Desain dapur terbuka yang tidak sesuai dengan selera terkadang menjadi alasan kita tidak jadi membeli rumah. Namun, hal ini tidak akan menjadi masalah apabila desain dapur ditata seperti inspirasi yang ada di bawah ini!
Banyak masyarakat Indonesia memiliki rumah dengan dapur yang terbuka ke area halaman belakang.
Dapur tersebut biasanya dapat ditemukan di rumah dengan tipe 36.
Banyak orang kesulitan dalam mendekor dapur agar tampak lebih cantik karena ukurannya yang terkadang terlalu kecil.
Berikut ini adalah beberapa desain dapur yang bisa menjadi inspirasi untuk kamu yang ingin membuat dapur terbuka!
Ide Desain Dapur Terbuka Minimalis
1. Pemakaian Warna Hijau
Desain dapur terbuka pertama adalah ruangan hijau yang asri dekat dengan kolam ikan.
Lokasi dapur yang berada di luar bukanlah jadi masalah.
Gunakan dekorasi tanaman hias dan furnitur kayu agar dapur terlihat lebih asri.
Cat meja dan lemari dapurmu dengan warna hijau agar terlihat serasi dengan tanaman.
Perpaduan kayu dan warna hijau serta keberadaan kolam ikan pastinya membuat dapur terlihat alami.
2. Dapur dengan Nuansa Pedesaan
Dapur yang satu ini memakai dekorasi dan furnitur yang terkesan tradisional sehingga memberikan nuansa pedesaan.
Dapat dilihat bahwa furnitur dan dekorasi rotan sangat cocok berpadu dengan dekorasi tanaman merambat.
Warna netral di meja dapur dan lantai pun terlihat sesuai digunakan pada dinding unfinished.
Berkunjung ke dapur ini bakal bikin kamu merasa kembali ke masa lampau, deh!
3. Bersih dan Cantik
Desain dapur terbuka berikutnya adalah dapur krem yang terletak dekat dengan taman.
Tidak perlu banyak dekorasi untuk membuat dapur semakin cantik.
Dekorasi minimalis seperti pot mini dengan tanaman hias dan talenan kayu sudah cukup untuk membuat dapur terlihat indah.
Tak perlu khawatri lagi dengan penerangan, lokasi yang terbuka ke arah halaman juga dapat menambah pencahayaan alami di area ini.
4. Minimalis serta Modern
Meja dapur yang memiliki desain simpel berhasil membuat dapur yang satu ini terlihat minimalis.
Perpaduan material kayu dan besi hitam di meja makan menambah nuansa modern di area ini.
Keberadaan meja dapur dan meja makan dari bahan kayu membuat dapur ini terlihat mencolok tanpa harus menambahkan banyak dekorasi.
5. Dapur dengan Nuansa Industrial
Desain dapur terbuka selanjutnya adalah dapur hangat dengan sentuhan batu ekspos.
Dapur yang satu ini mencoba menciptakan nuansa industrial tanpa mengeluarkan banyak modal.
Dinding di dapur ditempelkan wallpaper batu bata sehingga terlihat unfinished tetapi tetap cantik.
Dekorasi antik seperti tempat kerupuk pun menambahkan nuansa vintage di area dapur.
Pastinya, desain seperti semakin membuatmu betah memasak.
6. Kecil dengan Nuansa Rustic
Dapur terbuka yang satu ini memiliki tampilan yang unik.
Perpaduan dinding bata ekspos, meja dapur metallic, dan dinding kayu membuat dapur terkesan mengadopsi tema rustic, tetapi tetap modern.
Dapur yang satu ini juga menambahkan dekorasi tanaman hias untuk menjaga agar suasananya agar tetap asri.
7. Penuh dengan Dekorasi
Desain yang satu ini terlihat cantik berkat keramik abu yang berada di dinding dapur.
Selain itu, tambahan dekorasi gantung dari kayu juga membuat dapur terlihat lebih homey.
Kira-kira, ada lagi tidak ya dekorasi yang bisa membuat tampilan dapur ini terasa lebih nyaman?
***
Itulah beberapa ide desain dapur terbuka yang bisa dijadikan inspirasi.
Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!
Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Ingin miliki rumah masa depan seperti di Kota Baru Parahyangan?
Temukan beragam pilihan rumah hanya di situs properti 99.co dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.