Temukan beberapa hewan peliharaan unik dan menggemaskan yang bisa kamu pelihara di ruang sempit tanpa harus membahayakan keselamatan mereka.
Menemukan hewan peliharaan unik yang cocok dengan tempat tinggal kita ternyata tidak sesusah yang kita pikirkan, terutama di tempat yang kurang luas seperti apartemen atau kos kosan.
Sudah terbukti bahwa dengan penanganan yang baik, beberapa hewan dibawah ini dapat bertahan hidup di ruangan sempit.
Yuk, kita simak hewan apa saja yang bisa kita jadikan teman hidup kita!
15 Hewan Peliharaan Unik Paling Menggemaskan!
1. Landak, Binatang Kecil Berduri dan Menggemaskan
Tidak usah khawatir! Hanya karena berduri, landak ternyata termasuk dalam binatang jinak dan sudah banyak dipelihara oleh banyak orang.
Kamu tidak perlu menyediakan ruangan luas untuk memelihara satu landak.
Cukup kandang berdiameter 40cm dengan kotak kecil untuk mereka beristirahat dan bersembunyi, mereka pun sudah bahagia, lho!
2. Sugar Glider, si Kecil yang Gemar Terbang
Siapa sih yang belum tau hewan yang menggemaskan ini?
Selain menggemaskan dan ramah, ternyata hewan ini juga gampang dipelihara di tempat kecil.
Untuk memelihara mereka, kamu hanya perlu memberikan mereka perhatian yang cukup dan kandang berukuran sedang, namun nyaman.
3. Ikan Louhan Sang Pembawa Keuntungan
Sebagaimana layaknya ikan yang lain, kamu hanya perlu satu akuarium berukuran sedang.
Pastikan juga akuarium ini mendapatkan cahaya yang cukup agar si cantik nong-nong ini tidak gampang stress.
4. Chinchilla, si Hewan Peliharaan Unik yang Bertelinga Besar
Apabila kamu belum akrab dengan hewan satu ini, Chinchilla adalah hewan sejenis tikus yang memiliki telinga lebar dan besar.
Hewan yang terkenal di Amerika Selatan ini ternyata termasuk dalam salah satu binatang yang sangat mudah untuk dipelihara.
Walaupun tergolong hewan yang aktif, kandang Chinchilla ternyata tidak lebih besar dari kandang hamster…
Cocok untuk kamu yang tinggal di apartemen atau rumah kost.
5. Semut, Peliharaan Unik yang Low Maintenance
Ya, ternyata kita bisa lho memelihara semut!
Istilah “ant farm” sudah sangat terkenal di dunia barat.
Baca Juga:
Kamu cukup mengisi kotak kaca ramping dengan pasir dan menempatkan beberapa semut didalamnya untuk berkembang biak.
Jangan lupa untuk memberi mereka makan setiap 6 jam sekali, ya!
6. Iguana, si Naga Kecil yang Kalem
Meskipun tergolong kedalam hewan peliharaan yang tidak mudah untuk dirawat, iguana ternyata bisa hidup di ruangan kecil.
Dengan kandang berukuran 100cm x 100cm saja, kamu sudah bisa memilih mereka sebagai binatang peliharaan kamu.
7. Ubur-ubur, si Hewan Peliharaan Unik nan Nyentrik
Apabila kamu berniat untuk memelihara hewan peliharaan yang unik, ubur-ubur adalah pilihan tepat!
Cukup dengan menyimpannya di tangki bening berukuran sedang dan memberikan plankton kering sebagai makanan mereka, kamu sudah mempunyai teman yang juga bisa berfungsi sebagai dekorasi lucu.
8. Burung Kakak Tua, si Mungil yang Cerewet
Tidak perlu diragukan lagi, si kecil cerewet ini merupakan jenis burung yang dapat tinggal di tempat kecil.
Kandang seekor Kakak Tua tidaklah harus besar.
Dengan perhatian yang cukup dan nutrisi makanan yang seimbang, seekor Kakak Tua dapat hidup dalam kandang sedang selama puluhan tahun, lho!
9. Hamster, si Mungil Pemakan Bunga Matahari
Hewan peliharaan ini sudah banyak dipelihara oleh banyak orang karena sifat kesederhanaanya.
Kandang hamster tergolong kecil dibanding kandang-kandang binatang mamalia lain.
Makanan mereka pun mudah sekali untuk ditemukan di mana-mana, diantaranya adalah biji bunga matahari, gabah, beras merah, jagung, sampai kacang-kacangan.
10. Kelinci Fuzzy Lop, si Gemas Manja
Tidak seperti kelinci lainnya, kelinci Fuzzy Lop ini ternyata seekor binatang yang pendiam, lho!
Kandang mereka pun tidak diharuskan untuk seluas kelinci lainnya karena ternyata mereka gemar sekali untuk tidur dan bermanja-manja.
Kamu hanya perlu menyediakan kandang kucing berukuran sedang dan perhatian yang cukup untuk membuat hewan satu ini bahagia.
11. Mexican Red-Legged Tarantula, si Merah yang Jinak
Tidak usah takut untuk memelihara laba-laba satu ini!
Tarantula ini ternyata termasuk salah satu laba-laba yang tidak agresif jika kita memperlakukan mereka dengan lembut dan penuh kasih sayang.
Mereka juga tidak memerlukan kandang yang besar.
Kamu bahkan bisa menggunakan kandang bekas hamster atau landakmu jika sudah tidak diperlukan!
12. Ikan Piranha, si Preman Air Berhati Lembut
Siapa bilang ikan piranha itu menyeramkan?
Tidak sama sekali, kok!
Ikan ini ternyata sudah banyak dipelihara oleh banyak orang di banyak negara barat karena perawatannya yang mudah dan ukuran akuariumnya yang tidak begitu besar.
Kamu tidak usah takut akan dimakan oleh ikan ini seperti di TV, karena menurut NatGeo, itu semua cuma rumor!
13. Kecoa Madagaskar, si Cantik Bersuara Lantang
Ya, kamu enggak salah dengar!
Kecoa Madagaskar ini bisa kamu pelihara di rumah karena berbagai alasan.
Pertama, serangga ini cukup langka sehingga bisa kamu jadikan sebagai investasi.
Kedua, tampilannya tidak semenakutkan kecoa biasa, bahkan lebih terlihat seperti kumbang pohon yang mengeluarkan suara bising!
14. Keong Laut, si Kecil Warna-warni
Hewan peliharaan unik lainnya yang bisa kamu pelihara di ruang sempit adalah keong laut.
Keong laut datang dengan berbagai macam warna dan bentuk.
Jadi, selain menjadi teman bermain, tampilan warna-warni mereka dalam akuarium juga bisa dimanfaatkan sebagai dekorasi rumah!
15. Axolotl, si Alien Air yang Menggemaskan
Siapa yang sudah tahu apa itu Axolotl?
Axolotl adalah sejenis salamander air yang bentuknya terlihat seperti kecebong berwarna putih dengan beberapa antena di pinggir kepalanya.
Hewan asli Meksiko ini sungguh menggemaskan, hingga tidak heran kalau jumlah orang yang memelihara Axolotl di dunia ini semakin bertambah setiap tahunnya!
Baca Juga:
Hewan Peliharaan Tidak Nyaman di Rumah? Ini 5 Cara Mengatasinya!
Itulah beberapa hewan peliharan unik dan eksotis yang bisa kamu pelihara di ruangan sempit.
Semoga bermanfaat, ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Tak lupa untuk mencari segala kebutuhan properti hanya di 99.co/id.