Berita Berita Properti

7 Solusi Kegiatan di Rumah Saat Tak Bisa Keluar | Dijamin Lupa Waktu!

2 menit

Terjebak di rumah akibat hujan atau hal lainnya? Jangan khawatir, Anda bisa mengisi waktu dengan melakukan beragam aktivitas bersama keluarga. Simak artikel ini untuk menemukan inspirasi kegiatan di rumah yang menarik!

Berdiam diri di rumah tak harus membuat Anda kehilangan produktivitas Sahabat 99..

Ada banyak kegitan di rumah yang dapat dilakukan, baik sendirian maupun bersama keluarga.

Kegiatan apa sajakah itu? Yuk, simak tulisan ini baik-baik!

7 Kegiatan di Rumah yang Seru Bersama Keluarga

1. Bermain Board Game

Kegiatan di rumah pertama yang bisa Anda lakukan adakah bermain board game atau papan permainan.

Papan permainan yang umum dikenal secara luas adalah monopoly, ludo, catur, atau scrabble.

Namun sebenarnya ada banyak permainan yang bisa jadi pilihan, seperti board game Harry Potter, Ticket to Ride, Chiveus Laga Jakarta, dan lainnya.

Selain menyenangkan, Anda dapat mempererat hubungan setiap anggota keluarga dengan menghabiskan waktu bersama.

Dijamin, kalian pasti akan lupa waktu begitu mulai bermain!

2. Menonton Film, Kegiatan di Rumah yang Seru

Saat tak bisa keluar rumah, jangan menghabiskan waktu mengurung diri di kamar masing-masing dan bermain gadget.

Agendakan untuk menonton film bersama saat pekerjaan semua orang sudah selesai.

Misalnya di malam hari setelah waktu makan malam.

kegiatan di rumah

Baca Juga:

5 Kegiatan Seru Bersama Keluarga di Halaman Belakang Rumah | Dilengkapi Ide Dekorasi!

Menonton bersama di ruang keluarga tentu dapat menghangatkan suasana rumah.

Jangan lupa sediakan aneka camilan sebagai teman menonton.

3. Olahraga

Jika ingin kegiatan yang lebih aktif, kalian bisa mencoba berolahraga di dalam rumah.

Manfaatkan video-video gym atau yoga tanpa alat sebagai referensi.

Pasang lagu yang sedikit menghentak untuk meningkatkan semangat.

Selain membantu meningkatkan stamina, berolahraga terutama di pagi hari akan membuat tubuh terasa segar seharian

Pastikan seluruh anggota keluarga terlibat dalam aktivitas ini agar lebih ramai ya..

4. Decluttering Bersama

Agar rumah terasa lebih nyaman, sesekali Anda perlu melakukan decluttering.



Pilah kembali barang-barang yang Anda miliki, dan buang yang tak diperlukan.

Sebersih dan seteratur apapun rumah, tiap minggunya pasti ada saja barang tak berguna yang menumpuk.

Setelah memilah barang, atur kembali beberapa dekorasi rumah agar suasananya sedikit berubah.

Nah, rumah terasa semakin nyaman untuk dihuni bukan?

5. Kegiatan di Rumah dengan Memasak Resep Baru

Jika Anda terjebak di rumah untuk waktu yang cukup lama, coba manfaatkan untuk memelajari resep baru.

Kegiatan di rumah ini tentu akan sangat menyenangkan sekaligus mengenyangkan.

Terlebih jika selama ini Anda sudah banyak menyimpan kreasi resep baru yang ingin dicoba.

kegiatan di rumah

Entah menu pembuka, menu utama, menu penutup, atau sekedar camilan ringan dan kreasi minuman.

Anda bisa mengajak penghuni rumah lainnya untuk ikut berpartisipasi di dapur.

Atau mungkin, membiarkan mereka mencicipi dan menilai hasil akhir masakan Anda saja.

6. Merawat Diri

Kegiatan yang satu ini banyak dilupaka.

Padahal merawat diri sangat asyik dilakukan untuk menghilangkan rasa bosan.

Ya, terkurung di rumah tanpa bisa keluar adalah waktu yang tepat untuk melakukan perawatan.

Sebab setelah perawatan selesai, Anda tak perlu terkena polusi dan sinar uv.

Anda bisa menggunakan masker wajah, luluran, hingga merawat rambut dengan beragam tonik.

Tak hanya wanita, pria juga bisa melakukannya lho..

7. Membuat Kerajinan Tangan

Waktu luang yang panjang di rumah adalah waktu sempurna untuk mencoba hal baru.

Salah satunya seperti membuat benda-benda DIY atau Do It by Yourself.

Anda bisa memanfaatkan barang-barang bekas di rumah sebagai bahan.

Misalnya bohlam yang sudah mati, botol aqua, kardus susu, kardus paket, dan lainnya.

Untuk menemukan kreasi dan inspirasi kreatif, coba telusuri kanal Youtube dan Pinterest.

Baca Juga:

7 Kegiatan di Rumah untuk Mengasah Otak | Anti Bosan!

Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99..

Jangan lupa kunjungi situs berita properti Blog 99 Indonesia untuk melihat artikel menarik lainnya.

Temukan hunian impian Anda di 99.co/id!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts