Game hp untuk pasangan LDR ini bisa membuat kamu merasakan keseruan dengan si dia dari jarak jauh. Mau coba? Cek rekomendasi gamenya berikut ini.
Jarak bukan lagi penghalang, melalui teknologi yang semakin canggih kamu bisa terhubung dengan siapun, termasuk pasangan.
Tidak cuma melalui telepon atau video call saja.
Kamu tetap bisa seru-seruan bersama pasangan dari jarak jauh dengan bermain game.
Berikut ini sejumlah game hp untuk pasangan LDR yang bisa kamu mainkan bersama si dia.
7 Game HP untuk Pasangan LDR Paling Seru
1. Stumble Guys
Rekomendasi game hp untuk pasangan LDR paling seru pertama adalah Stumble Guys.
Stumble Guys adalah game multiplayer online yang populer dan seru untuk dimainkan bersama pasangan.
Game ini menawarkan gameplay yang unik dan kompetitif, di mana pemain harus berlomba-lomba melewati berbagai rintangan untuk mencapai garis finish.
Ada banyak rintangan yang lucu dan menantang di Stumble Guys, seperti balok yang berputar, palu raksasa, dan lubang lava.
Kamu juga bisa memilih berbagai karakter lucu yang menggambarkan dirimu.
Menariknya, game Stumble Guys bisa kamu unduh dan mainkan secara gratis.
2. Eggy Party
Selanjutnya, game hp untuk pasangan LDR paling seru adalah Eggy Party.
Rasakan keseruan tantangan adrenalin dalam game yang mirip dengan Stumble Guys dan Fall Guys ini.
Berlomba bersama melawan rintangan di berbagai arena dengan tujuan menjadi satu-satunya yang bertahan.
Undang pasangan kamu untuk membentuk tim dan bersaing dengan pemain lain di Eggy Island.
Bersiaplah untuk bekerja sama membangun strategi untuk mencapai garis finish.
3. Among Us
Among Us adalah game hp untuk pasangan LDR yang cukup populer.
Game multiplayer online ini menawarkan gameplay yang unik dan menegangkan.
Sebab, pemain harus bekerja sama untuk menyelesaikan tugas dan menemukan impostor di antara mereka.
Pemain dapat berperan sebagai Crewmate atau Impostor.
Crewmate harus menyelesaikan tugas dan menemukan impostor, sedangkan Impostor harus membunuh Crewmate dan menyabotase misi.
Dengan bermain Among Us kamu bisa menikmati waktu bersama pasangan tanpa terhalang jarak.
Selain itu, Among Us bisa kamu mainkan secara gratis.
4. Dead by Daylight
Rekomendasi me hp untuk pasangan LDR lainnya adalah Dead by Daylight.
Bersiaplah untuk menghadapi ketegangan bersama dalam game survival horor ini.
Kamu dan pasangan dapat berperan sebagai tim korban yang harus melarikan diri dari para pembunuh yang menyeramkan.
Gunakan keahlian masing-masing karakter untuk bertahan hidup dan menghindari bahaya.
Jelajahi kemungkinan pelarian bersama dan jangan biarkan ketakutan menghentikan permainan.
5. Mario Kart Tour
Jika kamu dan pasangan suka balapan kart, coba mainkan Mario Kart Tour bersama-sama.
Ikuti turnamen balapan kart dengan berbagai tema dan tantangan yang menarik.
Bersainglah di kota-kota besar di seluruh dunia dan tunjukkan keahlian mengemudi Anda.
6. Keep Talking and Nobody Explodes
Keep Talking and Nobody Explodes merupakan salah satu game hp terbaik.
Kamu bisa bermain game ini bersama pasangan untuk menghadapi tantangan puzzle yang menguji kerjasama tim dalam game ini.
Satu dari kamu harus menjadi ahli yang memahami cara menonaktifkan bom.
Sementara yang lain membaca petunjuk untuk membantu mematikannya.
Komunikasi yang efektif dan pemecahan masalah yang cepat, sangat dibutuhkan untuk menghindari ledakan.
7. Hago
Hago adalah aplikasi yang menyediakan berbagai mini-game yang bisa dimainkan secara multiplayer, termasuk dengan pasangan.
Kamu bisa memilih berbagai game mulai dari adu domba, lempar pisau, hingga bermain ludo.
Hago juga menawarkan cara mudah dan menyenangkan menghabiskan waktu bersama secara virtual.
Misalnya dengan membuat room yang berisikan kamu dan pasangan untuk berbincang lebih dalam.
Kesimpulan
Dengan bermain game hp untuk pasangan LDR bersama, kamu dan pasangan tidak hanya menghibur diri.
Akan tetapi, membangun ikatan yang kuat melalui kolaborasi, komunikasi, dan keseruan bersama.
Jadikan momen-momen ini sebagai kesempatan untuk saling mendukung dan mempererat hubungan, meskipun jarak memisahkan.
Pilih game yang seru sesuai dengan karakter kamu dan pasangan.
Jadilah sebagai tim atau sesekali berkompetisi agar permainan semakin seru.
***
Itulah ulasan seputar game hp untuk pasangan ldr yang bisa menambah erat hubungan.
Baca artikel menarik lainnya di Berita.99.co dan Google News.
Sedang mencari hunian? Temukan #SegampangItu bersama www.99.co/id.