Berita Politik

Harta Kekayaan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani Capai Rp28,5 Miliar

2 menit

Harta kekayaan Ahmad Muzani diperkirakan mencapai angka Rp28,5 miliar. Yuk, simak aset yang dimiliki apa saja di artikel ini.

Ahmad Muzani merupakan salah satu sosok penting yang berada di tubuh partai Gerindra.

Pria kelahiran 15 Juli 1968 di Tegal, Jawa Tengah ini merupakan Sekjen Partai Gerindra yang menjabat untuk periode tahun 2020 hingga 2025 mendatang.

Ia dikenal sebagai sosok yang baik dan sederhana di kehidupan sehari-hari.

Selain itu, orang kepercayaan Prabowo Subianto ini disebut-sebut memiliki harta yang cukup banyak.

Dalam LHKPN KPK terbaru, ia mempunyai harta mencapai angka Rp28,5 miliar.

Penasaran apa saja aset yang dimiliki?

Yuk, langsung saja kita simak informasi lengkapnya berikut ini.

Harta Kekayaan Ahmad Muzani Sekjen Gerindra

harta kekayaan ahmad muzani

Sumber: Wikipedia

Aset pertama yang tercatat dalam LHKPN milik Ahmad Muzani adalah tanah dan bangunan berjumlah 30 unit.

Lokasinya tersebar di beberapa daerah seperti Tangerang, Lampung, Serang sampai DKI Jakarta.

Total nilai aset bangunan dan rumah yang dimilikinya mencapai Rp19.780.956.000.

Selanjutnya ada alat transportasi dan mesin yang terdiri atas mobil dan sepeda.

Berikut ini adalah daftar lengkapnya:

  1. Mobil, TOYOTA FORTUNER Tahun 2016, didapatkan dari hasil sendiri dengan nilai Rp350.000.000
  2. Mobil, HONDA FREED Tahun 2011, didapatkan dari hasil sendiri  dengan nilai Rp125.000.000
  3. Mobil, MITSUBISHI PAJERO SPORT Tahun 2012, didapatkan dari hasil sendiri  dengan nilai Rp250.000.000
  4. Mobil, TOYOTA VELLFIRE Tahun 2015, didapatkan dari hasil sendiri  dengan nilai Rp500.000.000
  5. Lainnya, SEPEDA SEPEDA (8 UNIT) Tahun 2019, didapatkan dari hasil sendiri  dengan nilai Rp100.000.000

Total nilai dari aset kendaraannya mencapai  dengan nilai Rp1.325.000.000.

Aset ketiga yang dimiliki adalah harta bergerak lainnya sebesar Rp687.500.000.

Disusul dengan surat berharga senilai Rp375.250.000, kas dan setara kas senilai Rp4.520.000.000 dan harta lainnya sebesar Rp1.850.000.000.



Jika dijumlahkan maka total harta kekayaan Ahmad Muzani mencapai Rp28.538.706.000.

Sepak Terjang Ahmad Muzani

ahmad muzani sekjen gerindra

Sumber: Akurat.co

Selama berkarir di dunia profesional, ia sempat menduduki beberapa posisi strategis.

Inilah daftar posisi yang pernah diduduki oleh Ahmad Muzani.

  • Sekjen Partai Gerindra. Tahun: 2020 – 2025
  • Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia, Sebagai Wakil Ketua. Tahun: 2019 – 2024
  • Fraksi Partai Gerindra DPR RI, Sebagai: Ketua. Tahun: 2012 – 2014
  • Pansus Bank Century DPR RI, Sebagai: Anggota. Tahun: 2010
  • DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Sebagai: Anggota. Tahun: 2009 – 2014
  • Fraksi Partai Gerindra DPR RI, Sebagai: Wakil Ketua. Tahun: 2009 – 2012
  • BAKN DPR RI, Sebagai: Ketua. Tahun: 2009 – 2012
  • Dewan Perwakilan Rakyat, Sebagai: Anggota. Tahun: 2009 – 2014
  • PT Swara Rama Loka, Sebagai: Direktur. Tahun: 2009 – 2012
  • PT Tambang Sungai Suir, Sebagai: Komisaris. Tahun: 2008
  • CITV, Sebagai: Komisaris. Tahun: 2008
  • PT Tidar Kerinci Agung, Sebagai: Manager. Tahun: 2003 – 2009
  • Redaksi Portal Berpolitik Dotcom, Sebagai: Pemimpin Redaksi. Tahun: 1999
  • Insitute For Study, Sebagai: Direktur. Tahun: 1998 – 2004
  • Redaksi Radio Ramako FM, Sebagai: Redaktur. Tahun: 1995
  • SMA Muhammadiyah 13, Sebagai: Guru. Tahun: 1990
  • Majalah Amanah, Sebagai: Wartawan. Tahun: 1989

***

Nah, itulah tadi daftar harta kekayaan Ahmad Muzani yang bisa kamu ketahui.

Semoga artikel ini bermanfaat ya!

Datangi website 99.co/id untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Srimaya Residence.

Karena mencari rumah #segampangitu.

Baca berita dan tips terbaru tentang duniaproperti hanya di 99.co.

 



Christantio Utama

Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai Penulis SEO. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Follow Me:

Related Posts