Berita Ragam

Jenis-Jenis Poster Berdasarkan Isi dan Tujuannya. Lengkap dengan Pengertian dan Ciri-cirinya!

4 menit

Agar poster yang dibuat tepat sasaran, kamu perlu mengetahui jenis jenis poster. Pasalnya, tiap poster memiliki tujuannya masing-masing. Untuk lebih jelasnya, tengok pembahasan lengkap di bawah ini!

Dalam kehidupan sehari-hari, kamu tentu tidak asing dengan poster.

Umumnya, poster terpsang di ruang-ruang publik dengan berbagai tujuan seperti memengaruhi orang untuk melakukan sesuatu atau hanya sekadar memberi informasi saja.

Nah, poster sendiri terbagi menjadi beberapa macam dan dikategorikan berdasarkan isi dan tujuannya.

Diambil dari berbagai sumber, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Apa Itu Poster?

orang sedang menata plakat

sumber: foto.bisnis.com       

Poster adalah jenis media publikasi atau desain grafis yang berisikan tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya.

Tujuannya adalah untuk memberikan informasi kepada khalayak umum terkait suatu hal.

Poster umumnya dipasang di tempat yang ramai dan strategis.

Ini dilakukan untuk mendapatkan perhatian banyak orang.

Itulah mengapa poster kerap dimanfaatkan sebagai sarana mempromosikan barang, jasa, dan kegiatan.

Ciri-Ciri Poster

Poster memiliki beberapa ciri-ciri yang membedakanya dengan jenis media publikasi lainnya.

Inilah penjelasan soal ciri-ciri poster:

  • Dicetak di atas kertas atau kain
  • Menggunakan bahasa yang jelas dan santun
  • Menggunakan kalimat persuasif
  • Mengombinasikan simbol, huruf, angka, dan gambar
  • Mampu menarik perhatian
  • Ditempatkan di lokasi yang ramai dilalui khalayak

Jenis Jenis Poster Berdasarkan Isi

Agar lebih memahami soal apa itu poster, simak ulasan seputar jenis-jenis poster berdasarkan isi di bawah ini.

1. Poster Niaga

jenis poster niaga

jenis jenis poster berdasarkan isinya sumber: canva.com

Poster niaga adalah desain grafis yang dibuat untuk menawarkan barang atau jasa.

Tujuannya adalah menginformasi barang atau jasa yang akan dipasarkan oleh perusahaan.

Contoh poster niaga adalah poster restoran yang baru buka atau sedang mengadakan promo.

2. Poster Layanan Masyarakat

poster layanan masyarakat

sumber: saintif.com

Poster layanan masyarakat adalah media publikasi yang memuat informasi seputar berbagai pelayanan pada masyarakat.

Biasanya, pemerintah atau lembaga menggunakan poster ini untuk mengedukasi masyarakat agar memahami konteks yang ingin disampaikan.

Contoh poster layanan masyarakat adalah poster kesehatan tentang bahaya merokok.

3. Poster Kegiatan

jenis poster kegiatan

jenis poster berdasarkan isi sumber: gbsri.com

Poster kegiatan berisikan berbagai macam informasi mengenai acara yang akan dilakukan seperti pengisi acara, waktu, dan tempat.

Tujuan dari poster ini adalah agar orang yang melihat mengetahui acara tersebu sehingga mereka bisa datang ke tempat penyelenggaraan.

Adapun, contoh yang bisa ditemukan adalah poster konser musik.

4. Poster Pendidikan

poster pendidikan

jenis poster berdasarkan isi sumber: meenta.net

Poster pendidikan adalah media publikasi yang berisi berbagai macam pengarahan dan penjelasan yang berkaitan dengan pendidikan.

Adanya poster ini berfungsi untuk memberi informasi seputar pengetahuan atau memotivasi orang.

5. Poster Karya Seni

karya seni lukisan

jenis jenis poster berdasarkan isinya

Poster karya seni adalah desain grafis yang mempunyai sifat ekspresif dan penuh tanda tanya.

Karena sifatnya, poster ini sulit ditebak dan belum tentu diartikan sama antara satu orang dengan orang lainnya.

Jenis Jenis Poster Berdasarkan Tujuan

Tak hanya dibedakan berdasarkan isi, ada juga macam macam poster yang dikategorikan dari tujuannya.

Simak penjelasan soal jenis jenis poster berdasarkan tujuan di bawah ini.



1. Poster Propaganda

jenis poster afirmasi

sumber: siplahtelkom.com

Poster propaganda adalah media publikasi yang bertujuan untuk mengembalikan semangat masyarakat umum.

Desain grafis ini kerap ditemukan pada momen-momen perjuangan seperti pada masa kemerdekaan Indonesia.

Contohnya adalah poster tentang semangat perjuangan bertuliskan “Darahku Merah, Tak Sudi Didjadjah!”.

2. Poster Kampanye

jenis poster kampanye

sumber: canva.com

Poster kampanye biasanya sering muncul di masa-masa Pilkada atau Pemilu.

Pasalnya, tujuan poster ini adalah untuk meraih simpati masyarakat sebanyak mungkin.

Contoh poster kampanye adalah poster bergambar calon pejabat dan janji-janjinya jika nanti terpilih.

3. Poster Afirmasi

jenis poster propaganda

sumber: id.aliexpress.com

Poster afirmasi cukup menarik karena mempunyai tujuan memotivasi pembacanya.

Pada era digital seperti saat ini, desain grafis tersebut sering ditemukan dengan kata kata motivasi.

4. Poster “Dicari”

berita orang hilang

sumber: twitter.com/TMCPoldaMetro

Seperti namanya, poster ‘dicari’ memiliki tujuan untuk mencari orang maupun benda-benda yang diperlukan.

Contohnya adalah poster mengenai orang hilang.

5. Poster Film

jenis poster film

sumber: blibli.com

Poster film adalah media publikasi untuk mempromosikan film-film terbaru yang akan atau sedang ditayangkan.

Adanya poster ini di tempat umum bertujuan agar masyarakat tertarik untuk menonton film yang dipromosikan.

6. Poster “Cheesecake”

poster blackpink

poster cheesecake blackpink sumber: imdb.com

Poster “cheesecake” bertujuan untuk mencari perhatian masyarakat umum.

Biasanya, poster ini berisikan gambar orang-orang terkenal seperti selebriti, penyanyi, dan figur publik lainnya.

7. Poster Riset

jenis poster riset

sumber: diktilitbangmuhammadiyah.org

Poster riset memiliki tujuan untuk menginformasikan kegiatan penelitian riset kepada orang banyak.

Surat tempelan ini sering ditemui di sekolah atau kampus.

8. Poster Kelas

jenis poster kelas

sumber: canva.com

Terakhir, ada poster kelas.

Poster ini bertujuan untuk memberi pengetahuan dan motivasi kepada siswa.

Surat tempelan tersebut umumnya terlihat di dalam kelas-kelas yang ada di sekolah.

Cara Membuat Poster

Setelah mengetahui ciri-ciri dan jenisnya, kamu wajib mengetahui bagaimana cara membuat poster.

Untuk pembuatannya, ikuti saja langkah-langkah berikut ini!

  1. Tentukan topik dan tujuan poster yang hendak dibuat.
  2. Buat kalimat dalam poster yang singkat dan bersifat memberi sugesti.
  3. Gunakan gambar yang menarik.
  4. Gunakan media yang tepat dalam membuat poster.

***

Semoga pembahasan di atas dapat bermanfaat untuk Property People!

Simak terus artikel seputar pendidikan lainnya dengan mengakses laman Berita 99.co.

Kunjungi laman Google News kami setiap harinya agar tidak ketinggalan berita terbaru.

Sedang mencari rumah idaman di kawasan Karawaci, Tangerang?

SOHO Flex Space layak untuk dipertimbangkan.

Cek ketersedian hunian yang kamu cari hanya di www.99.co/id karena mencari properti kini bisa #segampangitu!



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts