Inspirasi Desain Rumah Anda

Ciptakan Kesan Damai, Ini 7 Inspirasi Desain Kitchen Set Minimalis

3 menit

Ruangan dapur adalah surga bagi seorang ibu rumah tangga. Tidak ada salahnya kamu mencurahkan lebih banyak perhatian pada desain kitchen set minimalis kesayanganmu.

Menghadirkan kitchen set inimalis tidak harus mahal, lho!

Kitchen set minimalis adalah gaya penataan yang cukup diminati banyak orang karena kehadirannya yang senantiasa terlihat cantik dan rapi.

Komponen dapur bergaya minimalis ini bisa jadi acuan untuk kamu yang memiliki ruangan sempit.

Tak perlu khawatir lagi, kini tim 99.co sudah menyiapkan 7 desain kitchen set minimalis yang sangat menarik dan menginspirasi.

Perhatikan setiap desainnya di bawah ini.

7 Desain Kitchen Set Minimalis, Cocok untuk Ruang Sempit

1. Kitchen Set Minimalis Serba Putih

kitchen set minimalis

Tahukah kamu?

Bahwa warna putih dapat membuat ruangan menjadi lebih luas dan bersih.

Tetapi, kitchen set yang serba putih ini perlu menjaga kebersihan 2x dari warna biasanya.

2. Berlantai Marmer

kitchen set minimalis

Sumber: hargabatualam.info

Cara lainnya menghadirkan visual yang cantik untuk kitchen set dapur kecil adalah dengan memikirkan desain lantainya.

Pilihan lantai mermer akan memberikan kesan mewah pada dapur kecilmu.

Paduka pula dengan dapur set berwarna putih.

3. Kitchen Set Dapur Sempit Banyak Laci

kitchen set minimalis

Bukan masalah lagi jika kamu hanya memiliki ruanga yang sempit untuk dapur.

Kamu dapat mengakalinya dengan menciptakan banyak laci untuk rak penyimpanan.

Alat masan dan peralatan pun semuanya tersimpan rapi.

4. Bergaya Kayu

kitchen set minimalis

Kitchen set sederhana untuk dapur kecil dapat disiasati dengan melapisinya menggunakan papan kayu yang elegan.

Konsep dapur set minimalis dan murahnya terlihat dari counter top atau permukaan kitchen set yang sudah diganti dengan bahan kayu yang tahan lama, kokoh, dan aman.



Kesan naturalnya ciptakan hawa hangat pada ruangan dapur.

Baca Juga:

15 Warna Cat Dapur Minimalis 2019 yang Cantik & Mengundang

5. Dapur Set Bentuk Melingkar

kitchen set minimalis

Posisi kitchen set minimalis tidak harus terus-terusan persegi panjang, kok.

Seperti gambar di atas.

Kamu dapat menyuguhkan ruangan dapur set melingkar.

Semua kegiatan memasakmu bakalan tetap lancar, dan lebih efisien karena jarak antar area tidak terlalu jauh.

Walaupun punya ruangan yang sempit tapi tetap kenyamanan harus di nomor satukan, ya.

6. Kitchen Set Minimalis di Teras dalam Rumah

kitchen set minimalis

Ingin asap dari penggorengan tidak memasuki dalam rumah?

Ide dapur set yang ditempatkan pada teras dalam rumah bisa kamu coba, tuh.

Dapur yang minimalis di teras dalam rumah dapat membuat ruangan lebih luas.

Kemudian, sirkulasi udara serta pencahayaan lebih memadai dan bagus.

Asap tidak akan bersarang lama di dalam rumah.

7. Dapur Set Sederhana di Bawah Tangga

kitchen set minimalis

Bingung area bawah tangga ingin dijadikan apa?

Mengapa tidak membuatnya menjadi area dapur set yang minimalis?

Luas yang tersisa banyak ini sangat memadai untuk dijadikan kitchen set minimalis serta ruang makan kecil-kecilan.

Ide yang bagus bukan?

Baca Juga:

5 Contoh Kitchen Set Minimalis Beserta Kisaran Harganya (Terbaru 2019)

Sudah cukup puas dengan ulasan di atas?

Semoga tim 99.co dapat membantu menemukan solusi kitchen set yang dicari ya!

Ingin mendapat informasi menarik lainnya seputar properti?

Jangan ragu untuk membaca ulasan berguna lainnya di Blog 99.co Indonesia!

Dapatkan pula tawaran rumah dengan harga terjangkau dalam situs 99.co/id.



Follow Me:

Related Posts