Berita Berita Properti

10 Keuntungan Tinggal di Manado Jika Berencana Menetap. Akan Jadi Kota Metropolitan!

3 menit

Sedang berencana untuk tinggal di Manado? Tunggu dulu, kamu perlu mengetahui apa saja keuntungan yang diperoleh jika menetap di Kota Manado.

Kota Manado merupakan ibu kota provinsi dari Provinsi Sulawesi Utara yang direncanakan akan menjadi salah satu kota metropolitan di Indonesia.

Rencana ini telah dipaparkan oleh Airlangga Hartarto selaku Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Ini merupakan salah satu rencana besar Presiden Joko Widodo untuk membangun 10 kawasan metropolitan.

Bagaimana, tertarik untuk menetap di Kota Manado? Simak keuntungan tinggal di Manado dulu, yuk!

Keuntungan Tinggal di Manado

kota manado

komentaren.net

1. Calon Kota Metropolitan

Kota Manado masuk ke dalam rencana kota metropolitan terbesar di Indonesia dengan nama resmi Bimindo.

Kawasan metropolitan Bimindo dicanangkan akan mengusung tema fisheries industry, yakni berfokus pada industri perikanan.

Sebagaimana diketahui, Manado merupakan salah satu daerah pengekspor ikan terbesar di Indonesia.

Dengan adanya pembangunan kawasan metropolitan ini, infrastruktur Manado pun dipastikan akan mengalami pembangunan yang pesat.

2. UMK Tinggi

Tingginya besaran upah minimum menjadi daya tarik sendiri bagi pendatang, misalnya saja Jakarta.

Sama halnya dengan Manado, upah minimum kota (UMK) ini terbilang cukup tinggi.

Di tahun 2021, UMK Kota Manado adalah Rp3.337.265 sama dengan upah minimum provinsi (UMP) Sulawesi Utara.

UMP Sulawesi Utara menduduki peringkat ke-3 tertinggi di Indonesia setelah DKI Jakarta dan Provinsi Papua.

3. Kekayaan Kuliner

Kota Manado terkenal dengan kekayaan kulinernya, mulai dari makanan daerah sampai dengan oleh-oleh.

Makanan daerah khas Manado terkenal dengan cita rasanya yang pedas dan unik seperti mie cakalang, tinutuan, paniki, dan sebagainya.

Selain itu, Manado juga terkenal dengan oleh-oleh khas seperti dodol amurang, cakalang pampis, ikan roa, cakalang fufu, dan masih banyak lagi lainnya.

tinggal di kota manado

bisniswisata.co.id

4. Daerah yang Aman

Secara umum, kondisi keamanan Kota Manado terbilang cukup mirip dengan Kota Bandung.

Namun, sama halnya dengan kota-kota lainnya, tetap ada daerah-daerah yang tetap perlu berhati-hati di waktu malam.



Tindak kriminal seperti copet dan begal mulai terdengar, meskipun sekitar lima tahun ke belakang tidak pernah terdengar.

5. Transportasi Terjamin

Salah satu hal unik dari Kota Manado adalah angkutan umum yang dimodifikasi sedemikian rupa.

Angkutan mikro yang ada tampil gaul dengan sound system, bahkan ada juga yang dilengkapi dengan TV LED.

Untuk tarifnya sendiri, tarif standar jarak dekat-jauh adalah sekitar Rp4.000.

Selain angkutan umum, alternatif transportasi yang tersedia adalah ojek online.

6. Infrastruktur Terjamin

Memilih tinggal di Manado tidak perlu khawatir dengan ketersediaan infrastruktur, sebab infrastruktur penting sudah sangat terjamin.

Baik itu pusat perbelanjaan, mall, sekolah bertaraf internasional, sampai dengan universitas.

rumah di manado

bisnis.com

7. Kesetaraan Sosial

Kehidupan sosial di Kota Manado bersifat egalitarian atau kesetaraan sosial tanpa memandang latar belakang.

Berkaitan dengan hal ini, salah satu ciri khas kota ini adalah mayoritas penduduknya yang beragama Kristen.

8. Biaya Hidup Menengah

Secara umum, biaya hidup di Kota Manado mirip dengan kota-kota menengah lainnya di Indonesia.

Rata-rata biaya hidup tidak termasuk sandang dan hiburan, berkisar pada angka Rp2.300.000.

Namun, perlu dicatat, biaya hidup juga dipengaruhi dengan jumlah pendapatan dan gaya hidup.

9. Banyak Destinasi Wisata

Memilih tinggal di Manado tidak perlu khawatir dengan destinasi wisata, sebab kota ini memiliki banyak destinasi wisata.

Rata-rata tempat wisata menarik di Manado adalah wisata pantai, salah satunya adalah Taman Nasional Bunaken.

10. Keragaman Bahasa Daerah

Ketika menginjakkan kaki di tanah orang, salah satu hal yang kerap membuat kita bingung adalah bahasa sehari-hari yang digunakan.

Di Manado sendiri, bahasa sehari-hari yang digunakan adalah Bahasa Melayu dan juga Bahasa Indonesia.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Grand Taruma Karawang?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts