Kisah inspiratif bisa datang dari mana saja, seperti para ayah yang berjuang untuk membangun rumah bagi keluarganya. Sungguh mengharukan!
Figur seorang ayah hadir sebagai pria yang bersama membangun keluarga, menyayangi istri, serta mengayomi anak-anaknya.
Mau jadi apapun itu, baik tulang punggung keluarga atau bapak rumah tangga, keberadaan seorang ayah akan selalu spesial buat kita.
Siapa sih yang enggak sayang sama ayahnya?
Mereka biasanya selalu ada buat kita, melindungi jika terjadi apa-apa, dan siap menyerahkan semuanya demi keberlangsungan keluarga yang lebih baik.
pakah Anda adalah seorang ayah?
Ya, peran Anda tentu begitu penting bagi istri dan anak.
Mungkin sejauh ini, Anda merasa belum sebegitu maksimalnya dalam menyokong anggota keluarga satu sama lain.
Tapi tak apa, selama semuanya sudah diusahakan, maka kebaikan akan selalu datang.
Contohnya seperti kisah inspiratif tentang ayah satu ini yang membangun rumah demi keluarga.
Tak sekadar membangun, namun kondisinya yang tak seperti dahulu juga turut menjadi sorotan.
Bagaimana sih, ceritanya?
Kisah Inspiratif Lho, Bangun Rumah Tanpa Telapak Tangan!
Dilansir dari World of Buzz, seorang pria asal Gansu, China bernama Loh membangun rumah untuk keluarganya.
Terdengar biasa saja ‘kan, Sahabat 99?
Semuanya bakal berubah ketika Anda mengetahui kondisi Loh yang sebenarnya.
Ya, sejak peristiwa kecelakaan mobil parah yang terjadi padanya di masa lalu, Loh tidak memiliki tangan karena harus diamputasi.
Sama seperti orang lainna, Loh yang kini berusia 48 tahun terlahir dengan anggota tubuh sempurna.
Loh menikah pada usia 22 tahun dan sempat memilik bisnis yang berkembang pesat…
Namun sayang, semua itu tidak berangsur lama.
Baca Juga:
11 Kota Terunik di Dunia dengan Sejarah Panjang, Aneh, dan Menarik!
Pada peristiwa kecelakaan mengerikan tersebut, mobil yang Loh kendarai terbalik hingga ia terluka parah dan kedua telapak tangannya harus diamputasi.
Tak berdiam diri, Loh berusaha mengumpulkan tekad untuk menjalani hidup dengan kondisi barunya sekarang.
Setelah sempat terpuruk, Loh pun lantas bangkit kembali dengan bekerja di konstruksi bangunan.
Lewat keterbatasan fisik yang ada, Loh bekerja seperti pegawai lainnya.
Ia menolak untuk diperlakukan secara berbeda dari rekan kerjanya.
Semua orang dibuat kagum dengan ketekunan yang ia tunjukkan.
Tak heran jika sampai saat ini, Loh dijuluki sebagai ‘pria sejati’.
Usaha keras yang Loh lakukan tidak sia-sia, kini rumah impian dengan dua lantai itu sudah bisa ia tinggali bersama istri dan anak-anaknya.
Sungguh deh, Loh adalah #PahlawandiRumah yang patut jadi contoh buat kita semua.
Baca Juga:
7 Gambar Misterius di Google Earth yang Menggemparkan Dunia
Selamat membaca informasi di atas ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!