Berita Ragam

Kenapa Orang Amerika Takut Makan Kangkung padahal Mengandung Banyak Nutrisi? Alasannya Masuk Akal!

2 menit

Berbeda dengan masyarakat Indonesia yang gemar mengonsumsi sayuran kangkung, warga Amerika Serikat justru takut dengan sayuran berwarna hijau tersebut. Kira-kira, kenapa orang Amerika takut makan kangkung?

Kangkung merupakan salah satu sayuran yang banyak diminati oleh masyarakat di Indonesia.

Kangkung mengandung energi, protein, lemak, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, hingga zat besi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Selain kaya akan gizi dan nutrisi, kangkung juga kerap diolah menjadi sajian yang lezat.

Namun, meski kaya manfaat dan memiliki cita rasa yang lezat, rupanya sayuran yang satu ini dianggap berbahaya di Amerika Serikat.

Tentu saja hal ini mengundang rasa penasaran banyak orang.

Daripada penasaran, langsung saja simak alasannya di bawah ini!

Kenapa Orang Amerika Takut Makan Kangkung?

Larangan Mengonsumsi Kangkung

Di Amerika Serikat terdapat larangan menanam kangkung, memperjualbelikan, serta mengonsumsinya.

Di bawah wewenang undang-undang dari Federal Noxious Weed Act, Layanan Pemeriksaan Kesehatan Hewan dan Tanaman USDA (APHIS) melarang penjualan dan pembelian tanaman ini.

Untuk membeli bibitnya saja, masyarakat Amerika harus memiliki izin dari APHIS.

Jika ingin menumbuhkan tanamannya, harus ada izin membeli bibit di perusahaan yang memiliki izin valid untuk menjual bijinya.

Dianggap sebagai Gulma

kangkung untuk menjaga kesehatan mata

Masyarakat Amerika takut mengonsumsi kangkung karena mereka beranggapan kangkung berada dalam daftar gulma federal yang berbahaya karena terbentuk dari air tawar di iklim tropis.

Gulma sendiri adalah tanaman liar yang biasa dikenal dengan sebutan hama yang dinilai berbahaya.

Karena hal itu, kangkung dinilai oleh masyarakat Amerika dapat berpotensi menyebabkan keracunan.

Sarang Serangga dan Bakteri

Alasan selanjutnya kenapa orang Amerika takut makan kangkung adalah batang kangkung yang berongga.

Rongga pada batang kangkung dianggap dapat menjadi sarang serangga dan bakteri kecil.

Melihat hal ini, warga Amerika memilih untuk tidak mengonsumsi kangkung.

Apa Saja Makanan yang Dilarang di Amerika?

Selain kangkung, terdapat beberapa bahan makanan lain yang juga dilarang dikonsumsi di Amerika dan jika tidak diolah dengan baik:

1. Tebu

Tanaman tebu sebenarnya tidak berbahaya untuk dimakan, tetapi jika dibiarkan terlalu lama bisa membuatnya jadi tidak akan terasa manis lagi.



Selain itu, memakan tebu yang berjamur atau terlalu lama disimpan dapat berisiko beracun.

Jamur yang menempel pada tebu jika tidak sengaja termakan bisa menyebabkan kematian atau penyakit saraf.

Oleh sebab itu, warga Amerika takut memakan tanaman yang satu ini.

2. Singkong

singkong

foto: healthline.com

Di Amerika Selatan dan sebagian negara di Asia, singkong merupakan sumber kalori yang paling penting ketiga setelah jagung dan beras.

Namun di Amerika Serikat, bahan makanan pokok ini dianggap bisa beracun jika tidak diolah dengan benar.

Umbi ini mengandung racun hidrogen sianida dan perlu regulasi ketat terkait proses pengolahan dan produksi untuk mengurangi kadar racunnya.

3. Susu Mentah

Selanjutnya adalah susu mentah yang termasuk dilarang untuk dikonsumsi di Amerika.

Amerika melarang susu yang tidak melalui proses pasterisasi karena kekhawatiran adanya bakteri yang terkandung di dalamnya.

4. Kinder Joy

makanan yang dilarang di amerika

foto: instagram.com/kinderind/

Kinder Joy juga termasuk makanan yang dilarang di Amerika Serikat.

Undang-undang yang berlaku di Amerika menyebut produk makanan yang menyelipkan konten selain makanan di dalamnya tidak boleh diperjualbelikan.

Pasalnya, hal itu ditakutkan membuat anak-anak akan memakan atau tersedak oleh konten selain makanan itu.

Penyelundupan Kinder Joy ini sendiri pernah terjadi dan pelakunya dikenakan denda sebesar Rp180 juta.

***

Itulah alasan kenapa orang Amerika takut makan kangkung dan apa saja makanan yang dilarang di Amerika.

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian impian di Tangerang Selatan?

Temukan beragam pilihan perumahan seperti di Paradise Serpong City hanya di 99.co/id dan Rumah123.com, karena kami memang #AdaBuatKamu.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts