Interior Rumah Anda

7 Inspirasi Kamar Anak Perempuan Minimalis yang Trendi dan Catchy | Layaknya Kamar Putri Kerajaan!

3 menit

Si kecil ingin punya kamar yang indah bak di negeri dongeng? Namun, kamu bingung mencari desain kamar anak yang cocok? Tenang saja, berikut 99.co Indonesia hadirkan desain kamar anak perempuan minimalis yang bisa kamu jadikan inspirasi!

Merancang kamar anak minimalis yang nyaman bisa dibilang gampang-gampang susah.

Kamu harus memperhatikan beberapa elemen seperti furnitur, hiasan, corak, dan tekstur, sehingga bisa menciptakan kamar yang menawan.

Warna-warna feminin seperti pink, ungu, biru, atau kuning pun tak boleh absen jika kamu ingin menciptakan kamar bak putri kerajaan.

Jika diterapkan pada kamar anak, desain tersebut akan membuat kamar lebih dari sekadar tempat beristirahat saja.

Pasalnya, kamar bisa juga menjadi ruang kesayangan si kecil untuk berkreasi dan berimajinasi dalam dunia bermainnya.

Untuk itu, Sahabat 99 perlu memilih desain kamar tidur anak perempuan minimalis yang cocok untuk si kecil, seperti 7 inspirasi kamar di bawah ini!

7 Inspirasi Kamar Anak Perempuan Minimalis

1. Kamar Anak Perempuan dengan Dekorasi Kanopi yang Elegan

kamar perempuan

sumber: recentlytheblog.com

Adanya dekorasi kanopi membuat kamar anak perempuan minimalis ini terlihat lebih elegan dan unik.

Terlihat, salah satu dinding kamarnya ditutup dengan papan kayu yang memberi nuansa cantik pada kamar.

Beberapa hiasan dan furnitur yang tersimpan dalam kamar semakin membuatnya terlihat lebih catchy.

Baca Juga:

7 Desain Kamar Anak Artis Indonesia. Lucu Dan Mudah Ditiru Di Rumah!

2. Kamar Anak Perempuan Pencinta Hewan

Kamar Perempuan Pencinta Hewan

sumber: rumahunieq.com

Untuk memilih inspirasi kamar anak perempuan, terlebih dahulu kamu harus melihat hal-hal favorit si kecil.

Dengan begitu, desain ruangan bisa menghadirkan karakter favoritnya, sehingga si kecil akan semakin betah di kamar.

Contohnya, karakter kucing seperti gambar di atas.

Kamu bisa mengaplikasikan dekorasi kucing di salah satu area yang mudah terlihat.

Oh iya, jangan diaplikasikan di banyak tempat ya, sebab bisa saja sewaktu-waktu anak akan bosan dan ingin mengganti dekorasi.

3. Kamar Anak Perempuan dengan Wallpaper Floral

Kamar Wallpaper Floral

sumber: decoruntold.com

Kalau kamu bosan dengan wallpaper dinding yang polos, kamu bisa lo memasang wallpaper seperti gambar di atas.

Selain lebih berwarna, motif floral bisa memberi sentuhan feminin yang menarik.

Kombinasi warna pastel dan putih membuat kamar terasa hangat dan lapang.

Selain itu, penggunaan tempat tidur yang berwarna putih dan pink akan menciptakan keselarasan yang menawan.



4. Kamar Anak Perempuan Tingkat

Kamar Anak Perempuan Tingkat

sumber: dhoumm.co

Mungkin, sulit bagi sebagian orang tua untuk menciptakan kamar anak yang bernuansa fantasi.

Namun, dengan hanya mengaplikasikan warna pastel yang hangat, serta dekorasi kelambu dan boneka, kamu bisa lo menciptakan ruang yang menyerupai kamar putri kerajaan.

Sahabat 99 pun dapat membuat ruang bermain di kamar, dengan memasang tangga kayu dan memanfaatkan langit-langit agar bisa dibuat sebagai ruang tersendiri.

5. Kamar Anak Perempuan Bertema Kerajaan

Kamar Anak Perempuan Bertema Kerajaan

sumber: kidsbedroomideas.eu

Tak bisa dipungkiri, banyak orang tua yang rela merogoh kocek lebih dalam untuk mempercantik kamar anak perempuan agar sesuai dengan imajinasi si kecil.

Coontohnya seperti desain kamar anak bertema kerajaan yang satu ini.

Desain tersebut menciptakan ruang yang mewah, dengan dekorasi yang persis khas istana, lengkap dengan sepasang tangga mini.

Dijamin deh si kecil pasti senang dan betah berdiam dan bermain di kamar!

6. Kamar Anak Perempuan Bernuansa Monokrom

Kamar Anak Perempuan Bernuansa Monokrom

sumber: loveahomy.com

Penggunaan warna hitam dan putih pada kamar bisa menciptakan ruangan yang luas dan elegan.

Kamu juga bisa menambahkan aksen warna pastel pada dekorasi kamar untuk memberikan splash of color dan membuat ruangan tidak terlihat membosankan.

Kombinasi ini akan menambah kesan feminin yang cocok diterapkan pada kamar si kecil.

7. Kamar Tidur Anak Perempuan Serba Pink

Kamar Tidur Anak Perempuan Serba Pink

sumber: longstridemusic.com

Pemilihan warna pink yang lembut pada kamar anak perempuan akan sangat cantik jika diterapkan.

Kamu pun bisa memilih furnitur dan dekorasi yang bernuansa pink agar menciptakan paduan yang harmoni dan atraktif.

Baca Juga:

11 Tips Dekorasi Kamar Anak Secara Mudah Dan Trendy Tahun 2020

***

Semoga ulasannya menginspirasi ya, Sahabat 99!

Jangan lupa pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Bagi kamu yang tertarik tinggal di perumahan keren seperti Roseville BSD City, langsung saja kunjungi 99.co/id. 



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts