Jangan panggil diri kamu gamer sejati kalau belum coba mainkan game offline terbaik 2023 di bawah ini! Seru dan bikin geregetan!
Di dunia ini, semua orang pasti pernah merasa bosan, apalagi di masa karantina seperti sekarang.
Kita diwajibkan tidak keluar rumah dan meminimalkan kegiatan outdoor, walaupun terkadang mendesak.
Alhasil, banyak orang terjebak di rumah tanpa ditemani apa pun kecuali gawai mereka masing-masing.
Kalau sudah begini, bermain game adalah salah satu aktivitas pengusir rasa bosan yang patut dicoba.
Enggak usah bingung memilih, berikut daftar game offline terbaik untuk Android dan IOS yang bisa jadi pilihan!
20 Game Offline Seru untuk Android dan iOS
1. Minecraft
Kalau ngobrol tentang game offline terbaik, Minecraft juaranya!
Tidak hanya menghibur, game ini juga bisa mengasah sisi kreativitas.
Kita akan belajar membangun rumah, berburu monster, beternak, dan bercocok tanam!
- Genre: sandbox
2. Iron Blade: Legends
Game offline seru berikutnya adalah Iron Blade: Legends.
Permainan ini wajib dimainkan para gamer yang mengidolakan visualisasi dan grafik kelas tinggi.
Iron Blade ini bisa kamu mainkan secara online maupun offline.
- Genre:Â action RPG
3. Minion Rush
Game offline terbaik selanjutnya bisa dimainkan oleh seluruh umur!
Permainan satu ini sudah diunduh oleh miliaran pengguna Android.
Hal tersebut menjadikan Minion Rush sebagai salah satu game favorit tahun 2021.
Game Android terbaik ini memiliki ukuran 76 MB saja, cukup untuk semua jenis ponsel.
- Genre:Â endless runner
4. Oceanhorn
Kuak teka-teki hilangnya ayah karakter utama di game offline Android ini dan selesaikan misi-misi mendebarkannya!
Game Oceanhorn menawarkan grafik 2D yang memanjakan mata dengan warna-warna kontras dan jelas.
Permainan ini sudah diunduh jutaan pengguna Android, membuktikan kelayakannya pada daftar ini!
- Genre:Â action-adventure
5. Death Race
Permainan untuk Android terbaik selanjutnya adalah Death Race.
Grafik game offline seru satu ini benar-benar ciamik, enggak kalah dengan Need For Speed.
Kamu bisa memilih beragam jenis mobil untuk balap, mulai dari Mustang sampai Rubicon!
- Genre:Â racing
6. Hitman Sniper
Bagi kamu yang doyan main Counter Strike tapi enggak punya koneksi internet, coba saja main Hitman Sniper!
Kamu akan bermain sebagai agen bayaran yang menjalankan misi rahasia seru dan menegangkan.
Game terbaik ini gratis dan bisa langsung kamu unggah ke ponsel Android atau laptopmu!
- Genre:Â third-person shooter
7. Xenowerk
Masih membahas game Android terbaik, Xenowerk layak masuk ke daftar ini karena visualisasi yang tidak membosankan.
Konsep permainannya pun menantang!
Game Xenowerk memiliki banyak karakter yang bisa dipilih pemain.
Game ini memperbolehkan kita untuk memilih karakter lainnya ketika misi sudah selesai.
Kalau kamu suka Mortal Combat, game ini cocok untukmu!
- Genre: dungeon crawler
8. Icey
Icey merupakan game offline Android terbaik yang menghadirkan tantangan yang disebut dengan hack and slash.
Setiap level yang kamu lalui akan dipenuhi oleh rintangan dan tantangan yang berbeda.
Game Icey juga memiliki narasi yang baik dan tidak membosankan.
Kamu dijamin susah lepas dari permainan ini kalau sudah fokus!
Untuk kamu yang penasaran, kamu bisa download Icey lewat aplikasi Steam.
- Genre:Â hack and slash
9. Words of Wonder
Ingin mengasah kepintaranmu?
Unduh saja permainan Words of Wonder!
Kamu akan mendapat pertanyaan dalam bentuk menebak kata-kata sulit.
Permainan ini cocok bagi kamu yang suka dengan genre game puzzle dan brain work.
Perlu diketahui, permainan offline ini populer, lo.
Jumlah orang yang sudah mendownload sudah melebihi 900 ribu orang!
- Genre:Â word puzzle
10. Grand Theft Auto (GTA): San Andreas
Semua orang pastinya sudah tahu dengan game offline Android terbaik satu ini.
GTA disebut-sebut sebagai salah satu game online dan offline terbaik karena alur ceritanya yang seru dan grafiknya yang mulus.
Permainannya cukup mengandung banyak unsur SARA, jadi pastikan kamu sudah cukup umur, ya!
- Genre: action-adventure
11. Stardew Valley
Kamu suka permainan relaksasi seperti Harvest Moon?
Kalau iya, maka kamu pasti akan menyukai game offline Stardew Valley.
Tugasmu masih sama, yaitu bercocok tanam, mengurus hewan ternak, sekaligus menjalankan misi-misi menyenangkan.
- Genre:Â farming simulator
12. Florence
Florence menceritakan tentang kisah kehidupan seorang wanita muda yang jatuh bangun.
Pada game interaktif ini, kamu akan membuat banyak keputusan penting untuk karakter utama.
Permainannya akan membuat kamu merasa seperti ada di dalam game!
- Genre:Â interactive story
13. Monument Valley 2
Monument Valley 2 merupakan lanjutan dari game offline Android pertama yang sukses secara global.
Di sini, kamu memiliki tantangan untuk menata puzzle dan menyelesaikan beragam misi rumit.
Berbeda dengan sebelumnya, pada game ini kamu akan bermain sebagai Ro.
Ro adalah seorang ibu yang harus membimbing anaknya sampai misi terakhir.
- Genre:Â puzzle
14. Oxenfree
Game offline terbaik untuk IOS kali ini akan membawamu ke era ’80-an.
Permainan ini mengisahkan tentang sekelompok orang yang tidak sengaja membuka lubang berhantu.
Pas banget untuk para gamer yang suka permainan horor!
- Genre:Â supernatural thriller
15. Tiny Bubbles
Bagi kamu yang suka dengan game puzzle yang menantang, permainan satu ini wajib banget diunggah di iPhone atau iPad-mu!
Tiny Bubbles adalah permainan yang mengharuskan kamu untuk memecahkan gelembung dengan membuat 4 warna yang sama.
Permainan ini memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda.
Kamu juga bisa memilih level mudah, sedang, dan sulit sebelum memulai permainan.
- Genre: puzzle
16. Inside
Jangan ngaku-ngaku pecinta game horor kalau belum main Inside!
Inside hampir mirip dengan game Limbo.
Permainan ini mengharuskan kamu untuk mengikuti petualangan seorang anak muda di daerah misterius dan gelap.
- Genre:Â puzzle platformer
17. Old Man’s Journey
Selanjutnya, ada game relaksasi yang bisa kamu unduh langsung di gadget IOS-mu!
Seperti namanya, Old Man’s Journey akan mengantarkanmu pada petualangan dan perjuangan seorang kakek.
Permainannya mudah dan cocok untuk semua umur!
- Genre: puzzle adventure
18. Cover Fire
Game terbaik selanjutnya bergenre duel dengan permainan berbasis tebak-tebakan.
Permainan seru ini bisa kamu download dengan kuota 359 mb saja, cukup kecil untuk game action.
Di sini, kamu memiliki tugas untuk berperang dengan lawan sebelum mereka menghujani tembakan.
Grafis Cover Fire jernih dan jelas, sehingga waktu main game pun jadi lebih asik!
- Genre:Â first-person shooter
19. Smash Karts
Bosan dengan game balap mobil yang itu-itu saja? Unduh saja Smash Karts!
Permainan online ini seru karena melibatkan multiplayer dari seluruh negara di dunia.
Kamu akan mendapat satu kart dengan lapangan luas sebagai tempat tempur dengan para lawan.
Habisi mereka dengan cara mengambil senjata yang berserakan di lapangan.
Semakin banyak musuh yang kamu kalahkan, semakin besar kesempatanmu menjadi juara!
- Genre: racing
20. Stumble Guys
Game offline Android terbaik 2022 selanjutnya adalah Stumble Guys.
Permainan ini cukup sederhana, yakni kamu harus berlomba dengan pemain lainnya untuk sampai garis finish.
Namun, untuk sampai garis akhir, kamu akan melalui banyak rintangan yang tingkat kesusahannya semakin tinggi setiap level.
Kerennya lagi, game ini gratis, lo!
- Genre:Â party game
Tips Memilih Game Offline
1. Perhatikan Genre Gim
Genre adalah kategori dari game berdasarkan gameplay, tema, atau gaya visual.
Terdapat banyak sekali jenis genre meliputi aksi, petualangan, puzzle, sandbox, dan masih banyak lagi.
2. Cek Ulasan Pemain Lain
Melihat ulasan dari pemain lain akan membantumu menilai kelebihan dan kekurangan dari game yang ingin kamu unduh.
Bacalah dari berbagai sumber agar kamu mendapat pandangan lengkap dari game tersebut.
3. Pertimbangkan Ukuran Game
Ukuran game adalah hal penting yang harus diperhatikan, terlebih jika kamu memainkannya di HP yang memorinya relatif terbatas.
Untuk itu, pilihlah game yang sesuai dengan sisa storage kamu, ya!
***
Semoga bermanfaat dan membantu, Property People.
Temukan artikel menarik lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian di kawasan Puri Harmoni Residence, Deli Serdang?
Tenang saja, mencari rumah bisa #segampangitu bersama www.99.co/id.
Tak lupa, terus cek Berita.99.co Indonesia untuk menemukan beragam ulasan bermanfaat lainnya!