Berita Ragam

Selain Anjing, Inilah 6 Hewan Penjaga Rumah yang Bisa Diandalkan. Hunian Aman dari Marabahaya!

3 menit

Anjing dikenal sebagai hewan penjaga rumah yang banyak dipelihara. Namun, ternyata ada sejumlah hewan lain yang juga bisa kamu andalkan untuk menjaga hunian dari marabahaya. Apa saja?

Menjaga hunian agar selalu aman dari serangan hewan liar merupakan sesuatu yang diidamkan.

Salah satu cara yang banyak dipilih adalah memelihara hewan penjaga rumah.

Jika berbicara hewan penjaga rumah, Anjing merupakan binatang peliharaan yang bisa diandalkan.

Akan tetapi, jangan salah, ternyata ada hewan lain yang juga bisa diharapkan untuk menjaga rumah dari serangan hewan lain atau marabahaya.

Selain itu, hewan-hewan ini juga dapat menemani kita dan membantu kita dalam berbagai hal, lo.

Yuk, simak ulasannya di sini!

6 Hewan Penjaga Rumah yang Bisa Diandalkan

1. Angsa

hewan penjaga rumah

sumber: yudibatang.com

Mungkin banyak yang tidak mengira jika angsa bisa diandalkan untuk menjaga rumah dari niat orang-orang jahat.

Melansir berbagai sumber, angsa dapat membedakan antara suara yang sering didengar dengan suara asing.

Oleh karena itu, angsa menjadi hewan penjaga rumah yang bisa kamu andalkan.

Pernah melihat seseorang dikejar oleh angsa, kan?

Nah, hal itu mungkin saja terjadi ketika kamu memelihara angsa di rumah dan ada orang yang hendak berniat jahat.

Mau coba, sahabat 99?

2. Burung Kakatua

burung kakatua

sumber: kompas.com

Selain banyak dipelihara karena wujudnya yang elok dan suaranya yang nyaring, burung kakatua juga bisa berfungsi sebagai hewan penjaga rumah.

Burung dengan ciri khas yang terdapat pada jambulnya ini bisa mengeluarkan suara nyaring dan acap kali bertingkah aneh tatkala melihat seseorang yang masuk ke rumah dengan niat jahat.

Apalagi, burung ini juga mampu meniru suara manusia dengan palafalan yang hampir sama, lo.

Apabila telah terlatih, burung kakatua akan memberikan isyarat seandainya ada ancaman.

Idealnya, burung kakatua ini disimpan di area teras terutama pada pagi dan sore hari.

Sementara pada waktu-waktu tertentu, kamu bisa menyimpannya tak jauh dari ruang depan.

3. Ular

hewan penjaga rumah

sumber: kompas.com

Kendati dianggap sebagai salah satu hewan mengerikan, banyak orang yang memelihara ular untuk menjaga rumah.



Namun, ada beberapa jenis ular yang bisa kamu pelihara.

Hindari ular berbisa karena justru dapat membahayakan para penghuni.

Kamu cukup memelihara ular tak berbisa, lo.

Pasalnya, orang yang berniat jahat akan merasa takut ketika melihat ular meskipun sebenarnya ular tersebut tidak berbisa.

4. Ayam Mutiara

ayam mutiara

sumber: delachieve.com

Selanjutnya, hewan penjaga rumah yang bisa kamu pelihara adalah ayam mutiara.

Jenis ayam yang satu ini mempunyai suara nyaring serta gerakannya yang terkenal cepat.

Inilah yang menjadi alasan banyak orang untuk memelihara ayam mutiara sebagai hewan yang mampu diandalkan guna menjaga hunian.

Selain itu, ayam mutiara juga mempunyai cakar yang tajam yang berfungsi untuk menyerang siapa pun yang dianggap membahayakan.

5. Burung Jalak Suren

burung jalak suren

sumber: jalaksuren.net

Melansir tribunnews.com, burung jalak cocok untuk dijadikan sebagai hewan penjaga rumah.

Apalagi jika kamu, misalnya, hendak meninggalkan rumah dalam waktu cukup lama.

Pasalnya, burung jalak suren memiliki insting yang kuat.

Selain itu, suara dari burung ini juga sangat lantang sehingga bisa membuat orang jahat yang akan masuk ke rumah kaget.

Jika ada orang asing yang mendekati rumah, burung ini akan berkicau dengan lantang.

Selain dipelihara, burung ini juga menjadi andalan petani karena kerap memangsa serangga kecil yang menjadi hama tanaman.

6. Kucing

 

kucing hitam

Meski kerap dianggap sebagai hewan peliharaan biasa, ternyata kucing juga bisa menjaga rumah dari ancaman yang membahayakan.

Apalagi, kucing juga terkenal setia kepada manusia.

Kucing mampu mengamankan areanya dengan cara mencakar atau menggigit hal-hal yang dikira membahayakan.

Tak hanya kepada hewan liar, tapi juga pada orang yang berniat jahat.

***

Itulah sejumlah hewan penjaga rumah, Sahabat 99.

Semoga ulasannya bermanfaat ya.

Pantau terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa kunjungi www.99.co/id untuk menemukan hunian idamanmu.

Salah satunya seperti Adhi City Sentul di kawasan Bogor.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts