Berita Ragam

Ciri-Ciri dan Harga Anjing Corgi Terbaru 2022. Lengkap!

2 menit

Kira-kira, berapa ya harga anjing corgi di pasaran? Cari tahu yuk informasinya pada artikel ini!

Bagi kamu yang memelihara anjing, kamu lebih suka anjing bertubuh kecil atau besar?

Keduanya tentu memiliki plus minusnya masing-masing.

Anjing bertubuh besar memang lebih enak dipeluk atau dijadikan anjing penjaga, sedangkan anjing bertubuh kecil dipilih karena hemat tempat, tidak boros makanan, dan cenderung lebih panjang umur.

Jika kamu lebih suka anjing bertubuh kecil, anjing berjenis Corgi akan cocok untukmu.

Seperti apa ciri-ciri dan harga anjing corgi ya?

Cari tahu jawabannya pada artikel ini!

Ciri-Ciri Anjing Corgi

corgi

1. Punya Tenaga yang Kuat

Corgi adalah anjing kecil dengan tinggi 25 hingga 30 cm yang lincah, lo.

Mereka juga memiliki tubuh yang kekar sehingga membuatnya terlihat atletis dan tidak kalah dengan anjing besar lainnya.

Selain itu, ia identik dengan kakinya yang pendek, tetapi cukup berotot.

Hal tersebut yang membuat corgi menjadi anjing yang kuat.

2. Warna Bulu Beragam

Ciri-ciri anjing corgi lainnya adalah punya warna bulu yang bermacam-macam.

Adapun warnanya mulai dari merah, sable, cokelat kekuningan, hingga percampuran dengan warna putih yang biasa kita temukan.

3. Kecerdasan Tinggi

Melansir dari idntimes.com, corgi juga dikenal memiliki kecerdasan tinggi sehingga membuatnya cepat menangkan pembelajaran dan tekun.

Untuk mengidentifikasi kecerdasannya bisa dilihat dari jumlah repetisi (pengulangan) yang dibutuhkan anjing untuk mempelajari perintah baru.

Corgi juga sangat suka bersosialisasi, menyenangkan, dan penuh kasih sayang.

Lalu, corgi bisa mempelajari perintah baru hanya dengan 5-15 kali repetisi, sedangkan anjing lain membutuhkan sekitar 25-40 repetisi.

Ini berarti corgi belajar 5-8 kali lebih cepat dari anjing lain pada umumnya.

Dengan karakteristik itu, tak heran jika jenis anjing peliharaan ini dikategorikan sebagai ‘bright dog‘ oleh Stanley Coren PhD, seorang psikolog sekaligus pengamat anjing.

4. Penggembala yang Baik

Corgi yang cerdas juga ternyata mampu memindahkan ternak dengan mandiri.

Ya, kamu tidak salah dengar! Mereka kerap kali dibiarkan untuk menggembalakan domba, sapi, dan kuda.

Keberanian yang mereka miliki, membuatnya menjadi anjing penggembala yang andal.



5. Punya Sifat yang Setia

Buat Property People yang sering merasa kesepian, bisa banget lo memelihara corgi sebagai teman yang baik di rumah.

Namun, berhati-hatilah bila ingin meninggalkannya sendiri, mereka ternyata cukup mudah merasa khawatir dan panik.

Sebaiknya tinggalkan mereka bersama orang lain saat kamu harus meninggalkan rumah dan tidak bisa membawanya.

6. Punya Dua Lapis Bulu

Corgi dikenal memiliki dua lapis bulu dengan panjang sedang, yaitu lapisan atas yang lebih kasar dan lapisan bawah yang berbulu lembut.

Anjing ini umumnya memiliki bulu yang lurus, tetapi sebagian kecil memiliki bulu yang agak bergelombang.

Harga Anjing Corgi Terbaru 2022

anjing corgi

Harga anjing corgi sebetulnya sangat beragam di pasaran, tergantung dari kondisi, usia, dan jenisnya.

Namun umumnya, anjing corgi dibanderol dengan harga seperti pada tabel di bawah ini:

Kondisi Usia Harga
Corgi Jantan 8 Bulan Rp5.500.000 – Rp7.000.000
Corgi Jantan Dewasa Rp13.000.000 – Rp15.000.000
Corgi Betina 8 Bulan Rp8.000.000 – Rp9.500.000
Corgi Betina Dewasa Rp15.000.000 – Rp18.000.000

***

Nah, itulah informasi lengkap mengenai karakterstik dan harga anjing corgi yang bisa kamu simak.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu ya, Property People.

Temukan artikel menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Apakah kamu sedang berburu hunian dijual seperti Premier Estate 3 di Cibubur, Bekasi?

Wujudkan angan miliki rumah impian bersama 99.co/id dan rumah123.com, karena kami akan selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts