Akbar Pera Baharuddin atau yang lebih dikenal dengan sebutan Ajudan Pribadi memiliki rumah di kampung halaman dilengkapi perabotan yang cukup komplet.
Sejumlah perabotan rumah yang ia punya sempat dipublikasikan lewat kanal Youtube pribadinya pada Desember 2021 silam.
Dalam video tersebut, Ajudan Pribadi menunjukkan hunian yang tampak baru serta beberapa peralatan seperti kulkas, kompor gas, dan sejumlah area di huniannya.
Sebagai informasi, baru-baru ini Ajudan Pribadi tersangkut kasus dugaan penipuan penggelapan uang yang mencapai miliaran rupiah.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Andri Kurniawan sebagaimana dikutip dari liputan6.com.
“Yang bersangkutan adalah selebgram, sementara masih berproses di kita. Kita amankan di Makassar,” ucap Kompol Andri Kurniawan, Selasa (14/3/2023).
Kamu penasaran dengan potret dan isi rumah Ajudan Pribadi yang sempat diunggah pada 2021 lalu? Simak di sini, yuk!
Potret Isi Rumah Ajudan Pribadi di Kampung Halaman
1. Kulkas Mewah nan Mahal
Pada video yang diunggahnya, Akbar Pera Baharuddin alias Ajudan Pribadi memperlihatkan kulkas mewah nan mahal kepada para subscriber-nya.
Tak tanggung-tanggung, kulkas yang dimilikinya tersebut dibeli seharga Rp25 juta.
“Lihat, nih, 10 years war… war… warranty,” katanya.
Dari tampilan fisik, kulkas salah satu merk terkenal yang ia tunjukkan berwarna hitam metalik dan memiliki dua pintu.
2. Kompor Tanam
Tak jauh dari lokasi kulkas, Ajudan Pribadi juga menunjukkan kompor tanam dua tungku merk ternama.
Kala itu, dikarenakan rumah yang dihuni tergolong baru, beberapa perabotan pun masih terbungkus plastik.
3. Meja Panjang Elegan
Keberadaan meja panjang berwarna putih dengan bahan seperti keramik juga terpampang di area yang sama.
Tampak terlihat Ajudan Pribadi sempat sedikit merakit meja tersebut dan memperlihatkannya kepada para subscriber kesayangannya.
4. Area Dapur
Semua peralatan yang telah disebutkan di atas berada di area dapur.
Jika ditelisik, warna cat putih mendominasi dinding dapurnya dengan sedikit sentuhan aksen marmer pada meja kompor.
5. Kamar Pribadi
Area selanjutnya yang tak ketinggalan adalah kamar pribadi.
Selain kasur berukuran sedang, kamar Ajudan Pribadi juga dibubuhi beberapa dekorasi.
Salah satu yang cukup mencolok adalah keberadaan hiasan kaligrafi di dinding tak jauh dari kasur.
***
Itulah potret isi rumah Ajudan Pribadi di kampung halamannya, Property People.
Semoga ulasan di atas bermanfaat, ya.
Yuk, baca ragam informasi menarik hanya di Berita.99.co.
Follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini, ya.
Jangan lupa untuk mengunjungi laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.