Ingin rumah yang nyaman dan berkonsep open plan agar terasa luas? Lihat saja inspirasi desain rumah tumbuh ala Bumi Philar yang nyaman di sini!
Tonia Saraswati, pemilik akun Instagram @bumiphilar, memiliki rumah nyaman yang pastinya membuat banyak orang iri.
Setelah direnovasi selama berbulan-bulan, rumah tua yang Tonia beli akhirnya menjadi rumah nyaman yang diberi nama Bumi Philar.
Warna biru keabuan yang menjadi warna khas rumah ini membuat followers akun Bumi Philar menyebut rumah ini seperti rumah ala Santorini, Yunani.
Yuk, intip inspirasi desain rumah tumbuh ala Bumi Philar di bawah ini!
Inspirasi Desain Rumah Tumbuh Ala Bumi Philar. Inspiratif!
1. Fasad Rumah Bernuansa Vintage
Jika dilihat dari luar, rumah Bumi Philar tampak sederhana karena penampilannya seperti rumah tua Indonesia.
Hanya saja, fasad rumah ini sudah dipoles, sehingga tampak baru dan beda dari rumah tua pada umumnya.
Tampilan rumah tua tersebut juga bisa terlihat karena penampilan atapnya yang sederhana.
Berdasarkan pernyataan Tonia melalui wawancara bersama Shafira dari 99.co Indonesia, pemilihan atap tersebut ternyata sengaja dilakukan agar membuat rumah lebih homey.
“Bagian atap depan tadinya berbentuk segitiga, cuma suami ingin bentuk depeuk (ke bawah) seperti rumah-rumah jaman dulu biar lebih terkesan homey-nya,” ucap Tonia.
2. Ruang Tengah yang Bernuansa Santorini
Memasuki area rumah, kamu justru akan disuguhi dengan ruangan bergaya modern dengan ruangan berkonsep open plan atau terbuka.
Ruangan terbuka membuat cahaya matahari yang masuk ke rumah dapat menyinari seluruh interior rumah.
Warna biru keabuan ala Santorini pun kembali terlihat di bagian pintu dan perabotan rumah.
Tonia mengungkapkan bahwa awalnya tidak ada niatan untuk membuat rumah Santorini dan desain Santorini diungkapkan oleh followers instagramnya.
“Sebenernya yang bilang desain Santorini bukan aku, tapi teman-teman follower-ku. Dari awal aku ga ada konsep ke Santorini, cuma suka aja warna biru begini, karena cat interior semua putih, jadi mikir munculin warna biru di jendela dan pintu,” jelas Tonia.
3. Ruang Tamu yang Nyaman Penuh dengan Sinar Matahari
Di rumah ini juga kamu bisa menemukan sebuah ruang tamu sederhana dan minimalis.
Tak banyak perabotan yang ada di ruangan ini, hanya sebuah sofa berwarna abu, meja, dan tanaman saja.
Ruangan ini memiliki cukup banyak jendela, sehingga cahaya matahari dapat dengan mudah masuk ke rumah.
4. Ruang Makan dengan Perabotan Kayu yang Hangat
Ruangan lain yang tak kalah menawan di Bumi Philar adalah area ruang makannya.
Area yang satu ini merupakan area favorit Tonia karena sering digunakan untuk makan atau berkumpul bersama teman dan keluarga.
“Area dining room, karena seneng aja duduk di sana sambil makan atau kumpul sama temen or keluarga sambil menikmati taman mini,” kata Tonia.
Tak heran ruangan ini menjadi area favorit di rumah karena tersinari cahaya dari taman dan memiliki perabotan kayu yang hangat.
5. Dapur Rumah Bergaya Minimalis Sederhana
Dapur Bumi Philar terlihat minimalis dan sederhana karena tidak memiliki banyak perabotan.
Jangan salah, karena tidak banyak perabotan dan peralatan masak, area ini jadi terlihat rapi dan bersih.
Sebagai splash of color, Tonia pun menyimpan tanaman dan peralatan masak kayu di ruangan ini agar dapur tampak lebih indah.
6. Pintu Lipat yang Membuat Rumah Terasa Luas
Pintu lipat digunakan oleh Tonia untuk menyambung area rumah dengan taman mini yang terletak di sudut rumah.
Karena pintunya dilipat, pintu tidak memakan banyak tempat dan terlihat elegan.
Pintu juga terbuat dari kusen aluminium dengan kaca yang membuat sinar matahari dapat memasuki rumah.
7. Taman Dalam Rumah dengan Alas Bebatuan
Di sudut rumah, kamu bisa menemukan taman mini dengan alas batu koral putih dan tanaman kaktus.
Taman mini ini dulunya adalah sebuah ruangan yang direnovasi dan dibongkar, sehingga menjadi terbuka.
Sudut taman ini juga menjadi area yang paling Tonia sukai setelah renovasi karena membuat rumah menjadi lebih cerah.
“Karena tadinya rumah ini sangat gelap tidak ada cahaya, setelah diubah jadi taman mini langsung cahaya bisa masuk kapan pun dan rumah pun berasa langsung beda vibes,” jelas Tonia.
8. Kamar Mandi Modern yang Menawan
Berbeda dengan area rumah yang lain, area kamar mandi justru dibuat modern dengan peralatan kamar mandi yang canggih.
Kamar mandi ini didominasi dengan warna putih dengan sentuhan kayu pada cermin dan rak berbentuk tangga di sudut ruangan.
9. Kamar Tidur di Lantai Dua Rumah dengan Warna Biru Keabuan
Area lantai atas rumah diubah menjadi kamar yang indah dengan warna khas Bumi Philar.
Ketika ditanya mengapa memilih warna biru keabuan, Tonia menjawab agar rumah tidak terlalu tampak monoton dengan warna putih.
“Awalnya kita pengen putih semua, cuma pas dipikir-pikir jadi monoton warnanya. Terus tiba-tiba aja pengen warna biru gitu, warnanya pun ga ada yang jual, karena kita mix sendiri dua warna dijadiin satu,” ungkap Tonia.
***
Bagaimana, menarik ‘kan?
Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari rumah di Tangerang?
Bisa jadi Parkville adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!