Berita Berita Properti

Daftar Harga Cat Vinilex Terbaru 2020 untuk Interior dan Eksterior Rumah

3 menit

Ingin tahu berapa harga cat vinilex yang beredar di pasaran? Berikut 99.co Indonesia telah merangkum berbagai jenis varian cat dan harganya.

Cat vinilex merupakan salah satu merek cat yang dikeluarkan oleh Nippon Paint, sebuah perusahaan cat asal Jepang yang telah memiliki popularitas besar.

Di Indonesia sendiri, Nippon Paint dikenal dengan produk catnya yang sangat berkualitas, salah satunya adalah vinilex.

Merek cat yang satu ini dikenal unggul karena memiliki ketahanan yang bagus dan pilihan warna yang kekinian.

Selain itu, cat ini juga sangat mudah diaplikasikan untuk interior maupun eksterior.

Berikut rangkuman daftar harga cat vinilex…

Daftar Harga Cat Vinilex Terbaru Tahun 2020

harga cat vinilex terbaru tahun 2020

sumber: shopee.co.id

Perlu kamu ketahui, cat vinilex merupakan cat emulsi berkualitas tinggi dengan bahan dasar kopolimer vinil akrilik. 

Berkat bahan dasar ini, cat vinilex memiliki daya tutup dan daya tahan yang apik untuk berbagai keperluan.

Berikut merupakan tabel harga cat vinilex berdasarkan variannya:

Varian Ukuran Harga
Vinilex Interior & Exterior 1 kg Rp40.000
Vinilex Interior & Exterior 5 kg Rp118.000
Vinilex Interior & Exterior 25 kg Rp552.000
Vinilex Pro1000 4,5 kg Rp80.000
Vinilex Pro1000 22,5 kg Rp345.000
Super Vinilex Eksterior 5 kg Rp160.000
Super Vinilex Eksterior 25 kg Rp725.000
Vinilex Tinting 1,3 kg Rp62.000
Vinilex Wall Sealer 3,785 liter Rp130.000
Vinilex Wall Sealer 20 liter Rp700.000

Baca Juga:

Daftar Harga Cat No Drop Pelapis Anti Bocor Terbaru 2020 | Ampuh Cegah Kebocoran!

Keunggulan Cat Vinilex

keunggulan cat vinilex

sumber: harga.web.id

1. Bisa Dicuci

Memilih cat yang bisa dicuci merupakan sebuah kewajiban kalau kamu sedang memiliki anak balita yang hobi menggambar.

Pasalnya, balita kerap mencoret-coret beberapa bagian rumah, terutama dinding.



Kalau kamu menggunakan vinilex, kamu tak perlu khawatir akan hal ini, sebab vinilex bisa dicuci.

Berkat bahan dasarnya, vinilex sangat memungkinkan dicuci untuk menghilangkan segala kotoran dan noda yang menempel pada permukaan dinding.

2. Mudah Disikat

Selain kemampuannya yang tahan air, cat ini juga mudah disikat guna menghilangkan noda dan kotoran yang menempel.

Tak perlu khawatir warnanya akan pudar atau catnya rusak, bahan dasar cat ini anti air dan tidak mudah pudar.

Nippon Paint bahkan memberikan klaim bahwa cat ini tahan sikat sampai 1.200 kali sikatan.

kelebihan cat vinilex

sumber: kursrupiah.net

3. Bebas Timbel dan Merkuri

Vinilex sangat ramah digunakan sebagai cat interior, karena cat ini diformulasikan tanpa bahan-bahan berbahaya.

Formula cat ini bebas dari timbel dan merkuri yang berbahaya bagi kesehatan manusia.

4. Anti Jamur

Dinding rumah rentan rusak saat berada di area yang lembap atau terdapat kebocoran pada dindingnya.

Saat dinding mulai rembes, kemungkinan besar jamur akan mulai tumbuh dan merusak tampilan dinding.

Beda halnya ketika kamu menggunakan cat vinilex, bahan dasarnya diformulasikan untuk memiliki daya tutup yang rapat dan tahan terhadap jamur.

nippon paint cat vinilex

sumber: antero.co

5. Tampilan Akhir Matt

Cat vinilex memiliki tampilan akhir matt yang artinya hasil akhirnya tidak mengkilap atau tingkat kilaunya rendah.

Dengan kondisi ini, tembok akan terlihat lebih menarik dan meminimalisir tereksposnya kecacatan pada dinding.

Umumnya, harga cat matt lebih mahal dibanding cat yang berkilau, namun harga cat vinilex terbilang terjangkau.

6. Harga Murah

Dengan keunggulan tersebut, harga cat ini masih terbilang relatif terjangkau dibanding merek cat lainnya.

Selain itu, cat ini sangat multifungsi karena bisa digunakan untuk interior maupun eksterior.

nippon paint vinilex

sumber: 4muda.com

7. Multifungsi

Cat vinilex ini diperuntukkan untuk berbagai macam keperluan mulai dari interior, eksterior, dan langit-langit rumah.

Pun cat ini cocok diaplikasikan pada batako, asbes, beton, papan, mortar, dan jenis bahan dasar lainnya.

Baca Juga:

Daftar 15 Harga Cat Jotun Terbaru untuk Segala Keperluan Tahun 2020

Demikian daftar harga cat vinilex dengan berbagai macam variannya.

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah di perumahan mewah?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts