Sedang mencari sketsa bonsai berbagai gaya kebutuhan melukis atau menggambar? Temukan berbagai gambar bonsai terlengkap di bawah ini!
Property People, apakah kamu mempunyai hobi menggambar pemandangan gunung dan berbagai tumbuhan hijau lainnya?
Jika iya, mungkin kamu harus mulai mencoba membuat gambar sketsa tanaman bonsai.
Tanaman bonsai merupakan salah satu jenis tanaman cocok menghiasi rumah kamu.
Bonsai sendiri adalah tanaman yang ditempatkan dalam wadah atau pot berukuran kecil.
Objek ini menarik untuk digambar karena memiliki beragam gaya, misalnya gaya bonsai miring atau shakan style, seolah-olah tanaman menjadi miring karena tiupan angin kencang.
Selain itu, menggambar bonsai bisa menjadi tantangan tersendiri, pasalnya perlu ketelitian dalam membuatnya.
Nah, daripada penasaran, Berita 99.co Indonesia telah siapkan sejumlah gambar sketsa bonsai berbagai gaya yang ada di dunia.
Yuk, intip potretnya di bawah ini!
15 Gambar Sketsa Bonsai Terlengkap
1. Sketsa Bonsai Formal
Inspirasi pertama ada gambar bonsai formal.
Bonsai dengan batang tegak lurus yang dibiarkan membesar, lalu di setiap ujungnya dibiarkan bercabang.
2. Sketsa Bonsai Kimeng
Kimeng merupakan salah satu jenis bonsai yang banyak dibudidayakan.
Bonsai yang satu ini jadi incaran karena mudah dibentuk sedemikian rupa sesuai keinginan pemiliknya.
3. Sketsa Bonsai Bunjin
Selanjutnya ada gambar bonsai bunjin. Salah satu ciri yang menonjol dari gaya ini adalah batang kecil yang berkelok-kelok.
Kelokan yang membentuk sebuah pola tertentu inilah yang menjadi daya tariknya.
4. Bonsai Beringin
Beringin menjadi salah satu jenis tanaman yang kerap dibonsaikan.
Bonsai beringin digemari karena dari segi akar dan batang bisa menimbulkan kesan tua.
5. Bonsai Sancang
Bonsai sancang bisa kamu bentuk menjadi berbagai macam gaya mulai dari gaya sharimiki hingga windswept style.
Dengan berbagai macam gayanya, tanaman ini cocok menjadi objek dalam pembuatan sketsa gambar bonsai.
6. Gambar Bonsai Santigi
Selanjutnya, ada gambar bonsai santigi yang bergaya miring.
Gaya ini terinspirasi dari pepohonan yang tertiup angin sehingga menyebabkan batang potong menjadi miring.
7. Gambar Bonsai Batang Kasar
Objek berikutnya tidak kalah menarik untuk dijadikan sebuah sketsa.
Tanaman dengan batang yang dikelupas sehingga batang terlihat kasar dan eksotis.
8. Sketsa Shari Bonsai
Mirip dengan batang kasar, tetapi yang membedakan hanya dari kelokan batangnya.
Dalam gaya shari bonsai, batang sengaja dibengkokan lebih ekstrem untuk menghasilkan perpaduan cabang yang lebih indah.
9. Gambar Bonsai Sisir Kaliage
Berikutnya, ada inspirasi bonsai sisir kaliage yang cocok untuk kamu gambar.
Kamu bisa memberikan warna hijau pada daun sehingga menimbulkan kesan lebih realistis.
10. Gambar Bonsai Rapuh
Kamu mungkin akan berdecak kagum ketika melihat gambar bonsai yang satu ini.
Gambar bonsai dengan batang tua yang rapuh dan daun-daun yang sudah mengering.
11. Sketsa Bonsai Air Terjun
Kemudian, ada gambar bonsai dengan gaya air terjun. Tanaman dibuat seolah-olah akan jatuh dari potnya.
Kondisi tersebut malah membuat objek jadi bagus dan menarik untuk digambar.
12. Sketsa Bonsai Sancang
Kamu juga bisa membuat rangkaian beberapa gambar bonsai dalam satu kertas gambar.
Misalnya menggabungkan sejumlah bonsang sancang dalam satu pot.
13. Gambar Bonsai Hitam Putih
Gambar bonsai pun bagus jika kamu lihat dalam format hitam putih.
Salah satunya contoh potret di atas ini.
14. Bonsai Batang Lurus
Selanjutnya, kamu bisa menjadikan model batang lurus sebagai lukisan air atau gambar.
Jika kamu lihat lebih detail, gambar ini terlihat menarik, terutama dari tarikan garisnya.
15. Sketsa Bonsai Beringin
Terakhir, terdapat gambar hitam putih bonsai beringin yang cantik.
Tertarik menirunya di rumah?
***
Tak hanya gambar bonsai terbaik, kamu juga dapat melihat sketsa kupu-kupu sebagai inspirasi.
Semoga membantu, Property People.
Ikuti dan baca terus Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.
Jika kamu sedang mencari rumah, kunjungi www.99.co/id.
Dapatkan lebih banyak promo dan rasakan membeli rumah jadi #segampangitu.