Rumah Tips & Trik

Harga Guru Ngaji ke Rumah Terbaru 2022. Disertai Keuntungan Ngaji Privat Dibandingkan Berkelompok!

3 menit

Bagi sebagian orang, ngaji privat dengan mendatangkan guru ke rumah memiliki banyak keuntungan. Namun, kira-kira, berapa harga guru ngaji ke rumah sesuai standar? Yuk, temukan jawabannya lewat artikel berikut.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, mengaji memiliki arti mendaras (membaca) Al-Qur’an atau belajar membaca tulisan Arab atau ilmu agama.

Pada momen-momen tertentu, seperti bulan Ramadan misalnya, intensitas belajar tentang ilmu keagamaan termasuk ngaji alias belajar Al-Qur’an akan meningkat.

Tidak terkecuali anak-anak, remaja, atau bahkan orang tua sekalipun.

Apalagi, pahala ngaji atau membaca Al-Qur’an sangat besar dan telah dijanjikan oleh Allah Swt.

Hal itu tertuang sebagaimana diriwayatkan dalam salah satu hadis yang berbunyi:

“Barangsiapa yang membaca satu huruf dari kitab Allah, maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan itu dibalas sepuluh kali lipat. Saya tidak mengatakan ‘Alif Lam Mim’ itu satu huruf, tetapi ‘Alif’ satu huruf, ‘Lam’ satu huruf, ‘Mim’ satu huruf.” (HR. At-Tirmidzi).

Lantas, jika kamu memilih untuk belajar mengaji secara pribadi kepada guru yang khusus didatangkan ke rumah, berapa harga atau biaya yang mesti disiapkan?

Berikut harga guru ngaji ke rumah sesuai standar yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Harga Guru Ngaji ke Rumah

belajar ngaji di rumah

Belajar ngaji Al-Qur’an bisa dilakukan dengan dua metode, yakni privat dan berkelompok.

Dari dua metode tersebut, ngaji privat kini mulai diminati lantaran banyak keuntungan yang didapat.

Beberapa di antaranya yakni materi pembelajaran bisa cepat tersampaikan karena minimnya distraksi.

Selain itu, harga guru ngaji privat yang datang langsung ke rumah relatif terjangkau daripada ngaji berkelompok.

Melansir dari cendekiaprivat.com, berikut kami sajikan perkiraan tarif atau harga guru ngaji ke rumah atau melalui lembaga terkait yang perlu kamu ketahui.

Perkiraan Tarif Guru Ngaji Privat

Tingkatan Harga Durasi Jumlah Pertemuan
Anak-anak Rp100.000 1 jam 1 kali
Dewasa Rp150.000 1 jam 1 kali
Anak-anak/dewasa Rp600.000 1 jam 4 kali dalam satu bulan
Anak-anak/dewasa Rp1.000.000 1 jam 8 kali dalam satu bulan
Anak-anak/dewasa RpRp2.500.000 1 jam 20 kali pertemuan

Keuntungan Ngaji Privat daripada Berkelompok

harga guru ngaji ke rumah



Melansir ngajiquran.id, setidaknya ada 5 keuntungan yang bisa kamu dapat ketika memilih ngaji secara privat dibandingkan berkelompok.

1. Lebih Fokus

Untuk sebagian orang, baik anak-anak atau pun dewasa, suasana yang mendukung menjadi salah satu yang cukup berpengaruh.

Suasana yang gaduh acapkali membuat orang kesulitan dan tidak fokus.

Dengan belajar ngaji dan mendatangkan guru ke rumah, suasana dapat terkendali bahkan tidak menutup kemungkinan keheningan yang didapat bisa membuat kamu lebih cepat menyerap ilmu.

2. Tidak Akan Merasa Malu

Mempunyai niat serta semangat belajar mengaji merupakan suatu hal yang baik.

Akan tetapi, terkadang ada beberapa orang yang mencibir mereka yang mengaji di mesjid karena, misalnya, dianggap sudah terlalu tua dan lain sebagainya.

Kata-kata tersebut tentu saja bisa meruntuhkan semangat yang sebelumnya telah tinggi.

Maka dari itu, memilih ngaji privat di rumah dengan guru khusus merupakan pilihan ideal lantaran tidak akan mudah terpengaruh dengan penilaian orang lain.

3. Cepat Lancar

Minimnya distraksi ketika ngaji di rumah bersama guru privat yang hanya fokus mengajar satu murid membuat orang yang belajar akan cepat lancar.

Sebagai contoh, jika ngaji berkelompok berdurasi 2 jam dan pesertanya 8 orang, maka rata-rata murid akan mendapatkan jatah waktu belajar kurang lebih 15 menit.

Akan tetapi, dengan ngaji sendiri di rumah secara privat, waktu yang didapat lebih lama dan tentu saja akan fokus.

4. Potensi Berkembang Pesat yang Besar

Siapa sangka jika belajar ngaji secara privat mempunyai potensi berkembang yang jauh lebih besar ketimbang ngaji berkelompok.

Biasanya, dalam tahapan mengaji, setelah bisa membaca Al-Qur’an dilanjutkan dengan memperbaiki makhraj atau ilmu tajwid.

Dengan intensitas yang terjaga, kamu pun berkembang lebih cepat, bukan?

5. Belajar Sesuai Kemampuan Diri

Salah satu yang membuat mengaji berkelompok tidak selalu cocok lantaran metode pembelajarannya yang “pukul rata” untuk semua murid.

Padahal, kemampuan menyerap ilmu, kecepatan belajar, dan faktor lain dari tiap orang berbeda-beda.

Maka dari itu, belajar ngaji dengan mendatangkan guru khusus ke rumah adalah jawaban dari keresahan tersebut kendati ada harga lebih yang mesti kamu keluarkan.

***

Itulah bahasan mengenai harga guru ngaji ke rumah dan keuntungan ngaji secara privat, Sahabat 99.

Semoga bermanfaat ya.

Simak informasi teranyar dengan membaca Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa untuk mengunjungi 99.co/id dan rumah123.com guna menemukan hunian idaman masa depan, salah satunya seperti Premier Estate 3 yang berlokasi di Bekasi.

Dengan mengakses situs properti tersebut, banyak kemudahan yang akan didapatkan, karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts