kamu bisa menarik papan yang bisa menjadi meja makan.

Sementara, sofa bed juga bisa diubah menjadi tempat tidur.



5. Furniture Unik seperti Kanvas

furniture unik seperti kanvas

sumber: homedit.com

Jika dilihat dari jauh, benda ini hanyalah kanvas besar bergambarkan kursi.

Setelah didekati, ternyata benda ini adalah kursi asli.

Teman-teman yang datang berkunjung ke rumah pun pasti terkesan dan heran.

6. Rak Buku Unik

rak buku unik

sumber: homedit.com

Bosan dengan rak buku yang biasa saja?

Kamu bisa mencoba rak buku unik satu ini.

Furniture unik ini seolah-olah terlihat seperti tali yang melengkung.

Meski begitu, rak buku ini cukup kuat kok menahan beban buku-buku kamu yang tebal.

7. Furniture Unik Lemari Melengkung

furniture unik lemari melengkung

sumber: homeworlddesign.com

Furnitur satu ini sangat cocok ditaruh di kamar anak.

Lemari ini seolah-olah sedang bergerak melengkung seperti di kartun.

Tentunya, bentuk lemari ini pasti akan membuat anak-anak terkesan dan tidak membosankan.

8. TV dalam Kabinet

TV dalam kabinet

sumber: housebeautiful.com

Jika merasa keberadaan TV malah membuat ruangan terasa sesak, kamu bisa menggunakan furnitur unik satu ini.

Saat tidak digunakan, televisi bisa dimasukkan ke dalam kabinet.

Dengan begitu, saat sedang tidak menonton televisi, kamu bisa menggunakan lemari ini sebagai meja makan atau meja kerja.

9. Furniture Unik dari Bongkahan Kayu

furniture unik dari bongkahan kayu

sumber: designboom.com

Ternyata bongkahan kayu juga bisa dimanfaatkan menjadi tempat duduk dengan desain unik.

Supaya sandaran dapat berdiri tegak, kamu bisa menggunakan plat besi sebagai pengikat sandaran dengan dudukan kursi.

Kursi bergaya rustic ini tentu sangat cocok ditaruh di teras rumah.

10. Kaki Kursi Berbentuk Kaki

kaki kursi berbentuk kaki manusia

sumber: dezeen.com

Keunikan sofa ini adalah menggunakan kaki berbentuk kaki manusia dari bahan metal.

Furniture unik ini tentu akan membuat ruang tamu terlihat impresif dan tamu pun pasti terkesan.

***

Itulah 10 inspirasi desain furniture unik yang 99.co Indonesia rekomendasikan untuk kamu.

Semoga menginspirasi ya, Sahabat 99!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di situs Berita Properti 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bandung?

Bisa jadi Podomoro Park Bandung adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts