Berita Ragam

Inilah Deretan Jenderal TNI Terkuat di Indonesia yang Punya Pengalaman Tempur Terbaik. Ahlinya Misi Berbahaya!

2 menit

Terdapat beberapa nama jenderal TNI yang dikenal memiliki kekuatan militer yang dahsyat. Siapa saja jenderal TNI terkuat di Indonesia tersebut? Yuk, lihat penjelasannya pada uraian di bawah ini.

Deretan jenderal TNI ini dulunya merupakan prajurit andalan Kopassus yang kerap menjalankan misi-misi berbahaya.

Mereka juga menorehkan banyak prestasi yang membanggakan di dunia kemiliteran.

Nah, siapa saja mereka?

Lihat penjelasan lengkapnya pada uraian berikut ini.

Deretan Jenderal TNI Terkuat di Indonesia

1. Prabowo Subianto

prabowo

sumber: facebook.com/PrabowoSubianto

Letnan Jenderal (Purn) Prabowo Subianto merupakan seorang politisi, pengusaha, dan perwira tinggi militer Indonesia.

Selepas lulus dari Akademi Militer di Magelang pada tahun 1974 sebagai seorang letnan dua, ia menjadi salah satu komandan operasi termuda dalam sejarah Angkatan Darat saat memimpin operasi Tim Nanggala di Timor Timur.

Kariernya melejit setelah menjabat sebagai Wakil Komandan Detasemen Penanggulangan Teror di Komando Pasukan Khusus pada tahun 1983.

Pada tahun 1996, Prabowo diangkat sebagai sebagai Komandan Jenderal pada korps tersebut.

Saat menjabat, ia memimpin operasi pembebasan sandera di Mapenduma.

Dilansir dari buku Sandera, 130 Hari Terperangkap di Mapenduma, kejadian ini berawal saat 26 orang peneliti yang tergabung dalam tim Ekspedisi Lorentz 95 tiba-tiba disandera oleh kelompok separatis, KKB Papua.

Bahkan, saat itu Kopassus dan Kostrad terus memburu KKB Papua yang membawa 26 sandera dari Tim, Lorentz selama 130 hari atau lima bulan.

Akhirnya, pemerintah Indonesia segera meminta ABRI (TNI) melakukan penyelamatan yang dikomandoi oleh Komandan Jenderal Kopassus saat itu, Mayjen TNI Prabowo Subianto.

Setelah berbagai upaya dilakukan, Tim Kopassus dan Kostrad berhasil menuntaskan misinya pada tanggal 9 Mei 1996.

2. Benny Moerdani

benny moerdani

sumber: sindonews.com

Ketika terjadi konfrontasi militer Indonesia-Malaysia (1964), Benny Moerdani saat itu bertugas memimpin tim kecil RPKAD (sekarang Kopassus) untuk menyusup ke Kalimantan Utara.

Aksinya yang tak kalah fenomenal adalah saat ia ‘menyusup’ di antara para prajurit Kopassus dan turut serta dalam operasi pembebasan pesawat Woyla



Tragedi pembajakan pesawat DC 9 Woyla merupakan peristiwa terorisme pertama dalam sejarah maskapai penerbangan Indonesia.

Kala itu, pasukan yang diterjunkan adalah pasukan Grup 1 Koppasandha yang dikomandoi oleh Kepala Pusat Intelijen Strategis, Letjen Benny Moerdani.

Terdapat banyak aksi Benny yang tak terduga dan bisa dikatakan ‘nyeleneh’

Salah satunya, saat pesawat berhasil dikuasai pasukan Kopassus, Benny Moerdani secara tiba-tiba masuk ke pesawat sambil menenteng pistol bersama Kolonel Teddy.

Mereka mengecek kondisi pesawat dan memastikan bahwa keadaan di sekitar bebas dari indikasi adanya bom.

Setelah mengecek secara keseluruhan, ternyata pesawat tersebut bersih dari bom.

Akhirnya, operasi pembebasan itu pun berjalan sukses.

3. A.M. Hendropriyono

AM hendropriyono

sumber: jelajahperkara.com

Hendropriyono merupakan seorang tokoh intelijen dan militer Indonesia.

Ia menjadi Kepala Badan Intelijen Negara pertama dan dijuluki The Master of Intelligence karena menjadi “Profesor di bidang ilmu Filsafat Intelijen” pertama di dunia.

Selama berkarir di dunia militer, AM Hendropriyono terlibat dalam sejumlah operasi yang membesarkan namanya.

AM Hendropriyono dikenal sebagai penuntas insiden bersejarah, Peristiwa Talangsari 1989.

Kala itu, AM Hendropriyono berhasil menindak potensi radikalisme dari Kelompok Warsidi di Talangsari, Lampung.

Pertempuran antara tim Kopassus yang dipimpin AM Hendropriyono pun menumbangkan Kelompok Warsidi itu.

Sebelum Peristiwa Talangsari 1989, AM Hendropriyono pernah melakukan aksi heroik bertempur dengan Pasukan Gerilya Rakya Sarawak (PGRS) dan Pasukan Rakyat Kalimantan Utara (Paraku).

***

Semoga artikel ini bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99.

Jangan lupa untuk pantau terus artikel menarik lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Ingin miliki rumah masa depan di Kota Bandung seperti di Cluster Griya Sakinah?

Temukan beragam pilihan rumah hanya di situs properti terpercaya 99.co dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts