Ubah tampilan dapur agar semakin segar dengan menambahkan beberapa jenis tanaman hias berikut ini. Simak artikelnya sampai selesai, ya!
Tanaman hias belakangan ini tengah banyak diminati oleh khalayak luas.
Banyak orang berlomba mencari tanaman hias guna dijadikan unsur dekorasi di dalam rumah.
Tidak mengherankan, jika saat ini kita mengenal banyak jenis tanaman hias yang bisa dijadikan unsur interior di sudut-sudut rumah.
Tak terkecuali di dapur…
Nyatanya, ada beberapa jenis tanaman hias yang bisa bikin ruangan dapur semakin segar dan cantik.
Tak hanya bermodalkan tampilan, beberapa tanaman hias yang akan diulas ini, punya banyak manfaat bagi lingkungan di sekitarnya.
Penasaran, apa saja tanaman hias itu?
Langsung kita bahas!
Dikumpulkan dari berbagai sumber, ini dia jenis tanaman hias yang cocok segarkan suasana di dapur rumah.
7 Jenis Tanaman Hias yang Mampu Menyegarkan Suasana Dapur
1. Spider Plant atau Lili Paris
Jenis tanaman hias pertama yang bisa kamu simpan di dapur adalah spider plant.
Tanaman yang satu ini tak membutuhkan perawatan khusus, dan kuat disimpan dalam ruangan tertutup.
Selain itu, spider plant atau yang kita kenal sebagai lili paris, dipercaya bisa memurnikan udara.
Terlebih tampilannya juga sangat cantik.
Cocok jadi hiasan di dapur rumah.
2. Lidah Mertua
Lidah mertua dikenal luas sebagai tumbuhan yang kuat dan kaya manfaat.
Ia bisa bertahan dalam berbagai cuaca, sekalipun tak mendapat suplai cahaya matahari yang optimal.
Serupa dengan lili paris, lidah mertua dapat menyerap polutan berbahaya, maka cocok disimpan jadi hiasan di dapur.
Kamu dapat menggunakan pot gantung gantung atau yang berukuran kecil.
Lalu simpan lidah mertua di salah satu sudut ruangan dapur.
Pasti cantik!
3. Air Plant atau Tanaman Udara
Lanjut ke rekomendasi jenis tanaman hias berikutnya.
Kali ini kami memilih jenis air plant atau tanaman udara, sebagai tumbuhan yang bisa kamu simpan di dapur rumah.
Ada hal unik dari tanaman hias satu ini.
Dikutip pada laman kompas.com, air plant ternyata sanggup hidup tanpa media tanam.
Bahkan, nutrisi yang ia peroleh berasal dari debu-debu yang melekat pada daun-daunnya.
Menarik, bukan?
Oleh karena itu, karakteristik air plant yang mampu hidup di dalam ruangan sangat pas jika kamu jadikan ia sebagai tanaman hias di dapur.
Apalagi kamu dapat menyimpan ia sesuka hati…
Mau dingatung, di pot, atau ditempel, tanaman udara akan tampil jadi interior dapur yang mengesankan!
4. Lavender
Selain rupanya yang cantik, wangi lavender akan mampu tangkal nyamuk-nyamuk nakal di dapur.
Sebaliknya bagi manusia, wangi tanaman lavender bikin mood memasak makin bergelora.
Cocok kamu pilih dan jadi hiasan di dapur rumah!
5. Lidah Buaya
Jenis tanaman hias di dapur harus memiliki karakteristik bandel; kuat dan tak gampang mati.
Nah, lidah buaya tampaknya memenuhi kriteria itu.
Tak perlu yang ukurannya besar, cukup jenis lidah buaya kecil saja.
Ia akan menjelma mempercantik suasana dapur.
Tak hanya itu, dalam berbagai sumber menyebut, daging lidah buaya bisa meredam panas dari luka bakar.
Sehingga, jika tanganmu terkena cipratan minyak karena memasak, lidah buaya yang disimpan di dapur dapat digunakan sebagai obat darurat.
6. Sirih Gading
Mencari tanaman hias gantung dengan karakter merambat?
Maka siring gading sangat cocok!
Ia pun kuat disimpan di ruangan yang minim cahaya, seperti di dapur.
Jika sudah dewasa, sirih gading yang disimpan di pot gantung akan tampak memesona!
7. English Ivy
Terakhir ada jenis tanaman hias english ivy.
Secara karakter, ia adalah tanaman rambat berwarna hijau yang cukup cantik.
Meski tampilannya biasa saja, siapa sangka, ia mempunyai banyak manfaat.
Dilansir pada laman klikdokter.com, english ivy dipercaya bisa menyerap banyak racun yang beredar di sekitarnya.
Maka ia kami rekomendasikan untuk disimpan sebagai aksen dekoratif di dapur.
Penempatannya bisa di mana saja.
Sekadar usul, simpan english ivy dekat jendela di dapur atau di gantung.
Kelak jika sudah tumbuh, ia akan jadi hiasan dapur yang sangat mencolok!
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari apartemen premium di Kota Surabaya?
Maka Grand Shamaya bisa menjadi opsi paling tepat!
Selengkapnya dapat kamu simak di www.99.co/id.