Lagi-lagi dunia K-Pop kembali berduka, Goo Hara, mantan personil girlband KARA ditemukan meninggal dunia di kediamannya, Minggu (24/22/2019)
Kabar meniggalnya artis girlband, Goo Hara, ini sangat mengejutkan sekaligus melukai hati para penggemarnya.
Ia ditemukan tewas di rumahnya yang berada di kawasan Cheongdam-dong, Korea Selatan, sekitar pukul 18.00 waktu setempat.
Lepas dari KARA, Goo Hara Pilih Bersolo Karir
Di bawah Production Ogi, sebuah agensi asal Jepang, Goo Hara berkarir secara solo.
Production Ogi, agensi Goo Hara berharap publik tak membesar-besarkan kabar kematian penyanyi ini untuk menghormati privasi keluarga serta rekan-rekannya.
Agensi ini bahkan meminta agar masyarakat jangan dulu mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya aktris kelahiran 13 Januari 1991, itu.
“Kami meminta maaf karena menyampaikan berita mendadak ini. Kami sekali lagi minta maaf karena meminta media dan penggemar menahan diri untuk tidak menyampaikan belasungkawa,” tulis Production Ogi di akhir pernyataan resminya yang dilansir dari laman Tempo.co.
Dikabarkan bahwa agensi penyanyi korea ini memberikan penghormatan terakhir di Hall 1 St Mary’s Funeral Hall, di wilayah Distrik Gangnam pada 27 November.
Mulai pukul tiga sore hingga tengah malam.
Dimakamkan Secara Tertutup
Sedangkan, sahabat Goo Hara dan anggota keluarganya memberikan penghormatan terakhir di Yonsei Severance Hospital Funeral Hall, Korea, mulai pukul 08.00 pagi waktu setempat.
Agensi Goo Hara menyatakan bahwa kelurga ingin memberikan penghormatan terakhir secara tertutup agar suasana tenang.
Diketahui bahwa sahabat dan para keluarganya ini akan melaksanakan penghormatan di dua tempat.
Sehari sebelum kepergiannya, ia sempat mengunggah foto selca dengan caption singkat, ‘Selamat malam’.
Baca Juga:
Dari Tema Penis Sampai Toilet, Ini Dia 5 Taman Teraneh di Korea Selatan. Wajib Kunjungi!
Goo Hara Meninggal, Sejumlah Artis Korea Membatalkan Acaranya
Kematian Goo Hara membuat sejumlah penyanyi membatalkan acaranya,
Seperti aktris Im Soo Hyang membatalkan tampil di acara The 24th Culture and Entertainment Awards yang digelar pada 25 November.
Im Soo Hyang sudah menyatakan tidak akan hadir dalam acara tersebut untuk menghormati teman dekatnya itu.
Hal sama juga dilakukan oleh artis Jung Hae In yang membatalkan konferensi pers hari ini sebagai bentuk duka cita kepada Goo Hara.
Kemudian girlband Mamamoo juga membatalkan siaran langsung yang akan ditayangkan di Twitter Blue Room pada 24 November.
Hingga kini kepolisian Gangnam, Korea Selatan, masih menyelidiki penyebab tewasnya penyanyi korea itu.
Baca Juga:
Rain dan Kim Tae Hee, Raja & Ratu Properti di Kalangan Selebriti Korea
Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu, ya!
Pastikan kamu mengunjungi Blog 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi ter-update seputar properti.
Sedang mencari properti untuk berinvestasi? Temukan lewat situs 99.co/id.