Properti Rekomendasi

Inilah Harga Tanah di Jakarta per Meter Terbaru 2022. Yuk, Beli Sekarang!

3 menit

Kira-kira, berapa sih harga tanah di Jakarta sekarang? Yuk, cari tahu informasinya pada artikel ini.

Jakarta memang dikenal dengan harga propertinya yang tinggi karena dilengkapi beragam kemudahan dan fasilitas yang memadai bagi penduduknya.

Adapun infrastruktur modern, dekat dengan pusat pemerintahan, fasilitas publik yang lengkap, hingga UMR yang tinggi merupakan faktor terbesar yang memengaruhi nilai properti kawasan Jakarta.

Terlebih pada kawasan-kawasan potensial dan ramai, seperti Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat, harga properti yang ditawarkan pun enggak main-main!

Dengan situasi tersebut, banyak masyarakat di kalangan menengah ke bawah mengeluh karena merasa sulit memiliki properti di Jakarta.

Namun begitu, jika dicari dengan seksama, ternyata tidak semua harga tanah di Jakarta itu dijual dengan harga yang fantastis, lo.

Nah, kira-kira berapa harga tanah di Jakarta? Yuk, simak uraiannya di bawah ini!

Faktor Penentu Harga Tanah

1. Lokasi Tanah

Lokasi tanah tentu saja menjadi faktor penentu harga tanah.

Pasalnya, semakin strategis lokasinya, maka semakin tinggi juga harga jualnya.

2. Permintaan Properti

Permintaan properti pada suatu kawasan ternyata menjadi salah satu faktor penentu harga tanah.

Jadi, kalau ada suatu wilayah yang memiliki banyak permintaan properti, sudah pasti harganya pun akan lebih mahal.

3. Biaya Pematangan Lahan yang Tinggi

Harga tanah yang tinggi bisa terjadi karena kerumitan pengurusan dan perizinan.

Pasalnya, tak menutup kemungkinan ada biaya-biaya lain yang ikut melekat saat mengurus pematangan lahan di suatu daerah.

Harga Tanah di Jakarta Terbaru 2022

Melansir dari Peraturan Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 34 Tahun 2020 tentang Penetapan NJOP PBB-P2 (Nilai Jual Objek Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan), berikut ini merupakan daftar harga tanah di Jakarta yang bisa dijadikan referensi untukmu.

1. Jakarta Pusat

kota jakarta

Jakarta Pusat dikenal sebagai kawasan paling strategis di DKI Jakarta.

Pasalnya, Jakarta Pusat dipenuhi dengan fasilitas perkantoran dan bisnis yang memadai, sehingga nilai propertinya terbilang tinggi.

Walaupun begitu, tanah di Jakarta Pusat pun masih ada yang harganya murah, lo.

Adapun lokasinya adalah sebagai berikut:

  • Jalan Duti Barat (GG O, GG R): Rp6,1 juta per m²
  • Jalan Gelora (X B, XC, IX, IX D, IX F, IX E): Rp6,9 juta per m²
  • Jalan Setia Kawan: Rp6,1 juta per m²
  • Jalan Palmerah Selatan: Rp6,9 juta per m²

Lalu, untuk harga tanah di Jakarta yang termahal bisa mencapai Rp50 juta per meter persegi.

2. Jakarta Selatan

Sama seperti Jakarta Pusat, Jakarta Selatan atau sering juga disebut Jaksel terkenal dengan kawasan prospektif yang dipenuhi fasilitas publik yang memadai.

Ternyata, masih banyak lo kawasan Jaksel yang menjual tanah dengan harga yang murah.

Untuk lokasi dan rincian harga tanah di Jakarta Selatan adalah sebagai berikut:

  • Jalan Manggarai Utara: Rp2,9 juta per m²
  • Jalan Manggarai Utara II: Rp2,9 juta per m²
  • Jalan Cengkeh: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Belly: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Budi Nusantara: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Bulak Sari: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Menara Air: Rp4,1 juta per m²

3. Jakarta Timur

jakarta timur

sumber: propertiandthecity.com

Saat ini, Jakarta Timur telah berkembang pesat dan bertransformasi menjadi kawasan yang menjanjikan untuk berinvestasi.



Pasalnya, masifnya pembangunan infrastruktur di Jakarta Timur membuat masyarakat DKI Jakarta menjadi lebih mudah dalam melakukan mobilitas.

Di beberapa daerah Jakarta Timur pun masih banyak yang menjual tanah dengan harga yang terjangkau.

Inilah beberapa daerah yang menjual tanah murah di Jakarta Timur:

  • Jalan Lapan V: Rp2,9 juta per m²
  • Jalan Kp. Rawa Ternate: Rp2,9 juta per m²
  • Jalan Dr. Krt. Rajiman: Rp2,9 juta per m²
  • Jalan Setapak: Rp3,1 juta per m²
  • Jalan Kp. Asem: Rp3,1 juta per m²
  • Jalan Lingkungan: Rp3,1 juta per m²
  • Jalan Budi Nusantara: Rp3,3 juta per m²
  • Jalan Cengkeh IV: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Delima: Rp3,7 juta per m²
  • Jalan Lingkar Sari: Rp3,7 juta per m²

4. Jakarta Barat

Seperti Jakarta Timur, pembangunan di Jakarta Barat juga digencarkan dengan masif untuk memudahkan masyarakat dalam beraktivitas dan menikmati fasilitas publik yang memadai.

Lalu, apakah di Jakarta Timur masih ada tanah yang dijual dengan harga yang terjangkau?

Ada dong pastinya!

Berikut ini adalah sejumlah kawasan yang menjual tanah dengan harga yang murah di Jakarta Barat:

  • Jalan Pahlawan (AY): Rp3,1 juta per m²
  • Jalan Sukabumi Selatan: Rp31, juta per m²
  • Jalan Pertambangan II (K): Rp3,7 juta per m²
  • GG Ma’ruf KP Kecil: Rp3,1 juta per m²
  • KP Baru: Rp3,1 juta per m²

5. Jakarta Utara

jakarta timur

sumber: traveloka.com

Saat ini, infrastruktur Jakarta Utara memang tengah di genjot pemerintah.

Terlebih, potensi ekonomi DKI Jakarta sesungguhnya sangat kuat dimiliki oleh wilayah yang berbatasan dengan laut ini.

Kemudian, bagaimana dengan harga tanah di Jakarta Utara?

Mulai dari Rp1 jutaan, berikut ini beberapa kawasan yang menawarkan harga tanah murah di Jakarta Utara:

  • Jalan Hamjuni: Rp1,4 juta per m²
  • Jalan Kamal Muara: Rp1,4 juta per m²
  • Jalan Kamal Raya: Rp1,4 juta per m²
  • Jalan Muara Karang: Rp1,4 juta per m²
  • Jalan Tanggul: Rp1,4 juta per m²
  • GG Kamal Muara: Rp1,4 juta per m²
  • GG Layur: Rp1,4 juta per m²
  • Jalan Langgar: Rp2,3 juta per m²
  • Jalan Pasar Mencos: Rp2,3 juta per m²
  • Jalan Raya Cilincing: Rp2,3 juta per m²
  • Jalan Kalibaru Barat: Rp2,3 juta per m²
  • Jalan Tanah Merdeka: Rp2,3 juta per m²
  • Jalan Pelabuhan Kalibaru: Rp 2,6 juta per m²

***

Itulah daftar harga tanah di ibu kota yang bisa kami sajikan.

Semoga artikel ini bermanfaat untukmu ya, Property People.

Jangan lupa pantau terus artikel menarik lainnya lewat Google News Berita 99.co Indonesia.

Tertarik beli tanah di Jakarta? Yuk, langsung kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk temukan pilihannya karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts