Gadget (HP, PC & Laptop) Teknologi

Harga Kartu XL Perdana dan e-SIM Disertai Cara Daftarnya, Untung Melimpah!

3 menit

Mobilitas jangan sampai tersendat gara-gara koneksi! Dengan referensi harga kartu XL baik SIM maupun eSIM ini, selain lancar jaya, banyak keuntungan yang siap menanti.

Property People, memilih provider yang tepat adalah kunci penting untuk aktivitas sehari-hari.

Semakin konektivitas lancar dan jauh dari gangguan, semakin mulus pula hal-hal yang hendak kita kerjakan.

Cuma sampai di situ? Tentu enggak, dong!

Lebih dari sekadar akses internet, layanan provider yang menawarkan berbagai fasilitas hingga diskon menarik, turut menjadi incaran para pengguna.

Salah satu provider layanan internet yang konsisten dan berkomitmen tinggi memberikan kemudahan buat penggunanya adalah XL.

Dilansir dari situs resmi, berikut harga kartu XL SIM dan e-SIM.

Harga Kartu XL Perdana dan e-SIM serta Keuntungannya

Kartu Perdana XL

Ada banyak keuntungan menggunakan kartu XL.

Kamu bisa bebas pilih bonus, nelpon semua operator, kuota 24 jam di semua jaringan, hingga flat ongkir.

Sebagai catatan, setiap kartu perdana memiliki jenis paket beserta harganya masing-masing. 

Berikut daftar harga kartu XL perdana:

  • Xtra Combo Flex M (40.5 Gb/30 hari): Rp40 Ribu
  • Xtra Combo Flex L (84 Gb/30 hari):Rp55 Ribu
  • Xtra Combo Flex XL (134 Gb/30 hari): Rp70 Ribu
  • Xtra Combo Flex XXL (214 Gb/30 hari): Rp90 Ribu
  • Xtra Combo Flex XXXL (370 Gb/30 hari): Rp110 Ribu

Kartu e-SIM XL

Selain keuntungan yang sama dengan kartu SIM, pengguna e-SIM XL bakal mendapatkan benefit lebih.

Benefit tersebut antara lain proses yang mudah dan cepat, aman, serta ramah lingkungan karena mengurangi pemakaian plastik.

Ini daftar harga kartu XL e-SIM:

  • Xtra Combo Flex M (66 Gb/30 hari): Rp40 Ribu
  • Xtra Combo Flex L (122 Gb/30 hari):Rp55 Ribu
  • Xtra Combo Flex XL (186 Gb/30 hari): Rp70 Ribu
  • Xtra Combo Flex XXL (300 Gb/30 hari): Rp90 Ribu
  • Xtra Combo Flex XXXL (470 Gb/30 hari): Rp110 Ribu

Cara Registrasi Kartu XL

kartu pedana xl xtra combo flex

Setelah mengetahui harga kartu XL di atas, kini saatnya kita memahami cara daftar kartu XL.

Cara registrasi kartu XL ini tergolong mudah.

Kamu dapat mengikuti langkahnya satu per satu sebagai berikut.

1. Cara Daftar Kartu XL via SMS

  • Siapkan E-KTP dan Kartu Keluarga (KK)
  • Ketik: DAFTAR#NIK#nomorKK (harus sesuai dengan yang tertera pada KK), kirim ke 4444 (Contoh: DAFTAR#1234567891011134#5566778899110022)
  • Bagi pelanggan lama, ketik: ULANG#NIK#nomorKK” (tanpa tanda kutip), kirim ke 4444
  • Setelah selesai, akan ada notifikasi yang menandakan proses registrasi berhasil

2. Cara Daftar kartu XL via Website

  • Buka situs https://www.xlaxiata.co.id/registrasi
  • Terdapat dua opsi yakni “Menggunakan OTP” dan “Menggunakan Nomor PUK”, pilih opsi pertama
  • Masukkan nomor telepon, NIK, dan nomor KK pada kolom yang tersedia
  • Dapatkan kode OTP via SMS dan masukkan ke situs web untuk menyelesaikan registrasi
  • Jika sudah, kamu akan mendapatkan notifikasi proses registrasi berhasil

3. Cara Daftar Kartu XL Offline

Jika mengalami kendala registrasi via SMS atau website, kamu bisa mendatangi XL Center untuk mendaftar secara langsung. Berikut langkahnya:

  • Pastikan untuk membawa KTP dan KK sebagai identitas.
  • Petugas akan membantu proses registrasi dengan memasukkan data ke sistem
  • Bila prosesnya lancar, kartu akan teregistrasi dalam waktu singkat

Cara Daftar eSIM XL

esim xl



Selain cara registrasi kartu XL perdana yang telah dijelaskan di atas, pahami pula cara daftar eSIM XL.

Sebagai penjelasan, e-SIM adalah teknologi kartu SIM terbaru yang memungkinkan pelanggan XL untuk mengaktifkan layanan seluler tanpa perlu menggunakan SIM fisik di ponsel.

Faktanya, e-SIM terintegrasi langsung ke dalam smartphone hingga perangkat lainnya seperti smartwatch atau tablet yang sudah mendukung teknologi eSIM.

Cara daftar eSIM XL

  1. Pilih paket e-SIM yang diinginkan dengan mengakses website: https://store.xl.co.id/pilih
  2. Pilih nomor pada kolom pencarian sesuai keinginan, bisa dengan kombinasi nomor cantik atau nomor dengan seri khusus
  3. Lengkapi data diri dan lanjutkan ke proses pembayaran
  4. Setelah proses pembelian berhasil, Info QR Code dan kode aktivasi e-SIM XL akan dikirim via email yang sudah diinformasikan pada saat melengkapi data diri
  5. Setelahnya dari menu pengaturan ponsel, pilih Cellular – Add e-SIM
  6. Pilih menu Use QR Code, lakukan Scan QR Code yang tertera pada informasi email
  7. Proses aktivasi e-SIM XL berhasil

Enggak cuma soal fitur telekomunikasi, masih ada lagi keuntungan yang bakal kita dapat.

Keuntungan tersebut hadir melalui program XL Poin.

Percaya deh, keuntungan yang satu ini bisa bikin kamu dapetin bonus kuota internet melimpah sampai voucer unik seperti nonton bioskop hingga belanja bulanan!

XL Poin Bikin Untung Melimpah

keuntungan xl poin

XL Poin adalah program spesial untuk pelanggan setia XL berupa poin yang dapat ditukarkan dengan berbagai voucher atau bonus menarik.

Program XL Poin ini menawarkan banyak sekali keuntungan, yakni:

  • Voucer liburan
  • Voucer belanja bulanan
  • Voucer nonton
  • Voucer diskon pakaian
  • Bonus kuota internet dan berbagai pilihan kuota aplikasi favorit
  • Tambahan masa aktif
  • Bonus kuota roaming untuk internetan di luar negeri

Cara mendapatkan XL Poin sangat mudah, cukup dengan mengisi pulsa atau membeli paket internet melalui myXL maupun penjual lainnya.

Makin sering mengisi pulsa atau membeli paket internet, makin banyak pula XL Poin yang bisa kamu dapatkan.

Berikut ini cara tukar poin XL melalui myXL:

  • Buka aplikasi myXL
  • Ketuk tombol “Semua Menu”
  • Ketuk “Points”
  • Pilih bonus yang kamu inginkan
  • Tukarkan
  • Pastikan voucer maupun bonus sudah diterima

Kumpulkan XL Poin sebanyak-banyaknya dengan terus isi ulang pulsa dan beli paket internet untuk mendapatkan voucer dan bonus menarik dari XL!

***

Semoga referensi harga kartu XL disertai cara registrasi dan sederet keuntungannya bisa bermanfaat untukmu, ya!

Temukan berbagai artikel informatif dengan mengakses www.99updates.id dan Google News kami.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaik melalui www.99.co/id.

Menemukan hunian yang pas di hati kini #SegampangItu!

**sumber gambar: xl.co.id



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts