Produk Rekomendasi

Daftar Harga Sarung Wadimor Disertai Rekomendasi Terbaik 2024, Adem Dipakai Salat!

3 menit

Harga sarung Wadimor sangat variatif mulai dari Rp50 ribuan hingga Rp200 ribuan, tergantung dari jenis dan model yang dipilih.

Mengutip laman resminya, sarung Wadimor merupakan sarung tenun khas Indonesia yang diproduksi oleh PT Sukorejo Indah Textile.

Dalam proses produksi, Wadimor mengusung teknologi canggih dan bahan baku benang pilihan berkualitas tinggi.

Tak hanya itu, setiap tahapan pembuatannya pun dilakukan melalui seleksi ketat sehingga menghasilkan sarung terbaik yang lembut dan nyaman ketika dikenakan.

Lantas, jika kamu sedang mencari jenis sarung Wadimor dan harganya, kami sajikan sejumlah pilihan terbaik yang layak untuk dipertimbangkan.

Harga Sarung Wadimor Rekomendasi Terbaik 2024

1. Wadimor Sarung Tenun Bali 555 Hitam

harga sarung wadimor

Sarung Wadimor Bali 555 hitam mengusung kearifan lokal karena membawa corak atau motif tradisional Bali yang terkesan unik.

Warna sarung hitam yang diusung sangat cocok dipadukan dengan baju koko putih sehingga penampilan tampak elegan.

Sementara dari segi ukurannya berkisar antara 123 cm x 109 cm dengan bahan katun Bali yang adem dan lembut.

Di salah satu official store online, cukup banyak pembeli memberikan ulasan positif seperti yang ditulis oleh akun indy******.

“Harga murah kualitas bagus. Warna dan kainnya bagus. Motif atau corak bagus. Semua bagus pokoknya. Sarung favorit keluarga. Kebetulan dari bapak, suami, dan anak suka sama Wadimor dari dulu,” tulisnya.

Harga Sarung Wadimor Tenun Bali 555 Hitam: Rp80.000

 

2. Wadimor Sarung Tenun Manik

harga sarung wadimor

Wadimor tenun Manik dengan corak yang khas dan warna beragam layak dibeli oleh kamu yang menginginkan sarung Wadimor murah.

Berbahan katun standar, sarung ini merupakan opsi terbaik untuk dipakai salat 5 waktu.

Jika ditinjau dari segi penjualan, jenis sarung Wadimor tenun Manik merupakan best seller, hal ini terbukti dari angka penjualan di store resmi Shopee yang telah mencari 2000 lebih.

Harga Sarung Wadimor Tenun Manik: Rp54.000

shopee live berkah

 

3. Wadimor Sarung Tenun Jacquard Bordir Pintu Aceh

harga sarung wadimor

Memberikan kesan mewah. Itulah yang ditawarkan dari sarung Wadimor Jacquard Bordir Pintu Aceh.

Pasalnya, bordir yang dikombinasikan dengan warna dasar kain seolah menjadikan sarung ini antimainstream.

Hal ini diamini pula oleh beberapa review yang menyebut bahwa Jacquard Bordir Pintu Aceh membuat penggunanya elegan.

Maka tak heran jika keunggulan tersebut menjadi daya tarik yang berpengaruh pada harga cukup tinggi, berkisar di atas Rp100 ribuan.

Harga Sarung Wadimor Tenun Jacquard Bordir Pintu Aceh: Rp135.000



 

4. Wadimor Sarung Tenun Kombinasi Jari-Jari

sarung terbaik

Selain bisa dikenakan untuk sendiri, sarung Wadimor jenis kombinasi jari-jari sering kali dijadikan kado bagi kerabat, anggota keluarga, bahkan teman.

Meskipun harganya sangat terjangkau, motif yang diusung sangat khas, yakni adanya garis-garis kecil berpadu dengan warna dasar.

Beberapa pengguna mengaku bahwa sarung jenis ini cocok dipakai untuk sehari-hari karena mudah dilipat dan lumayan halus.

Harga Sarung Wadimor Tenun Kombinasi Jari-Jari: Rp56.000

 

5. Wadimor Sarung Tenun Tigadara

peralatan ibadah

Sarung Wadimor tentun Tigadara hadir dengan motif salur lurus memanjang vertikal dengan beragam kombinasi warna.

Memiliki panjang sekitar 107 cm dan lebar 103 cm, ukurannya cocok bagi orang dewasa.

Perpaduan motif dan warna sarung jenis Tigadara dinilai bakal lebih optimal jika disandingkan dengan atasan berwarna cerah.

Harga Sarung Wadimor Tenun Tigadara: Rp56.000

 

Daftar Harga Sarung Wadimor Terbaru 2024 dan Jenisnya

Berikut ini adalah jenis sarung Wadimor dan harganya dalam bentuk tabel.

Jenis Sarung Wadimor Harga
Wadimor Tenun Bali 555 Hitam Rp80.000
Wadimur Tenun Manik Rp54.000
Wadimor Jacquard Bordir Pintu Aceh Rp135.000
Wadimor Tenun Kombinasi Jari-Jari Rp56.000
Wadimor Tigadara Rp56.000
Wadimor Motif Batik Wakanda Rp85.000
Wadimor Songket Hawai Rp85.000
Wadimor Primer Excellent Rp168.000
Wadimor Tenun Primer Dompet Rp250.000
Wadimor Master Quality Motif Batik Rp100.000
Wadimor Primer Viscose Exclusive Rp145.000
Wadimor Songket Gunungan Rp85.000
Wadimor Tenun Bali Widuri Rp78.000
Wadimor Tenun Hujan Gerimis 777 Rp66.000
Wadimor Timbul Manik Manik Rp66.000

***

Itulah sederet pilihan sarung Wadimor terbaik dilengkapi harga terbaru yang bisa kamu pilih.

Semoga ulasan dan rekomendasi produk yang telah dibahas ini bermanfaat, ya.

Follow Google News Berita 99.co Indonesia untuk memperoleh ulasan terkait rekomendasi produk dan topik menarik lainnya.

Jangan sampai ketinggalan, dapatkan informasi teraktual dengan mengakses laman Berita.99.co.

Jika kamu sedang mencari rumah yang aman dan nyaman, kunjungi www.99.co/id dari sekarang.

Ya, beli hunian kini bisa #SegampangItu bersama kami!

**Sumber gambar: shopee.co.id

**Header: Ilustrasi Pria Menggunakan Sarung/Canva



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts