Ternyata ada banyak hal positif yang bisa kamu dapatkan jika tinggal di rumah mewah, lo! Intip beragam kelebihan tinggal di rumah mewah di sini!
Hampir semua orang memimpikan tinggal di rumah yang besar, megah, dan glamor.
Namun, pernahkah kamu bertanya apa alasan mengapa orang-orang ingin tinggal di rumah mewah?
Ternyata, ada beragam kelebihan yang bisa kamu dapatkan dari tinggal di hunian yang satu ini.
Yuk, simak beragam kelebihan tinggal di rumah mewah di bawah ini!
Beragam Kelebihan Tinggal di Rumah Mewah
1. Keamanan Terjamin
Kelebihan tinggal di rumah mewah pertama adalah memiliki keamanan yang terjamin.
Kebanyakan rumah mewah ditinggali oleh orang-orang dengan ekonomi kelas menengah ke atas.
Hal itu membuat hampir semua rumah mewah dilengkapi dengan keamanan maksimal, mulai dari CCTV hingga pos satpam di depan rumah.
Dengan adanya penjagaan ini, kamu akan merasa lebih aman dan nyaman tinggal di rumah.
Kamu pun bisa dengan nyaman meninggalkan rumah tanpa takut akan terjadi pencurian karena rumah dijaga 24/7.
2. Tempat Tinggal yang Nyaman
Hal yang bisa kamu dapatkan dari tinggal di rumah yang megah berikutnya adalah rasa nyaman.
Penghuni rumah mewah akan merasa nyaman karena banyaknya fasilitas yang bisa kamu miliki di hunianmu.
Beberapa fasilitas yang bisa kamu dapatkan di rumah di antaranya adalah kolam renang, gym, atau sauna pribadi.
Selain itu, jika kamu tinggal di rumah mewah yang terletak di perumahan elit, kamu bisa mendapatkan lebih banyak lagi fasilitas yang bisa kamu gunakan.
Umumnya, perumahan elit memiliki fasilitas seperti lapangan tennis, jogging track, dan lapangan golf.
3. Mendapatkan Status Sosial Tinggi
Kelebihan tinggal di rumah mewah berikutnya adalah kamu akan otomatis mendapatkan status sosial yang tinggi.
Orang-orang pasti akan memandang pemilik rumah mewah sebagai seseorang yang sukses dan berasal dari perekonomian menengah ke atas.
Hal ini karena banyak orang beranggapan hanya orang kaya saja yang bisa memiliki rumah besar dan megah.
Alasan banyak orang beranggapan hal ini adalah karena dibutuhkan uang yang sangat banyak untuk membangun rumah ini.
Oleh karena itu, tak sembarangan orang yang bisa membangun rumah mewah.
4. Akses yang Lebih Mudah ke Kota
Kebanyakan rumah mewah tak hanya memiliki lahan yang luas, tetapi juga lokasi yang strategis.
Lokasi strategis ini membuatnya dekat dengan berbagai fasilitas umum di kota.
Hal ini akan memudahkan pemilik rumah untuk mengunjungi banyak tempat dengan waktu yang singkat.
Jalanan menuju rumah mewah pun kebanyakan sudah sangat baik dan terawat, sehingga mudah dilalui berbagai jenis kendaraan.
5. Nilai Investasi Tinggi
Kelebihan tinggal di rumah mewah terakhir adalah nilai investasi properti yang tinggi.
Baik ditinggali atau dibiarkan kosong, rumah mewah akan tetap menguntungkan kamu sebagai pemilik hunian.
Nilai jual rumah beserta lokasi rumah akan terus meningkat secara pesat.
Hal ini membuatnya sangat cocok dijadikan sebagai investasi jangka panjang.
Kekurangan Tinggal di Rumah Mewah
Meski demikian, ada beberapa kekurangan tinggal di rumah mewah yang bisa kamu rasakan.
Beragam kekurangan tersebut di antaranya adalah
- biaya yang lebih besar untuk pemeliharaan dan perawatan;
- ukuran yang besar membuat kamu merasa jauh dengan anggota keluarga lainnya,
- banyaknya ruangan membuat pemilik membeli banyak hal tak penting, dan
- harga yang tinggi membuat rumah lebih sulit dijual.
Dari penjelasan di atas, kamu pilih mana, rumah mewah atau rumah sederhana?
***
Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.
Jika sedang mencari rumah di Deli Serdang, bisa jadi Arnavat Darpha adalah jawabannya.
Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!
Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!