Demi mewujudkan perjalanan Jakarta sampai Bandung cuma 1 jam, KAI siapkan LRT dan KA Feeder untuk dukung kereta cepat. Berikut informasinya!
PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) sedang menyiapkan dua layanan kereta api yang nantinya dapat menghubungkan pusat Jakarta dan Bandung dengan Stasiun Kereta Cepat.
Hal ini bertujuan untuk mendukung konektivitas Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) yang mulai beroperasi tahun depan.
Dua layanan itu adalah LRT Jabodebek serta KA Feeder KCJB.
“Hadirnya LRT Jabodebek dan KA Feeder ini akan mempermudah konektivitas masyarakat untuk menuju stasiun KCJB melalui sistem transportasi yang bebas kemacetan dan tepat waktu,” ungkap VP Public Relations KAI, Joni Martinus, seperti dikutip rilis resmi KAI, pada 5 Desember 2022.
KAI Siapkan LRT dan KA Feeder untuk Dukung Kereta Cepat
1. Menghubungkan Kota Jakarta
Masih menurut rilis yang sama, dengan memakai LRT Jabodebek, pelanggan hanya menempuh waktu 20 menit dari Stasiun LRT Jabodebek Dukuh Atas ke Stasiun LRT Jabodebek Halim.
Setelah sampai ke Stasiun LRT Jabodebek Halim pelanggan bisa langsung berpindah ke Stasiun KCJB Halim karena dua layanan tersebut kabarnya sudah terintegrasi di tempat yang sama.
Bahkan pada jam sibuk, headway LRT Jabodebek rute Dukuh Atas – halim bisa mencapai 8 menit sekali.
“Masyarakat juga dapat menggunakan KRL Commuterline menuju stasiun yang terkoneksi dengan LRT Jabodebek yaitu Stasiun Sudirman dan Cawang untuk selanjutnya meneruskan perjalanan menggunakan LRT ke Stasiun KCJB Halim,” ungkap Joni.
Lalu, bagaimana setelah sampai ke Bandung?
2. Padalarang ke Bandung
Sekadar informasi, Stasiun KCJB tak berada di jantung Kota Bandung, tetapi lokasinya ada di Padalarang.
Nah, setelah para penumpang menempuh waktu kira-kira 20 menit dari LRT Jabodebek ke KCJB Halim, lalu dilanjutkan dari Stasiun KCJB Halim ke Stasiun KCJB Padalarang yang memakan waktu hanya 30 menit.
Setelah sampai di Padalarang, pihak KAI sudah menyiapkan layanan KA Feeder yang jadwalnya menyesuaikan jadwal kedatangan KCJB.
Sementara waktu tempuh KA Feeder ke Stasiun Bandung hanya sekitar 18 menit.
“Dengan menggunakan layanan kereta api yang sudah terkoneksi tersebut, maka total waktu yang dibutuhkan antar pusat Kota Jakarta dan Bandung sekitar satu jam perjalanan. Dengan teknologi dan SDM terbaik KAI akan memastikan bahwa seluruh perjalanan kereta api tersebut beroperasi tepat waktu seperti layanan KAI yang sudah ada saat ini,” urai Joni.
***
Itulah tadi informasi mengenai KAI siapkan LRT dan KA Feeder untuk dukung kereta cepat.
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak artikel menarik lainnya di Berita.99.co.
Tak lupa, kunjungi Google News Berita 99.co Indonesia untuk menemukan informasi paling baru.
Leuwi Gajah Residence bisa jadi pilihan tepat bila kamu ingin punya rumah di Cimahi yang dekat dengan Kota Bandung.
Informasi lebih lengkap, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.
***sumber foto: kai.id