Tertarik untuk memelihara burung bersuara merdu? Berikut ini beberapa jenis burung kecil dengan suara yang indah!
Burung kicau bersuara merdu terdiri dari berbagai jenis, ada yang ukurannya besar, standar, dan ada pula yang kecil.
Kalau kamu tertarik memelihara burung berukuran kecil, tak perlu ragu suaranya tidak akan senyaring burung yang ukurannya lebih besar.
Kenyataannya burung-burung kicau berukuran kecil pun banyak yang memiliki suara yang nyaring.
Namun soal suara, kualitas yang dihasilkan juga bergantung kepada bagaimana burung tersebut dirawat.
Apabila dirawat dengan baik dan benar, tentu burung kicau apapun bisa jadi gacor dan suaranya merdu.
Bagaimana, tertarik untuk memelihara burung berukuran kecil? Ini beberapa jenis burung kecil bersuara merdu yang patut kamu lirik!
Jenis Burung Kecil Suara Merdu
1. Kenari
Burung kenari adalah salah satu jeni burung kecil populer yang banyak dipelihara orang karena suaranya yang merdu.
Selain karena suaranya yang merdu, harga burung kenari pun cukup terjangkau bagi pemula yang ingin memelihara burung kicau.
Ukuran burung dengan nama latin Serinus canaria ini sekitar 10-12 sentimeter dari ujung paruh hingga ekor, sedangkan beratnya sendiri berada di kisaran 15 gram.
2. Love Bird
Belakangan ini popularitas burung love bird tengah naik karena banyak dicari orang untuk dipelihara di rumah.
Jenis burung kecil yang memiliki ukuran rata-rata 12-17 sentimeter dengan bobot sekitar 40-60 gram memiliki banyak daya tarik.
Mulai dari suaranya yang nyaring dan merdu, hingga warna bulunya yang indah dipandang.
3. Pleci
Burung pleci memiliki ciri khas berupa corak putih melingkar pada matanya sampai-sampai diberi julukan burung kacamata.
Selain itu, burung yang bisa dibilang ‘kecil-kecil cabe rawit’ dengan ukuran sekitar 15 sentimeter ini memiliki suara dengan karakteristik yang istimewa.
Bagi kamu yang sedang mencari jenis burung kecil untuk dipelihara, burung pleci bisa jadi pilihan yang tepat.
4. Cucak Hijau
Cucak hijau, sesuai dengan namanya, burung ini memiliki karakteristik yang mencolok dengan warna bulu hijau terang.
Tak hanya memiliki tampilan yang indah, cucak hijau juga bersuara merdu sehingga banyak diminati kicau mania.
Burung ini banyak ditemukan di wilayah Sumatera, Kalimantan, sampai Bali.
5. Tledekan
Burung tledekan atau burung sulingan memiliki suara yang nyaring dan populer di kalangan kicau mania.
Selain memiliki suara yang nyaring, burung ini rupanya juga pintar menirukan suara burung lain.
Termasuk sebagai burung berukuran kecil, ukuran tledekan berkisar antara 14-15 sentimeter dengan berat 12,5-18 gram.
Ada beberapa jenis tledekan yang populer, yakni tledekan laut, tledekan gunung, dan tledekan selendang biru.
6. Prenjak
Burung prenjak tergolong sangat kecil karena hanya memiliki panjang tubuh sekitar 10-15 sentimeter.
Meskipun ukurannya kecil, nyatanya burung ini memiliki suara yang sangat lantang.
Prenjak berasal dari keluarga Sylviidae dengan postur tubuh yang tidak hanya kecil saja, tapi juga ramping.
7. Kolibri
Popularitas burung kolibri sudah tidak dapat diragukan lagi, sebab burung ini memiliki tampilan yang sangat indah.
Burung ini banyak ditemukan di wilayah Amerika Selatan dan Utara, juga ada sekitar 300 spesies kolibri yang hidup di pedalaman hutan Amazon.
Di Indonesia sendiri, jenis burung kolibri yang paling populer adalah kolibri ninja.
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Nuansa Alam Setiabudi Clove!