Berita Hiburan

6 Potret Isi Garasi Andreas Stanley, Crazy Rich Surabaya Penggemar Supercar!

2 menit

Crazy rich Surabaya Andreas Stanley menjadi sorotan jagat maya karena memiliki banyak koleksi supercar harga miliaran. Ingin tahu seperti apa potret garasinya? Intip di sini, yuk!

Andreas Stanley dikenal sebagai seorang pengusaha muda sukses di bidang otomotif sampai-sampai dijuluki crazy rich Surabaya.

Ada banyak jenis mobil mewah berbagai merek yang ia koleksi di showroom atau garasi miliknya.

Koleksinya sangat beragam, mulai dari supercar pabrikan Eropa, muscle car Amerika, hingga JDM (Japan Domestic Market) atau mobil-mobil pabrikan Jepang yang masuk kategori sports car dan super car.

Penasaran apa saja mobil-mobil mewah koleksi Andreas Stanley? Melansir dari kanal YouTube Edward Tanzil, seperti ini potret garasinya!

Potret Isi Garasi Andreas Stanley

1. Nissan GTR R34

nissan skyline gtr34

Di garasi mobilnya yang terletak di Kota Pahlawan itu, terdapat sebuah supercar yang kini tengah menjadi mobil kesayangannya.

Mobil tersebut adalah Nissan Skyline GTR R34 yang kondisinya masih sangat bagus dan komponen interiornya pun masih original.

Menurut Edward Tanzil, seri GTR klasik ini dibanderol dengan harga Rp10 miliar.

2. Toyota 86

toyota 86

Selain GTR R34, Andreas rupanya juga memiliki mobil JDM kelas sports car yang baru dirilis beberapa tahun ke belakang.

Sports car itu adalah Toyota 86, mobil tipe coupe berukuran kompak hasil kolaborasi antara Toyota dan Subaru.

3. Supercar Eropa

garasi andreas stanley

Di bagian dalam garasi, berjajar supercar Eropa mewah dengan harga yang tentunya sangat fantastis.



Supercar pabrikan Eropa koleksi Andreas di antaranya Ferrari serta Porsche.

4. Muscle Car Amerika

garasi crazy rich surabaya

Memiliki koleksi mobil pabrikan Jepang dan Eropa, rasanya tak lengkap jika tidak ada mobil pabrikan Amerika.

Andreas rupanya juga memiliki muscle car Amerika dari Ford, yakni seri Mustang 1966 yang tampak gagah dan sangat klasik.

5. Mitsubishi Evo Rally

mitsubishi evo rally

Salah satu koleksi mobil JDM Andreas yang juga tak kalah mencuri perhatian adalah Mitsubishi Evo Rally.

Menurut keterangan Andreas, ia menghabiskan Rp2,5 miliar untuk membangun mobil ini.

Material interior mobilnya pun tak main-main, menggunakan karbon semua.

6. Kantor Andreas Stanley

kantor andreas stanley

Di dalam garasi ini juga terdapat kantor Andreas yang terletak di lantai dua.

Kantor tersebut didesain menarik dan dihias dengan banyak koleksi Diecast.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Google News dan Berita.99.co.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Lagoose Village Mandai!

***sumber gambar: YouTube/Edward Tanzil



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts