Inspirasi Desain Rumah Anda

7 Inspirasi Lantai Kayu Outdoor untuk Merperindah Rumah Minimalis. Cantik Banget!

3 menit

Flooring kayu tak hanya digunakan di dalam ruangan, tapi juga bisa untuk bagian luar hunian. Seperti pinggiran kolam renang, teras rumah, dan lainnya. Yuk, simak beberapa inspirasi penggunaan lantai kayu outdoor untuk hunian minimalis berikut ini!

Lantai kayu outdoor sering pula disebut sebagai decking kayu.

Penggunaannya membuat halaman atau taman rumah menjadi lebih stylish dan indah.

Namun, pemilihannya harus tepat, sebab penggunaannya di luar ruangan menyebabkan elemen ini terpapar langsung oleh perubahan cuaca.

Jenis Kayu untuk Decking Outdoor

sumber: jenfloor.com

Ada berbagai pilihan material decking kayu yang bisa kamu gunakan.

Semuanya memiliki sifat yang mirip, yaitu:

  • Kuat
  • Awet (kelas awet level I atau II)
  • Tahan segala cuaca
  • Antiserangga
  • Tidak mudah berubah bentuk.

Biasanya kayu-kayu yang memiliki sifat tersebut merupakan kayu keras dari wilayah tropis.

Misalnya saja kayu-kayu berikut ini:

  • Kayu ipe dari Amerika Selatan
  • Kayu batu atau balau merah
  • Kayu ulin Kalimantan
  • Kayu bengkirai
  • Kayu Merbau
  • Kayu Keruing

Baca Juga:

Serba-serbi Kayu Merbau yang Ekonomis, Awet dan Tahan Lama

Inspirasi Desain Lantai Kayu Outdoor

1. Lantai Kayu Outdoor sebagai Media Transisi Ruangan

lantai kayu outdoor

sumber: freshome.com

Lantai kayu outdoor bisa kamu kreasikan sebagai media transisi dari dalam ke luar rumah.

Bentuknya menyerupai lorong, dengan langit-langit dan dinding yang juga menggunakan material kayu.

Konsep ini memiliki nuansa kontemporer yang akan tampak serasi dengan konsep rumah minimalis.

Tak hanya itu, kamu bisa bersantai sekaligus menjadikannya sebagai salah satu spot foto terbaik di rumah.

2. Lantai dengan Kombinasi Arah Papan Kayu

sumber: freshome.com

Penyusunan lantai kayu tak harus satu arah, hanya horizontal atau vertikal.

Untuk memberi nuansa yang berbeda, susunlah papan penyusun decking membentuk pola.

Kamu bisa menggunakan arah horizontal dan vertikal secara bergantian.

Kombinasi penyusunan papan ini akan memberikan nuansa baru di bagian luar rumahmu.

3. Pinggiran Kolam Renang yang Menyejukkan

lantai kayu outdoor

sumber: arsitekindonesia.id

Lantai kayu outdoor juga dapat diaplikasikan sebagai pinggiran kolam renang.



Sehingga kesan dinamis dan segar dari kolam akan menyatu dengan kesan hangat material kayu.

Menciptakan nuansa yang menyejukkan di area santai rumahmu.

Tak hanya itu, lantai kayu lebih aman karena permukaannya kesat dan tidak licin.

Kamu bisa menggunakan finishing vernis agar tampilan kayu mengkilap dan tampak menonjol.

4. Lantai Kayu Outdoor sebagai Perluasan Area Keluarga

sumber: crismatec.com

Decking bisa menjadi alternatif ekonomis untuk memperluas ruang keluarga ke bagian luar rumah.

Kamu tidak perlu membangun ruang tambahan dengan dinding dan atap, cukup bangun lantai kayu dengan aplikasi level.

Kemudian bangun rangka kursi atau sofa dari kayu agar menyatu dengan lantai.

Tak lupa, hiasi lantai dengan lampu-lampu kecil agar tampak indah di malam hari.

5. Kombinasi Material Kayu dan Bebatuan Alami

lantai kayu outdoor

sumber: architecturendesign.net

Selain kombinasi penyusunan papan kayu pada lantai, kamu bisa menambahkan batu dalam pembangunan lantai luar rumah.

Kayu dan batu merupakan material alami yang dapat menciptakan kesan natural pada hunian.

Tak perlu terlalu banyak, cukup sediakan tiga hingga empat ruang kotak untuk menaburkan bebatuan di sepanjang lantai.

6. Kayu Rustik dan Batu Bata

sumber: architecturendesign.net

Lantai kayu outdoor tak harus sepenuhnya menggunakan kayu sebagai material.

Gunakan batu bata sebagai material tambahan agar lantai tak terlihat membosankan.

Kemudian pasang dengan pola berulang untuk membentuk motif yang seragam.

Misalnya saja material kayu membentuk rangka kotak besar, lalu pada bagian tengahnya pasang batu bata.

7. Lantai Kayu Outdoor sebagai Lokasi Api Unggun

lantai kayu outdoor

sumber: decorationideas.net

Untuk menikmati malam yang dingin, kamu bisa membangun lantai kayu outdoor dengan spot api unggun di tengahnya.

Lengkapi sekeliling api unggun dengan sofa atau kursi kayu untuk menambahn kenyamanan.

Bangun dinding kayu tambahan di salah satu sisi agar sudut ini tampak lebih estetik.

Baca Juga:

8 Jenis Kayu Anti Rayap yang Cocok untuk Bahan Bangunan dan Furnitur di Rumah

Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99..

Jangan lupa kunjungi situs berita properti 99 Indonesia untuk melihat artikel menarik lainnya.

Temukan hunian impian Anda di 99.co/id!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts