Sahabat 99, mau buat area rumahmu tampak lebih menawan? Kamu bisa memulainya dengan memerhatikan area foyer rumah. Yuk, aplikasikan beberapa desain yang ada di bawah ini!
Sahabat 99, apakah kamu pernah mendengar kata foyer rumah?
Foyer adalah area yang berada di antara pintu masuk dan bagian dalam rumah atau ruang tamu.
Umumnya, ruangan ini berada di rumah-rumah berukuran luas, tetapi kini kamu juga sering menemukan ruangan ini di rumah-rumah minimalis sebagai pengganti ruang tamu.
Sebagai area pertama yang dilihat oleh tamu, tentunya kamu harus menata ruangan yang satu ini dengan baik agar tamu terpukau dan takjub ketika melihat rumahmu.
Oleh karena itu, yuk simak inspirasi desain foyer minimalis yang bisa diaplikasikan di rumahmu berikut ni!
Inspirasi Desain Foyer Minimalis
1. Desain Foyer Sederhana Minimalis
Desain yang satu ini cocok bagi kamu yang memiliki rumah dengan nuansa minimalis.
Area ini memuat hanya beberapa furnitur saja, seperti karpet, bangku kayu, dan cermin.
Setiap furnitur memiliki sentuhan warna biru yang serasi, sehingga membuat keseluruhan ruangan tampak lebih senada.
2. Foyer Asri nan Menawan
Desain yang satu ini dapat kamu aplikasikan pada ruangan yang berukuran mungil.
Ruangan tidak memuat banyak perabotan, cukup sebuah meja mungil dengan tanaman hias dan lukisan dinding saja.
Meskipun tidak memiliki banyak perabotan, ruangan ini tampak sangat menawan dan cocok digunakan sebagai spot foto untuk media sosial.
3. Foyer dengan Sentuhan Modern
Jika kamu berniat untuk membuat para tamu takjub ketika mengunjungi rumahmu, kamu harus mengaplikasikan desain foyer yang satu ini!
Desain yang satu ini tampak sangat modern karena ruangan didominasi oleh warna hitam putih atau monokrom.
Simpan beberapa dekorasi dinding yang unik, seperti dekorasi tanaman kering atau bingkai foto agar ruangan terasa lebih hidup.
4. Ruangan Depan Luas dan Elegan
Salah satu cara untuk membuat area foyer yang mungil terasa luas adalah dengan tidak menggunakan perabotan berlebihan di ruangan.
Beberapa perabotan yang bisa kamu gunakan di area ini di antaranya adalah karpet, dekorasi mungil, dan meja.
Agar membuat ruangan tampak lebih elegan, kamu dapat menyimpan karpet permadani dengan warna yang mencolok, seperti merah atau ungu, di ruangan yang didominasi warna putih.
5. Terapkan Tema Monokrom
Desain yang satu ini dapat kamu aplikasikan dengan mudah di rumahmu.
Simpan dekorasi berwarna hitam, seperti cermin dengan bingkai hitam, meja besi, dan karpet hitam di ruangan.
Kamu juga dapat menambahkan beberapa dekorasi yang menawan seperti bangku kayu atau tanaman hias di ruangan.
6. Tampak Nyaman dan Bernuansa Rustic
Jika ingin memiliki ruangan yang bernuansa rustic dan homey, kamu dapat menggunakan desain yang satu ini.
Ruangan ini dipenuhi dengan perabotan kayu, sehingga ruangan terasa lebih hangat.
Selain itu, dekorasi tanaman hias juga membuat ruangan terasa lebih asri.
7. Foyer Artistik dan Trendi
Gunakan lukisan atau dekorasi dinding yang unik dan artistik pada dinding rumahmu untuk membuat ruangan terasa lebih trendi.
Seperti gambar di atas contohnya, ruangan dilengkapi dekorasi lukisan abstrak pada dinding rumah.
Warna yang mencolok pada lukisan abstrak memberikan splash of color pada rumah dan membuat rumah tampak lebih cerah.
8. Terlihat Mewah dan Indah
Tak perlu biaya mahal untuk membuat ruangan bernuansa mewah!
Ruangan dapat terlihat mewah hanya dengan meja marmer dan tanaman hias daun di atas meja.
Aplikasikan desain ini di foyer milikmu dan para tamu pasti takjub ketika mengunjungi rumahmu.
***
Itulah beberapa desain foyer minimalis yang 99.co Indonesia rekomendasikan untuk kamu.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.
Kamu sedang mencari rumah di Bekasi?
Bisa jadi Transpark Juanda adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!