Banyak pertimbangan yang perlu diperhatikan ketika hendak membeli hunian. Adapun sebagian orang menitikberatkan perihal jarak yang dekat dengan tempat kerja atau kantor. Kira-kira, apa saja keuntungan dan kerugian rumah dekat kantor?
Sahabat 99, mempunyai rumah di kawasan perkotaan tentu menjadi idaman banyak orang.
Berbagai kemudahan terkait akses, suasana, hingga berbagai fasilitas yang diperlukan menganga di depan mata.
Di luar itu, salah satu alasan utama membeli hunian di perkotaan adalah untuk memangkas waktu tempuh menuju kantor.
Akan tetapi, sebelum memutuskan untuk membeli rumah dekat kantor, kamu mesti memerhatikan terlebih dahulu untung ruginya, lo.
Jangan sampai kamu menyesal di kemudian hari dan ingin pindah karena merasa tidak betah.
Agar hal itu tidak terjadi, yuk, kenali untung-rugi memiliki hunian di dekat kantor yang telah kami rangkum dari berbagai sumber.
Keuntungan Rumah Dekat Kantor
1. Lebih Hemat Waktu
Keuntungan mempunyai rumah dekat kantor yang paling terasa yakni terkait hematnya waktu ketika hendak pergi atau pulang kerja.
Kamu tak perlu macet-macetan di perjalanan sehingga bukan tidak mungkin hal ini bisa membuatmu lebih produktif.
Tak hanya itu, tingkat stres yang umumnya dialami oleh orang-orang perkotaan karena jarak kantor yang jauh tak akan kamu dapatkan.
Kamu pun bakal memiliki waktu yang lebih banyak.
2. Menghemat Uang Transportasi
Rumah dekat kantor juga sangat memengaruhi kamu dari segi pengeluaran untuk transportasi.
Entah itu ongkos naik kendaraan umum atau bensin yang diperlukan sehari-hari.
Sebagai contoh, ketika mempunyai rumah di Bogor sementara kantor berada di Jakarta, tentu saja ini membutuhkan anggaran bulanan untuk transportasi yang tidak sedikit.
Nah, hunian dekat kantor membuat kamu bisa menekan pengeluaran tersebut dan memilihnya untuk keperluan lain atau bahkan ditabung.
3. Menerapkan Gaya Hidup Sehat
Hunian dekat kantor tentu saja membuat kamu lebih banyak berjalan atau naik sepeda dibandingkan dengan menggunakan kendaraan bermotor.
Hal ini secara perlahan akan bermanfaat bagi tubuh bahkan bisa jadi gaya hidup sehat.
Apalagi, misalnya, kamu termasuk orang yang jarang berolahraga.
Dengan jalan kaki atau bersepada ke kantor, tubuh akan bergerak setiap hari sehingga tidak kaku.
Kerugian Rumah Dekat Kantor
1. Bising
Tinggal di daerah perkantoran mempunyai perbedaan dengan menempati hunian di permukiman pada umumnya.
Paling terasa adalah tingkat kebisingan yang jauh lebih besar karena mobilitas dari para pekerja di sekitar kantor.
Selain ketenangan yang sulit didapat, bukan tidak mungkin kebisingan ini juga disebabkan oleh lalu-lalang kendaraan.
Maka, jika hendak memutuskan membeli rumah dekat kantor, faktor kebisingan ini mesti benar-benar diperhatikan.
2. Polusi Udara
Tingkat polusi kota yang besar juga menjadi ancaman ketika memiliki rumah dekat kantor, apalagi jika kawasan tersebut menjadi area perkantoran dari berbagai jenis usaha.
Selain memengaruhi kesehatan untuk jangka panjang, bisa jadi polusi udara yang buruk akan berpengaruh pada mental.
3. Gaya Hidup Lebih Konsumtif
Tinggal di dekat kantor tentu saja memudahkan kamu dalam mengakses berbagai fasilitas umum.
Pasalnya, kawasan kantor sering kali berada di pusat kota yang cukup modern.
Dengan demikian, kamu bisa dengan gampang untuk pergi ke tempat-tempat hiburan seperti bioskop, mal, atau bahkan ke toko swalayan.
Di satu sisi hal itu memberikan kamu kemudahan, tetapi di sisi lainnya justru membuat kamu menjadi lebih konsumtif, apalagi jika kamu tidak cakap dalam mengelola keuangan.
Oleh karena itu, tinggal di dekat kantor bisa jadi membuat gaya hidup kamu yang semula biasa saja menjadi lebih konsumtif.
***
Itulah keuntungan dan kerugian rumah dekat kantor, Sahabat 99.
Semoga informasinya bermanfaat ya.
Pantau terus artikel menarik dan terbaru hanya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah aman dan nyaman di Jakarta? Bisa jadi Chelsea Modern Home adalah jawabannya.
Cek ragam pilihan terbaik dengan harga kompetitif di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.