Inspirasi Desain Rumah Anda

Inspirasi Desain Interior Imlek Cantik untuk Rumah Minimalis

2 menit

Inspirasi desain interior Imlek cantik untuk di rumah, penting buat Sahabat 99 diterapkan. Siapkan berbagai macam peralatan dari sekarang, saatnya menata hunian dalam rangka menyambut Tahun Baru China!

Sahabat 99, hunian sederhana dengan ukuran cenderung kecil bukanlah alasan untuk tidak menerapkan inspirasi desain interior Imlek sesuai harapan.

Justru dengan keterbatasan yang ada, kita harus memaksimalkan seluruh kreativitas dalam diri.

Hari Raya Imlek yang datang setiap awal tahun, merupakan ajang memulai lembaran baru…

Momen tersebut dianggap penting bagi masyarakat keturunan Tionghoa.

Imlek dimulai pada hari pertama penanggalan Tionghoa, lalu berakhir dengan Cap Gomeh di tanggal ke-15.

Baca Juga:

9 Tips Fengshui Rumah untuk Merayakan Tahun Baru Imlek. Keberuntungan Menghampirimu!

Adat terkait Hari Raya Imlek meliputi makan malam, kumpul bersama keluarga, hingga menyulut kembang api.

Tak percaya diri dengan hunian yang sempit?

Jangan ragu, yuk terapkan inspirasi desain interior Imlek cantik untuk rumah minimalis sebagai berikut…

3 Ide Inspirasi Desain Interior Imlek Tahun 2020

1. Dominasi Warna Merah

inspirasi desain interior imlek

Sulit dipungkiri bahwa inspirasi desain interior imlek tidak lepas dari dominasi warna merah dan emas.

Berawal dari merah yang memiliki makna kebahagiaan.

Merah kerap dikaitkan sebagai unsur dari “yang” serta warna matahari.

Bisa juga melambangkan kehangatan yang memberi nuansa bahagia.

Maka dari itu, warna merah digemari oleh orang Tionghoa sebagai latar perayaan Hari Imlek.

Serupa dengan merah, warna emas melambangkan perasaan bahagia dan sumber makmur yang diharapkan mampu membawa aura positif.

Sebelum menerapkan inspirasi desain interior Imlek, utamakan penggunaan warna merah dan emas yang khas.

Kini, tentukan penataan agar ruangan tak terkesan sumpek.

2. Hiasan-hiasan Sederhana di Sudut Ruangan

inspirasi desain interior imlek



Rumah minimalis mengharuskan kita untuk berpikir keras agar ia terlihat luas…

Salah satu cara yang tepat untuk menerapkan inspirasi desain interior Imlek tersebut adalah fokus dengan hiasan sederhana.

Maksudnya, kamu tidak harus memenuhi setiap ruangan dalam rumah dengan pajangan khas Imlek.

Hal ini dilakukan agar rumah minimalis tak terlihat sumpek.

Aplikasikan hiasan dinding bergambar hewan atau kata-kata bijak secara sederhana; tak harus penuh.

Kemudian, hindari menaruh pajangan seperti pohon angpao di tengah ruangan karena akan menciptakan kesan yang sempit.

Kumpul keluarga dan kerabat pun akan terasa nyaman.

3. Desain Interior Tradisional

inspirasi desain interior imlek

Siapa bilang, unsur tradisional tak bisa diterapkan saat menyambut Hari Raya Imlek tiba?

Justru, Sahabat 99 akan mendapatkan nuansa yang lebih identik dengan momen tersebut.

Dominasikan perabotan berbahan dasar kayu yang dilapisi warna merah sesuai penjelasan di atas…

Contohnya meja dengan taplak warna merah, kursi berbantal merah, dan lain-lain.

Baca Juga:

Hukum Perayaan Imlek untuk Umat Muslim | Benar Masih Bisa?

Bagaimana dengan emas?

Ya, Sahabat 99 bisa menggunakan lampu berwarna tersebut.

Akan lebih bagus jika lampu telah didekorasi menjadi lampion berbahan dasar kertas.

Peralatan sekitar seperti sendok dan garpu juga bisa ditata secara rapi di atas meja makan.

Jika tertarik untuk mengaplikasikan satu set meja tradisional ala Tionghoa, pastikan ukurannya tak terlalu besar dan taruh di ruang tengah atau keluarga.

Sebelum menerapkan inspirasi desain interior Imlek di atas, ada baiknya membersihkan rumah terlebih dahulu.

Sebab, adat Tionghoa percaya bahwa membersihkan rumah sebelum Hari Raya Imlek tiba adalah baik untuk mengusir sial.

Selebihnya, maksimalkan bukaan atau ventilasi hunian agar udara segar masuk.

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99…

Simak berita lainnya seputar inspirasi desain, hanya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Bobby Agung Prasetyo

Bobby Agung Prasetyo adalah Senior Content Editor di 99 Group yang fokus menggarap konten artikel seputar properti, bisnis, serta gaya hidup. Lulusan Ilmu Komunikasi Unisba ini gemar menonton film, gaming, dan bermusik.

Related Posts