Sebelum mengajukan pinjaman untuk beli rumah tanpa riba, kamu bisa juga loh melakukan simulasi pembiayaan rumah syariah. Yuk, simak caranya di sini!
Selain menggunakan KPR syariah, ada fasilitas pembiayaan rumah syariah lainnya yang bisa dijadikan pilihan, yaitu dengan Danasyariah.
Berkolaborasi dengan 99.co, Danasyariah menyuguhkan fasilitas pendanaan kepemilikan rumah syariah di → danasyariah.rumah123.com serta pendanaan lewat fasilitas Dana Rumah.
Kamu dapat mengajukan dana pembiayaan hingga Rp2 miliar dan tak perlu menyediakan uang muka* (*selama kapasitas kemampuan mencukupi).
Margin yang ditawarkan pun kompetitif mulai dari 5.4 persen untuk dua tahun pertama.
Simulasi Pembiayaan Rumah Syariah dengan Danasyariah
Tertarik untuk mengajukannya?
Kamu bisa langsung mencobanya di halaman ini → danasyariah.rumah123.com/pembiayaan-rumah/
Cara melakukan simulasinya mudah banget, cukup memasukkan info harga properti, uang muka, jangka waktu cicilan yang direncanakan, hingga pilihan persentase margin yang ditawarkan pada masing-masing kolom.
Sebagai contohnya, harga rumah syariah yang ingin kamu beli ialah Rp500 juta, lalu kamu memiliki uang muka sebesar Rp10 juta, dan jangka waktu yang kamu inginkan.
Jangka waktu cicilan yang ditawarkan Danasyariah ialah hingga 15 tahun, loh!
Terakhir, masukkan pilihan persentase margin yang ditawarkan yaitu 14 persen atau 16 persen dan klik tombol hitung.
Maka, hasil perhitungan simulasi pembiayaan rumah syariah dari Danasyariah pun akan muncul.
Perlu dicatat, simulasi ini ialah perkiraan dan proyeksi sehingga tidak bisa dijadikan patokan resmi dalam proses mengajukan, ya!
Yuk, mulai hijrah finansial dengan beli rumah tanpa riba menggunakan Danasyariah!
Nantikan informasi dan pembahasan lainnya seputar jual beli properti hanya di www.99updates.id, ya!