Berita Berita Properti

Fakta Unik Burj Al Babas, Kota Hantu di Turki yang Berisi Ratusan Istana Mini. Seperti Negeri Dongeng!

2 menit

Di Turki, terdapat sebuah kota hantu bernama Burj Al Babas yang berisi ratusan istana mini bak negeri dongeng. Kenapa kompleks mewah tersebut dibiarkan terbengkalai?

Tak jauh dari Kota Mudurnu, Turki Barat, terdapat sebuah pemandangan yang bisa dibilang cukup aneh.

Bagaimana tidak, beberapa kilometer ke selatan dari kota tersebut, ada sebuah kawasan berisi ratusan istana mini supermewah bergaya Disney yang tak berpenghuni.

Di kompleks tersebut, terdapat hampir 600 istana, meskipun seharusnya ada lebih dari 700 unit.

Lantas, kenapa kompleks mewah tersebut dibiarkan kosong begitu saja, ya?

Pada awalnya, Burj Al Babas adalah proyek real estate mewah yang dibangun pada 2014, tetapi pembangunannya dihentikan oleh banyaknya keluhan dari kalangan konservasionis dan pecinta lingkungan.

Saat pandemi Covid-19 menghantam dunia, proyek tersebut makin tak terselamatkan, sedangkan perusahaan yang bertanggung jawab terbebani hingga akhirnya bangkrut.

Intip potret kemegahan Burj Al Babas yang kini dibiarkan terbengkalai, yuk!

Kota Hantu Burj Al Babas di Turki

1. Seperti Negeri Dongeng

burj al babas turki

Burj Al Babas awalnya dibangun untuk keluarga kaya yang ingin menghabiskan waktu berlibur di Turki.

Kompleks perumahan tersebut benar-benar terlihat mewah dengan jajaran istana mini yang dibangun rapi.

Suasana kota hantu tersebut makin tampak seperti negeri dongeng ketika musim dingin karena bangunannya ditutupi salju.

2. Ratusan Istana Mini

burj al babas

Seperti apa yang sudah dijelaskan sebelumnya, kompleks Burj Al Babas diisi dengan ratusan istana mini bak istana negeri dongeng Disney.



Meskipun sudah cukup lama terbengkalai, sebagian unit rumah yang ada di sana masih berdiri kokoh dengan kondisi bangunan yang masih bagus.

3. Pemandangan Alam Memukau

kota hantu turki

Kompleks perumahan mewah ini terletak di lokasi dengan pemandangan alam yang memukau, yakni dikelilingi oleh pegunungan dan berada di dataran tinggi.

Lokasi tersebut membuat kompleks perumahan ini makin tampak seperti negeri dongeng.

Tak hanya ada ratusan unit istana mini mewah, kompleks tersebut juga dilengkapi dengan berbagai sarana pendukung mulai dari pusat perbelanjaan, kesehatan, pemandian, dan sebagainya.

Fakta Unik Burj Al Babas

Di balik potret kemgahannya, berikut ini beberapa fakta unik Burj Al Babas yang perlu kamu ketahui:

  • Terdiri dari 732 unit rumah mewah
  • Rumah didesain seperti kastil negeri dongeng dengan menara dan jendela melengkung
  • Sarot Group, perusahaan yang bertanggung jawab, merugi US$27 miliar
  • Sarot Group dituntut karena pembangunan tersebut dianggap merusak lingkungan
  • Bangkrut sebelum dihuni

***

Itulah potret kota terbengkalai di Turki yang seperti negeri dongeng, Property People.

Simak artikel menarik lainnya seputar properti hanya di www.99updates.id.

Ikuti dan baca topik-topik informatif dari Berita 99.co di Google News.

Kalau sedang mencari hunian, dapatkan rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.

Kini mencari hunian jadi lebih mudah karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Tertarik untuk tinggal di Bandung? Dago Village layak jadi pertimbangan!

**sumber gambar: instagram.com/hoobopeeba



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts