Pause! Jangan terburu-buru mengikuti tren investasi properti patungan. Pelajari dulu pengertian serta mekanismenya secara mendalam. Kalau tidak, bisa-bisa rugi, lo!
Investasi properti merupakan salah satu cara menabung efektif demi kepentingan masa depan.
Namun sayangnya, untuk terjun ke dunia investasi, setiap orang harus memiliki modal yang cukup.
Modal investasi pun tidak kecil.
Perlu banyak uang yang dikeluarkan agar upaya menabung kita berhasil.
Nah, solusi mengatasi masalah uang di atas adalah dengan ikutan investasi patungan.
Bagaimana caranya?
Apakah aman?
Temukan jawabannya pada artikel berikut ini!
Apa itu Investasi Properti Patungan?
Investasi patungan, atau crowdfunding, adalah investasi yang berbasis pendanaan kolektif untuk sebuah proyek tertentu.
Model investasi ini sering ditemukan di dunia properti karena modalnya yang membutuhkan banyak uang.
Dengan investasi properti patungan, kamu akan membeli sebuah aset dengan cara patungan dengan investor lainnya.
Bentuk patungan bisa berupa bangunan atau tanah.
Properti yang kamu danai kelak tidak akan menjadi milikmu sepenuhnya.
Oleh karena dana kolektif, keuntungan yang didapatkan dari aset tersebut pun akan dibagi bersama investor lainnya.
Mekanisme Investasi Patungan
Tidak banyak yang tahu tentang sistem investasi patungan, apalagi di bidang properti.
Maka, tidak heran kalau pertanyaan tentang keamanan investasi patungan sering kita dengar.
Jadi, aman atau tidak?
Pertanyaan tersebut bisa dijawab dengan cara memahami mekanisme investasi ini.
Perlu kamu ketahui, setiap jenis investasi memiliki mekanismenya masing-masing, termasuk crowdfunding.
Investasi patungan memanfaatkan jaringan internet sebagai wadah utamanya.
Untuk memulai, kamu harus memilih perusahaan Financial Technology yang menawarkan layanan crowdfunding.
Pilih jenis properti dan masukkan jumlah uang yang kamu investasikan.
Setelah itu, kamu hanya perlu menunggu sampai jumlah investasi aset properti terpenuhi oleh investor-investor lainnya.
Jika sudah mencukupi dana, kamu akan mendapat undangan untuk menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RPUS).
Di situlah kamu akan belajar tentang pembagian dana, keuntungan investasi, dan mekanisme selengkapnya.
Apakah Investasi Patungan di Dunia Properti Aman?
Keamanan investasi patungan tergantung dengan aplikasi dan perusahaan yang kita pilih.
Pasalnya, investasi ini berlangsung secara online dan sudah banyak orang yang tertipu lewat aplikasi-aplikasi bodong.
Kamu harus pintar memilih perusahaan mana yang menawarkan investasi legit dan tepercaya.
Berikut adalah hal yang harus jadi perhatian sebelum memilih program investasi patungan:
- Aplikasi atau perusahaannya harus terdaftar di OJK
- Jaminan keamanan dan transaksinya pribadi, tidak bisa terlihat orang lain
- Terdapat layanan Multi-Version Backup Solution untuk menghalau hackers dan malware berbahaya
***
Semoga ulasannya bermanfaat ya, Sahabat 99!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar rumah lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari hunian modern seperti Golden Park 2?
Langsung saja kunjungi 99.co/id, ya!